Normalkah Bayi 6 Bulan Belum Bisa Duduk? Cari Tahu Penyebab dan Cara Mengatasinya

undefined

Sebelum bayi masuk dalam fase duduk sendiri, ada beberapa hal yang perlu dikuasai bayi sebelumnya.

Bayi kecil Anda sudah memasuki usia 6 bulan, nih. Kata orang bayi seusia ini harusnya sudah bisa duduk sendiri. Namun, bagaimana jika buah hati Bunda belum bisa duduk juga? Apakah perkembangan motorik bayi Anda normal? Berikut ini penjelasan alasan bayi 6 bulan belum bisa duduk dan strategi yang bisa orang tua lakukan untuk membantunya duduk.

Normalkah Bayi 6 Bulan Belum Bisa Duduk?

Normalkah Bayi 6 Bulan Belum Bisa Duduk? Cari Tahu Penyebab dan Cara Mengatasinya

Apakah belum bisa duduk di usia 6 bulan termasuk jenis masalah perkembangan?

Duduk merupakan tonggak perkembangan awal seorang bayi sebelum ia bisa berdiri, berjalan, dan mengembangkan keterampilan motorik lainnya yang membantu bayi bergerak dan menjelajahi dunia sekitarnya. Duduk juga memudahkan bayi untuk memainkan sebuah permainan dan berinteraksi secara tatap muka dengan orang-orang di sekelilingnya.

Menurut Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (Centers for Disease Control and Prevention/CDC), mayoritas bayi dapat duduk sendiri dengan/tanpa dukungan setelah usia 6 bulan, kemudian ia bisa benar-benar duduk sendiri tanpa penyangga di antara usia 7-9 bulan.

Tahapan bayi bisa duduk hingga berjalan dijelaskan Healthline sebagai berikut di lamannya:

  • Baru lahir: Tummy time
  • 4-6 bulan: Tripod sit (duduk sambil salah satu atau kedua tangannya menopang tubuhnya, atau dengan bantuan bantal atau lainnya)
  • 6 bulan: Duduk tanpa bantuan
  • 6-10 bulan: Merangkak
  • 9-15 bulan: Berjalan

Lantas bagaimana bila bayi berusia 6 bulan belum juga bisa duduk? Jangan khawatir, Bunda, perkembangan setiap bayi berbeda, dan beberapa mungkin membutuhkan waktu lebih sedikit atau lebih banyak untuk akhirnya bisa duduk sendiri.

Jadi jika bayi 6 bulan belum bisa duduk, itu normal dan bukan karena bayi mengalami masalah dalam perkembangan motorik atau kesehatannya.

Artikel terkait: Umur berapa bayi bisa duduk? Simak cara melatih bayi agar bisa duduk berikut ini

Tanda-Tanda Bayi Siap untuk Duduk

bayi 6 bulan belum bisa duduk

Berikut ini beberapa tanda yang menyatakan bayi Anda sudah siap untuk duduk. Di antaranya:

  • Jika bayi memiliki kontrol kepala yang baik, maka gerakan tubuh lainnya juga akan lebih terkontrol dan terarah.
  • Bayi yang siap duduk juga cenderung mendorong dirinya ke atas saat berbaring telungkup (tummy time), dan sudah belajar berguling.
  • Bayi mulai dengan duduk dalam waktu yang singkat jika Anda memosisikannya tegak. Pada tahap awal ini, sangat penting bagi Anda mendukung punggung bayi agar ia tidak terjatuh.
  • Bayi yang mendekati usia 7 hingga 9 bulan, kemungkinan besar dapat berguling ke dua arah. Beberapa bayi bahkan mungkin sudah berguling bolak-balik, dan bersiap-siap untuk merangkak. Beberapa bayi lain masih bereksperimen dengan mendorong diri mereka ke posisi tripod.

Penyebab Bayi 6 Bulan Belum Bisa Duduk Sendiri

Sebelum bayi masuk dalam fase duduk sendiri, ada beberapa hal yang perlu dikuasai bayi sebelumnya. Dan ketika bayi belum menguasai keterampilan tersebut, bisa jadi ini yang menjadi penyebab bayi tak kunjung duduk.

Apa sajakah itu? Berikut ini penjelasannya menurut Medical News Today:

1. Belum Bisa Mengangkat Kepala Sendiri

Bayi membutuhkan kontrol kepala yang baik terlebih dahulu. Menurut CDC, mayoritas bayi dapat mengangkat kepalanya sendiri saat mencapai usia sekitar 4 bulan, sementara saat usianya masih 2 bulan, ia baru bisa menegakkan kepalanya sebentar saja (saat dalam posisi tummy time).

Bayangkan jika ia belum bisa mengangkat kepalanya sendiri, bagaimana bisa bayi duduk sendiri?

2. Bayi 6 Bulan Bisa Duduk Sendiri karena Otot-Otot Tubuhnya Masih Lemah

Bayi juga perlu melatih otot lengan, perut, punggung, dan kaki karena ia menggunakan semua otot ini untuk mendapatkan posisi duduk yang tepat atau menopang tubuhnya saat duduk.

3. Faktor Biologis Bisa Sebabkan Bayi 6 Bulan Bisa Duduk Sendiri

Penelitian menunjukkan bahwa faktor biologis, seperti perkembangan otak dan tubuh, serta faktor budaya dan lingkungan, berperan saat bayi belajar duduk dengan sendirinya.

Misalnya, menurut Academy of Pediatric Physical Therapy, anak-anak di beberapa budaya duduk lebih awal daripada yang lain. Misalnya, bayi-bayi di Kenya dan Kamerun duduk lebih awal dibandingkan bayi-bayi di Amerika Serikat dan beberapa negara lain—biasanya sudah bisa duduk di usia 5 bulan. Ini mungkin karena orang tua dan pengasuh memberi bayi-bayi ini lebih banyak kesempatan atau stimulasi untuk melatih keterampilan duduk.

Artikel terkait: Khawatir bayi belum bisa duduk? Ini 6 cara untuk melatihnya

Cara Membantu Bayi 6 Bulan agar Bisa Duduk

Normalkah Bayi 6 Bulan Belum Bisa Duduk? Cari Tahu Penyebab dan Cara Mengatasinya

Bunda bisa membantu bayi 6 bulan agar lekas duduk dengan strategi berikut ini:

1. Tummy Time

Berikan bayi kesempatan untuk melakukan tummy time secara teratur tak lama setelah ia lahir. Cara ini mampu melatihnya mendorong otot lengan ke atas dan mengontrol kepalanya.

2. Buat Lebih Menyenangkan

Saat melakukan tummy time, misalnya, buat momen ini menjadi lebih menyenangkan sambil Bunda melakukan sesuatu untuknya. Misalnya, menggoyangkan mainan kerincingan, mengobrol dengannya, atau memberi mereka sesuatu untuk diraih.

3. Pancing dengan Mainan

Ajak mereka bermain dengan benda-benda di sekitarnya. Dekatkan mainan favoritnya untuk mendorongnya menjangkau mainan tersebut.

4. Ajak Bermain

Misalnya dengan membacakan buku, menyanyikan lagu sambil berjoget, atau melakukan permainan tatap muka, seperti peek-a-boo. Ini akan mendorong mereka untuk ikut serta dan berusaha mengambil posisi duduk.

5. Tanggapi Ocehannya

Menanggapi ocehan bayi juga bisa mendorong mereka untuk melakukan sesuatu sambil menggerakkan badannya.

6. Bantu Bayi untuk Duduk

Membantu bayi ke posisi duduk dan beri punggungnya dukungan sebanyak yang dibutuhkan agar badannya tetap dalam posisi tersebut.

INGAT: Saat bayi sedang duduk, jangan meninggalkannya tanpa pengawasan di mana ia sendirian saja!

Hal yang Harus Bunda Perhatikan jika Bayi 6 Bulan Belum Bisa Duduk

bayi 6 bulan belum bisa duduk

Salah satu cara menstimulasi agar bayi duduk dengan posisi yang benar adalah dengan memberikannya mainan.

Setiap bayi berkembang secara berbeda. Bayi yang lahir prematur cenderung berkembang lebih lambat daripada teman sebayanya, terutama selama tahun pertama kehidupan. Menurut CDC, bayi mungkin memerlukan bantuan tambahan jika:

  • Mengutip situs Medical News Today, bayi tidak bisa duduk hingga usianya 12 bulan, bahkan 9 bulan.
  • Mengalami ketertinggalan jauh dari grafik milestone anak seusianya. Misalnya, tidak bisa mengangkat kepalanya hingga usianya 2 bulan atau tidak mampu menegakkan kepalanya dalam waktu lama di usia 6 bulan.
  • Otot-ototnya, terutama bagian leher, sangat kaku atau bayi kesulitan mengoordinasikan gerakan tangan, punggung, dan kakinya.
  • Gerakannya sangat floppy atau terkulai lemah.
  • Bayi tidak menunjukkan perilaku sosial, seperti tersenyum, melakukan kontak mata, atau berusaha berinteraksi dengan siapapun.
  • Bayi tidak mampu meraih sesuatu dengan tangannya (seperti memasukkan makanan ke mulut), tidak menanggapi suara, tertawa, atau berguling setidaknya ke satu arah pada usia 6 bulan.

Apabila bayi menunjukkan kondisi-kondisi tersebut, Bunda bisa langsung berkonsultasi ke dokter atau pakarnya agar eterlambatan perkembangan bayi dapat diatasi sesegera mungkin.

Artikel terkait: Sudah bisa duduk dan berguling, ini panduan perkembangan bayi 5 bulan

Setelah Duduk Apalagi yang Dicapai Bayi?

Apa yang terjadi selanjutnya setelah si kecil sudah bisa duduk? Sekali lagi, perkembangan motorik tiap bayi bervariasi, alias tidak sama. Namun, secara umum, kemungkinan di ulang tahun pertamanya si kecil sudah bisa melakukan ini, Bunda:

  • Menarik tubuhnya ke posisi berdiri.
  • Merayap dan merangkak di lantai.
  • Menjelajahi furnitur dan melakukan langkah pertamanya (meski awalnya dibantu)
  • Berjalan sendiri

Setelah bayi Anda sudah bisa duduk, coba kembangkan kemandirian mereka lebih jauh lagi dengan mempraktikkan duduk di lantai. Latihan ini akan membantu memperkuat semua otot inti di tubuhnya dan membantu mereka mendapatkan kepercayaan diri dalam posisi yang benar saat duduk.

Mainan juga bisa membantu mereka dalam hal ini dan membenarkan posisi duduk mereka. Jenis permainan yang bisa dimainkan di lantai sambil duduk dan sesuai dengan usia mereka adalah:

  • Kubus aktivitas
  • Cincin tumpuk
  • Puzzle bangun datar
  • Blok kayu

Bagaimana, Bunda, cukup jelas bukan penjelasan di atas? Bila bayi 6 bulan belum bisa duduk, Anda jangan langsung khawatir, ya, karena masih dianggap normal. Bunda pun bisa coba melakukan strategi-strategi di atas untuk melatih bayi duduk. Sementara bila cara itu tidak bisa juga membantu bayi untuk duduk, Anda bisa mengonsultasikannya ke dokter.

When do babies usually sit up unaided?
www.medicalnewstoday.com/articles/when-do-babies-sit-up#average-age

When Can Babies Sit Up and How Can You Help a Baby Develop this Skill
www.healthline.com/health/parenting/when-can-babies-sit-up#Baby-milestones:-Sitting

Baca juga:

13 Cara Melatih Bayi Berjalan dan Tahapan yang Biasanya Dilewati Bayi Sebelum Jalan

Penting! Kenali 5 Ciri Bayi Ingin Berjalan dan Tips untuk Mendukungnya

Amankah Baby Walker untuk Bayi? Ini Penjelasan Dokter dan Pakar

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.