Apakah Parents ada yang pernah mendengar atau mencoba buah malaka? Buah malaka atau amla (indian gooseberry) tumbuh secara alami di berbagai negara Asia. Buah ini memiliki variasi warna dari hijau, kuning, putih, merah muda, merah, atau ungu gelap. Rasanya juga berkisar dari asam hingga manis. Buah ini dapat dikonsumsi dan dijadikan bahan masakan.
Buah malaka memang tidak enak kalau dimakan langsung, namun ia akan menjadi salah satu santapan yang lezat kalau disajikan dengan cara dibuat manisan juga mengandung banyak manfaat sehingga banyak digunakan sebagai tanaman obat.
Lantas, apa saja kandungan gizi dan manfaat dari buah malaka atau amla ini bagi kesehatan? Untuk tahu informasi lebih lanjutnya, simak penjelasan lengkapnya melansir dari situs sehatq berikut ini, yuk.
Kandungan Gizi Buah Malaka
Buah amal atau buah malaka ini memiliki kandungan gizi yang banyak. Mengutip dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan, buah dari pohon malaka dijuluki sebagai earth mother dalam mitologi hindu, karena kandungan gizinya yang tinggi.
Gooseberry rendah kalori dan tinggi serat yang membantu melindungi terhadap obesitas, penyakit jantung, diabetes tipe 2 dan beberapa jenis kanker. Dalam 100 gram, kandungan buah gooseberry ini adalah:
- Kalori: 44
- Air: 87,87 gram
- Protein: 0,88 gram
- Lemak: 0,58 gram
- Karbohidrat: 10,18 gram
- Serat: 4,3 gram
- Kalsium: 25 miligram
- Zat besi: 0,31 miligram
- Magnesium: 10 miligram
- Fosfor: 27 miligram
- Kalium: 198 miligram
Selain mengandung nutrisi seperti di atas, buah gooseberry juga mengandung 0,2 mg nicotinic acid atau asam nikotinat dan sejumlah mineral lainnya. Tentu Sejumlah nutrisi tersebut dapat membantu memenuhi kebutuhan gizi harian Anda, tetapi tetap perlu dibarengi dengan asupan beragam makanan lainnya.
Artikel terkait: Buah Salak untuk Ibu Menyusui: Manfaat, Kandungan Gizi, dan Efek Sampingnya
Manfaat Buah Malaka bagi Kesehatan Tubuh
Dari mencegah kanker, mengatasi ulu hati, hingga menjaga kesehatan jantung. Berikut adalah berbagai khasiat buah gooseberry atau buah malaka bagi kesehatan tubuh Anda.
1. Mengatasi Gejala GERD
Manfaat buat malaka yang pertama adalah mengatasi gejala gastroesophageal reflux disease (GERD) yang ditandai dengan perut mulas. Hal tersebut terbukti dalam penelitian yang dipublikasikan Journal of Integrative Medicine. Studi tersebut mengamati efek mengonsumsi 1.000 mg tablet buah gooseberry setiap hari untuk atasi gejala GERD.
Hasilnya, buah gooseberry dapat meredakan gejala nyeri ulu hati dan muntah-muntah yang sering dirasakan penderita GERD. Meskipun hasil penelitiannya menjanjikan, penelitian lanjutan diperlukan untuk membuktikan klaim-klaim keampuhan buah ini.
2. Mencegah Penuaan Dini
Manfaat selanjutnya adalah buah gooseberry mengandung kadar vitamin C yang cukup tinggi sehingga dipercaya bisa mencegah penuaan dini.
Senyawa antioksidan yang dimiliki buah tersebut dipercaya dapat mencegah kerusakan kolagen. Selain itu, ekstrak buah gooseberry juga terbukti bisa menghambat kemunculan enzim yang sering kali menyebabkan kerontokan rambut.
3. Buah Malaka untuk Mencegah Kanker
Manfaat lain yang mungkin terkandung dalam buah malaka adalah kemampuan mencegah penyakit kanker. Hal tersebut karena buah ini mengandung antioksidan yang berperan sebagai pelawan radikal bebas penyebab kanker.
Di salah satu jurnal yaitu Jurnal Oxidative Medicine and Cellular Longevity menyebutkan buah ini berpotensi membantu mencegah mutasi sel penyebab tumor dan perkembangan kanker.
Artikel terkait: 7 Manfaat Buah Matoa untuk Ibu Hamil yang Sayang Dilewatkan
4. Menjaga Kesehatan Jantung
Berikutnya ialah buah malaka juga dipercaya dapat menjaga kesehatan jantung. Gooseberry mengandung antioksidan, polifenol dan kalium yang menyehatkan jantung, bekerja dengan baik dan dapat mengurangi risiko penyakit jantung.
Bukan hanya itu saja, studi lainnya juga menunjukkan jika buah gooseberry dapat mencegah penggumpalan darah.
5. Menjaga Kestabilan Gula Darah
Manfaat berikutnya, dalam studi hewan uji, buah gooseberry telah terbukti bisa menurunkan kadar gula darah. Efek yang sama juga dirasakan pada studi manusia, di mana 32 partisipan mengalami penurunan gula darah setelah mengonsumsi 1-3 gram bubuk buah gooseberry selama 21 hari. Namun, studi lebih lanjut masih dibutuhkan untuk membuktikan kebenarannya.
6. Mencegah Kerusakan Organ Hati
Ekstrak buah malaka dipercaya bisa menjaga organ hati dari kerusakan karena mengandung senyawa anti radang dan antioksidan. Namun, manfaat buah ini dalam menjaga organ hati baru dibuktikan lewat studi hewan uji.
7. Meningkatkan Sistem Imun Tubuh
Buah gooseberry dipercaya sebagai peningkat sistem imun tubuh alami karena mengandung vitamin C dan A, polifenol, alkaloid, serta flavonoid. Menurut sebuah studi yang dirilis dalam The International Journal of Pharmaceutics, buah ini berpotensi memiliki senyawa antibakteri dan antiradang.
Dalam pengobatan tradisional India, buah gooseberry dipercaya dapat meningkatkan kadar sel darah putih yang merupakan pertahanan utama dalam sistem kekebalan tubuh.
Artikel terkait: 12 Manfaat Buah Salak, Jaga Kesehatan Tulang hingga Gula Darah
8. Bertindak sebagai Diuretik Alami
Buah yang biasa ditemukan berwarna hijau ini mengandung kadar air yang cukup tinggi. Tidak heran kalau buah ini dipercaya sebagai diuretik alami dan bisa membantu tubuh mengeluarkan cairan berlebih.
9. Meredakan Sakit saat Menstruasi
Terakhir, menurut sebuah studi yang dirilis dalam Indigenous Health Care and Ethno Medicine, buah malaka juga dikonsumsi untuk mengatasi rasa sakit dan tidak nyaman saat fase menstruasi. Studi ini menegaskan bahwa mengonsumsi buah gooseberry secara rutin dapat meredakan kram akibat menstruasi.
Catatan Penting Sebelum Mengonsumsi Buah Malaka
Mengonsumsi buah gooseberry dipercaya memiliki beberapa efek samping. Pertama, buah malaka memiliki senyawa antiplatelet, yang bisa mengencerkan darah dan menghambat proses pembekuan darah.
Jika Anda memiliki gangguan darah atau sedang mengonsumsi obat pengencer darah, Anda harus berkonsultasi dulu pada dokter sebelum mengonsumsi buah gooseberry dalam berbagai bentuk. Anda juga disarankan untuk tidak makan buah ini sebelum menjalani prosedur operasi karena dapat meningkatkan risiko perdarahan.
Selain itu, belum ada penelitian yang bisa membuktikan keamanan mengonsumsi buah gooseberry saat sedang hamil atau menyusui. Maka dari itu, ibu hamil dan menyusui disarankan untuk menghindarinya.
Baca juga:
Kaya Antioksidan, Ini 15 Manfaat Buah Plum bagi Kesehatan dan Kulit
10 Manfaat Buah Delima untuk Anak, Salah Satunya Mencegah Anemia
6 Manfaat Buah Duku untuk Kesehatan, Salah Satunya Bantu Optimalkan Pencernaan!