theAsianparent Indonesia Logo
theAsianparent Indonesia Logo
  • Ramadan 2021
  • Gizi & Stimulasi
  • Hidrasi Keluarga
  • Cek Alergi
  • Sukses ASI Eksklusif
  • Cari nama bayi
  • Kehamilan
    • Project Sidekicks
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
    • Kehilangan bayi
  • Tumbuh Kembang
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Usia Sekolah
    • Praremaja
  • Parenting
    • Keluarga
    • Pernikahan
    • Seks
    • Berita Terkini
  • Kesehatan
    • COVID-19
    • Info Sehat
    • Penyakit
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Hiburan
    • Travel
    • Fashion
    • Kecantikan
    • Keuangan
    • Marvelous Asian Mums Special 2021
  • Nutrisi
    • Resep
    • Makanan & Minuman
  • Videos
    • Kata Pakar Parenting
    • Pilihan Parents
    • Plesiran Ramah Anak
    • Kisah Keluarga
    • Event
    • Kesehatan
    • Kehamilan
    • Tumbuh Kembang
  • Belanja

Kata dokter: Makan ikan mentah lebih berisiko ketimbang tak sengaja menelan cacing dalam sarden

Bacaan 3 menit
•••
Kata dokter: Makan ikan mentah lebih berisiko ketimbang tak sengaja menelan cacing dalam sardenKata dokter: Makan ikan mentah lebih berisiko ketimbang tak sengaja menelan cacing dalam sarden

Sebaiknya pastikan ikan yang dikonsumsi Anda dan keluarga telah dimasak hingga matang.

Kasus cacing dalam kaleng sarden terus menuai kehebohan. Apalagi pemerintah juga menarik 27 merk ikan kalengan yang positif mengandung cacing, baik produk impor maupun produk dalam negeri.

Tentu saja hal ini berimbas pada menurunnya penjualan sarden. Perlukah kita berhenti membeli ikan kalengan atau bahkan membuang sarden yang sudah terlanjur dibeli?

Dokter Handrawan Nadesul menuliskan pendapatnya terkait hebohnya cacing dalam kaleng sarden.

Bagaimana menanggapi kasus cacing dalam kaleng sarden

cacing dalam kaleng sarden 3

Kami mengutip apa yang dituliskan oleh dokter Handrawan di akun Facebook-nya.

GEGER IKAN SARDEN, BAGAIMANA SIKAP KITA? Geger ikan kalengan sarden bikin panik karena ungkapan ada cacing. Istilah cacing ini menimbulkan rasa takut dan jijik, tentu sebagai sesuatu yang dibayangkan awam membahayakan tubuh. Apa siapa bagaimana sesungguhnya ihwal cacing dalam sarden ini? Ikan kalengan awalnya hanya terbuat dari jenis ikan sarden, ikan berukuran lebih kecil. Namun kemudian berkembang menjadi jenis ikan lebih besar, salah satunya mackarel. Apapun jenis ikannya, kalengan ikan tetap disebut ikan sarden. Yang disebut cacing dalam ikan mackarel itu memang betul salah satu parasit pada ikan yang bisa menginfeksi manusia. Namanya anisakis. Seperti parasit lain yang bersifat zoonosis (infeksi dari hewan yang bisa menulari manusia), anisakis melewati siklus hidupnya dari ikan laut, khususnya ikan karnivora yang memangsa ikan kecil, udang, dan cumi.

Bagaimana penularan cacing dalam kaleng sarden terhadap manusia?

Siklus hidup cacing anisakis melalui beberapa tahapan, dan tahap akhirnya menjadi larva pada tubuh ikan pemangsa. Di dalam tubuh ikan pemangsa, selain ikan mackarel, sering ditemukan pada ikan selar dan tenggiri. Dalam tubuh ikan inilah larva kemudian lahir menjadi cacing dewasa, yang tidak hanya dalam pencernaan ikan bermukimnya, melainkan bisa menembus memasuki daging ikan juga. Maka, cacing dewasa anisakis ditemui dalam daging ikan juga.

Manusia tertular cacing anisakis apabila menelan ikan yang positif mengandung cacing anisakis dalam keadaan hidup. Dan itu terjadi kalau mengonsumsi mentah atau memasaknya setengah matang. Tidak terinfeksi apabila ikan sudah diproses pemanasan di atas sekurangnya 70 derajat Celcius atau pendinginan minus 20 derajat Celcius. Kita tahu proses pengalengan ikan apapun sudah lebih dari 120 derajat Celcius, selain pada waktu pemancingan disimpan dalam suhu rendah. Mestinya, sekalipun ada ikan yang positif bercacing anisakis, cacing sudah tewas.

Waspadai ikan mentah atau yang tidak diolah hingga matang

cacing dalam kaleng sarden 2

Menelan cacing tewas sama halnya seperti kita menelan ulat dalam petai atau pada kangkung atau sayur mayur yang tanpa kita sadari. Atau sama saja menelan goreng jangkrik, belalang, atau menelan ulat sagu mentah. Tidak ada makna penyakit, melainkan alasan jijik dan estetika belaka. Sama sekali tidak mengganggu kesehatan. Dan kalau Menteri Kesehatan bilang menelan cacing anisakis mati hanya menambah asupan protein dari cacing, tidak perlu dicemooh atau kita jadi nyinyir. Maksudnya agar masyarakat tidak panik dan beranggapan tidak menjadi soal sekalipun sudah menelan cacing anisakis yang sudah almarhum. Ini posisi ilmiahnya. Sesungguhnya lebih penting kita mewaspadai kalau mengolah sendiri ikan selar dan tenggiri, dan tentu jenis mackarel. Kebiasaan makan ikan mentah jauh lebih berisiko ketimbang kalengan sarden yang cacingnya sudah tidak berpotensi bikin penyakit. Adapun penyakit yang ditimbulkan oleh cacing anisakis disebut anisakiasis yang berwujud reaksi alergi ringan berupa gatal-gatal sampai yang berat reaksi anaphylactic shock, sebagai salah satu gejala yang lebih dikenal sebagai keracunan ikan laut. Salam sehat, Dokter Handrawan Nadesul

Apa yang dituliskan oleh dokter Handrawan ini menjelaskan bahwa cacing dalam kaleng sarden tidaklah berbahaya. Tetapi agar aman, pastikan ikan yang Anda makan telah dimasak dengan matang.

Untuk pencegahan, Anda bisa mengonsumsi obat cacing setiap 6 bulan sekali.

 

Baca juga:

Heboh sarden bercacing, kata dokter: "Itu bukan cacing pita"

 

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.

img

Penulis

Giasinta Angguni

  • Halaman Depan
  • /
  • Kesehatan
  • /
  • Kata dokter: Makan ikan mentah lebih berisiko ketimbang tak sengaja menelan cacing dalam sarden
Bagikan:
•••
  • Heboh sarden bercacing, kata dokter: "Itu bukan cacing pita"

    Heboh sarden bercacing, kata dokter: "Itu bukan cacing pita"

  • Bolehkah Ikan Sarden Kaleng untuk Konsumsi Ibu Hamil? Simak Jawabannya di sini

    Bolehkah Ikan Sarden Kaleng untuk Konsumsi Ibu Hamil? Simak Jawabannya di sini

  • Metamorfosa Aurel Hermansyah, Dari Minder Kini Pengikutnya Jutaan

    Metamorfosa Aurel Hermansyah, Dari Minder Kini Pengikutnya Jutaan

  • 10 Potret Hangatnya Kebersamaan Rossa dan Anak Semata Wayangnya, Gemas!

    10 Potret Hangatnya Kebersamaan Rossa dan Anak Semata Wayangnya, Gemas!

app info
get app banner
  • Heboh sarden bercacing, kata dokter: "Itu bukan cacing pita"

    Heboh sarden bercacing, kata dokter: "Itu bukan cacing pita"

  • Bolehkah Ikan Sarden Kaleng untuk Konsumsi Ibu Hamil? Simak Jawabannya di sini

    Bolehkah Ikan Sarden Kaleng untuk Konsumsi Ibu Hamil? Simak Jawabannya di sini

  • Metamorfosa Aurel Hermansyah, Dari Minder Kini Pengikutnya Jutaan

    Metamorfosa Aurel Hermansyah, Dari Minder Kini Pengikutnya Jutaan

  • 10 Potret Hangatnya Kebersamaan Rossa dan Anak Semata Wayangnya, Gemas!

    10 Potret Hangatnya Kebersamaan Rossa dan Anak Semata Wayangnya, Gemas!

  • Kehamilan
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
  • Tumbuh Kembang
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Praremaja
    • Usia Sekolah
  • Parenting
    • Pernikahan
    • Berita Terkini
    • Seks
    • Keluarga
  • Kesehatan
    • Penyakit
    • Info Sehat
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Keuangan
    • Travel
    • Fashion
    • Hiburan
    • Kecantikan
    • Sitemap
  • Lainnya
    • TAP Komuniti
    • Beriklan Dengan Kami
    • Hubungi Kami
    • Jadilah Kontributor Kami


  • Singapore
  • Thailand
  • Indonesia
  • Philippines
  • Malaysia
  • Sri Lanka
  • India
  • Vietnam
  • Australia
  • Japan
  • Nigeria
  • Kenya
Merek Mitra
Influencer Partner Brand LogoMama's Choice Partner Brand Logo
© Copyright theAsianparent 2021. All rights reserved
Tentang Kami|Tim Kami|Kebijakan Privasi|Syarat dan Ketentuan
Artikel
  • img
    Komuniti
  • img
    Ramadan 2021
  • img
    Gizi & Stimulasi
  • img
    Hidrasi Keluarga
  • img
    Cek Alergi
  • img
    Sukses ASI Eksklusif
  • img
    Cari nama bayi
  • img
    Kehamilan
  • img
    Tumbuh Kembang
  • img
    Parenting
  • img
    Kesehatan
  • img
    Gaya Hidup
  • img
    Nutrisi
  • img
    Videos
  • img
    Belanja
Fitur
  • ?Komunitas Para Bunda
  • Pemantau Kehamilan
  • Pemantau Perkembangan Bayi
  • Resep
  • Makanan
  • Jajak
  • img
    VIP Parents
  • Kontes
  • Photobooth

Unduh aplikasi kami

  • Beriklan Dengan Kami
  • Tentang Kami
  • Tim Kami
  • Pedoman Komunitas
  • Hubungi Kami
  • Syarat dan Ketentuan
  • Jadilah Kontributor Kami
  • Fitur
  • Artikel
  • ?Beranda
  • Jajak
Buka di aplikasi