X
theAsianparent Indonesia Logo
theAsianparent Indonesia Logo
kemendikbud logo
Panduan ProdukMasuk
  • Kehamilan
    • Kalkulator perkiraan kelahiran
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
    • Kehilangan bayi
    • Project Sidekicks
  • Artikel Premium
  • Breastfeeding Week 2023
  • Cari nama bayi
  • Perawatan Ibu dan Bayi
  • Kulit Bayi
  • Rangkaian Edukasi
    • Pengasuhan Anak
    • Edukasi Prasekolah
    • Edukasi Sekolah Dasar
    • Edukasi Remaja
  • TAPpedia
  • TAP Rekomendasi
  • Anak
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Anak
    • Praremaja & Remaja
  • Parenting
    • Keluarga
    • Pernikahan
    • Seks
    • Berita Terkini
  • Kesehatan
    • COVID-19
    • Info Sehat
    • Penyakit
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Korea Update
    • Hiburan
    • Travel
    • Fashion
    • Kebudayaan
    • Kecantikan
    • Keuangan
    • Marvelous Asian Mums Special 2021
  • Nutrisi
    • Resep
    • Makanan & Minuman
    • Sarapan Bergizi
  • Belanja
  • Ayah manTAP!
    • Kesehatan Ayah
    • Kehidupan Ayah
    • Aktivitas Ayah
    • Hobi
  • VIP
  • Awards
    • TAP x Tokopedia Awards 2023

Al Wahid Artinya Maha Tunggal dalam Kehidupan

Bacaan 4 menit
Al Wahid Artinya Maha Tunggal dalam Kehidupan

Al Wahid salah satu nama baik Allah, bagaimana cara meneladaninya?

Asmaul Husna merupakan nama Allah SWT yang maha indah. Sebagai umat muslim sudah selayaknya mengetahui dan meneladani nama baik ini, salah satunya Al Wahid artinya Maha Tunggal atau Esa.

Keutamaan luar biasa dapat diraih ketika seseorang mengamalkan Asmaul Husna. Antara lain doa akan terkabul dan pahala berlimpah dalam kehidupan sehari-hari. Untuk itulah, ketika berdoa ada baiknya menyebut rangkaian nama Allah yang indah.

Al Wahid Artinya Apa?

Al Wahid Artinya Apa?

Al Wahid berakar dari kata w-h-d yang dalam bahasa Arab Klasik diartikan sebagai satu, menjadi satu, disebut satu yang terhubung, bergabung, satu yang unik, tunggal yang satu berbeda dari yang lain.

Dari artinya dapat dilihat bahwa Allah hanyalah satu di dunia ini dan tidak ada bandingannya. Dialah satu-satunya tempat segala sesuatunya bermula. Allah tidak memiliki pasangan apalagi memiliki keturunan. Tidak ada yang setara dengan Dia apapun itu.

Artikel terkait: Memaknai dan Meneladani Asmaul Husna Al Karim Artinya Yang Maha Mulia

Dalil tentang Asmaul Husna Al Wahid

Sebagai Pencipta, terdapat beberapa firman Allah dalam Al Quran yang menerangkan nama baik Allah Al Wahid. Berikut ulasan lengkapnya.

1. Surat Az-Zumar Ayat 4

لَوْ اَرَادَ اللّٰهُ اَنْ يَّتَّخِذَ وَلَدًا لَّاصْطَفٰى مِمَّا يَخْلُقُ مَا يَشَاۤءُ ۙ سُبْحٰنَهٗ ۗهُوَ اللّٰهُ الْوَاحِدُ الْقَهَّارُ

Artinya: “Sekiranya Allah hendak mengambil anak, tentu Dia akan memilih apa yang Dia kehendaki dari apa yang telah diciptakan-Nya. Mahasuci Dia. Dialah Allah Yang Maha Esa, Mahaperkasa.”

2. Al Wahid Artinya Maha Tunggal Dijelaskan dalam Surat Shad Ayat 65

Al Wahid Artinya Apa?

قُلْ اِنَّمَآ اَنَا۠ مُنْذِرٌ ۖوَّمَا مِنْ اِلٰهٍ اِلَّا اللّٰهُ الْوَاحِدُ الْقَهَّارُ

Artinya: “Katakanlah (Muhammad), “Sesungguhnya aku hanya seorang pemberi peringatan, tidak ada tuhan selain Allah Yang Maha Esa, Mahaperkasa,”

Artikel Terkait: Asmaul Husna Al Ahad Artinya Yang Maha Esa, Ini Keutamaan dan Dalilnya

3. QS. Ibrahim Ayat 48 Menjelaskan tentang Asmaul Husna Al Wahid

يَوْمَ تُبَدَّلُ الْاَرْضُ غَيْرَ الْاَرْضِ وَالسَّمٰوٰتُ وَبَرَزُوْا لِلّٰهِ الْوَاحِدِ الْقَهَّارِ

Artinya: “(Yaitu) pada hari (ketika) bumi diganti dengan bumi yang lain dan (demikian pula) langit, dan mereka (manusia) berkumpul (di Padang Mahsyar) menghadap Allah Yang Maha Esa, Mahaperkasa.”

4. Ar-Ra’d Ayat 16

قُلْ مَنْ رَّبُّ السَّمٰوٰتِ وَالْاَرْضِۗ قُلِ اللّٰهُ ۗقُلْ اَفَاتَّخَذْتُمْ مِّنْ دُوْنِهٖٓ اَوْلِيَاۤءَ لَا يَمْلِكُوْنَ لِاَنْفُسِهِمْ نَفْعًا وَّلَا ضَرًّاۗ قُلْ هَلْ يَسْتَوِى الْاَعْمٰى وَالْبَصِيْرُ ەۙ اَمْ هَلْ تَسْتَوِى الظُّلُمٰتُ وَالنُّوْرُ ەۚ اَمْ جَعَلُوْا لِلّٰهِ شُرَكَاۤءَ خَلَقُوْا كَخَلْقِهٖ فَتَشَابَهَ الْخَلْقُ عَلَيْهِمْۗ قُلِ اللّٰهُ خَالِقُ كُلِّ شَيْءٍ وَّهُوَ الْوَاحِدُ الْقَهَّارُ

Artinya “Katakanlah (Muhammad), “Siapakah Tuhan langit dan bumi?” Katakanlah, “Allah.” Katakanlah, “Pantaskah kamu mengambil pelindung-pelindung selain Allah, padahal mereka tidak kuasa mendatangkan manfaat maupun menolak mudarat bagi dirinya sendiri?”

Katakanlah, “Samakah orang yang buta dengan yang dapat melihat? Atau samakah yang gelap dengan yang terang? Apakah mereka menjadikan sekutu-sekutu bagi Allah yang dapat menciptakan seperti ciptaan-Nya sehingga kedua ciptaan itu serupa menurut pandangan mereka?” Katakanlah, “Allah adalah Pencipta segala sesuatu dan Dia Tuhan Yang Maha Esa, Mahaperkasa.”

Artikel terkait: Cara Mengimani Asmaul Husna Al Mughni Artinya Yang Maha Pemberi Kekayaan

Meneladani Al Wahid dalam Kehidupan

Al Wahid Artinya Apa?

Terdapat cara untuk kita meneladani sifat Al Wahid yang artinya Maha Tunggal. Salah satu cara mutlak adalah melaksanakan shalat lima waktu sebagai bukti manusia hanya menyembah Allah.

Seperti telah diinfokan sebelumnya, Al Wahid bermakna hanya satu alias Esa. Bersujud di hadapan-Nya menjadi bukti kita meyakini keberadaan Allah. Setelah shalat lima waktu, berdzikir Al Wahid juga membawa keutamaan tersendiri.

  • Jika Anda sudah lama berumah tangga tapi belum dikaruniai anak, maka membaca Ya Wahid sebanyak 190 kali setelah selesai sholat lima waktu selama satu bulan akan membuat hajat terkabulkan. Hajat akan optimal bila Anda menyertainya dengan puasa sunah Senin dan Kamis.
  • Seorang petani atau orang yang hobi bercocok tanam yang memperbanyak dzikir Ya Wahid usai shalat lima waktu selama bercocok tanam maka tanamannya akan subur dan selamat dari serangan hama.
  • Orang yang melafalkan Ya Wahid berulang kali dalam suasana hati tenang maka akan terhindar dari rasa cemas dan berkhayal.
  • Barangsiapa menginginkan perasaan ketergantungan terhadap manusia tidak terlalu kuat, hendaknya membaca Asma Allah ini sebanyak 1.000 kali setiap hari dan dilenyapkan Allah rasa takutnya yang merupakan asal semua bencana di dunia dan di akhirat. 
  • Jika menginginkan agar anaknya taat dan shaleh hendaknya menuliskan Asma Allah ini (di kertas, kain dsb) lalu bawa tulisan ini kapan saja dan dimana saja.

Artikel Terkait: Mengupas Dalil dan Keutamaan Al Barr Artinya Yang Maha Berderma

Parents, semoga informasi ini bermanfaat dan kita selalu mendekatkan diri pada Allah.

Baca juga artikel menarik lainnya:

Asmaul Husna Al Hamid Artinya Satu-Satunya yang Maha Terpuji, Inilah Dalil dan Kisah Teladannya

Ketahui Makna An Nafi dalam Asma’ul Husna, Teladani dengan Cara Ini

Al Bashir Artinya Yang Maha Melihat, Ini Contohnya di Kehidupan

Asmaul Husna Al Hayyu Artinya Yang Maha Hidup, Ini Dalil dan Keutamaannya

Al Hasib Artinya Yang Maha Mencukupi, Ini Dalil dan Cara Memaknainya

Dalil dan Cara Meneladani Al Qayyum yang Artinya Maha Berdiri Sendiri

Cerita mitra kami
'Kemerdekaan' Ibu Dukung Anak Tumbuh Jadi Generasi Terbaik
'Kemerdekaan' Ibu Dukung Anak Tumbuh Jadi Generasi Terbaik
Ibu Tangguh Menjadikan si Kecil Tangguh, Tumbuh Sehat dan Kuat
Ibu Tangguh Menjadikan si Kecil Tangguh, Tumbuh Sehat dan Kuat
5 Cara Sederhana yang Bikin Anak Suka Makanan Rumahan yang Sehat
5 Cara Sederhana yang Bikin Anak Suka Makanan Rumahan yang Sehat
Cegah Ancaman Berbagai Virus, Sudahkah Berikan Perlindungan Ekstra untuk Keluarga?
Cegah Ancaman Berbagai Virus, Sudahkah Berikan Perlindungan Ekstra untuk Keluarga?

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.

img
Penulis

Erinintyani Shabrina Ramadhini

Diedit oleh:

Aulia Trisna

  • Halaman Depan
  • /
  • Keluarga
  • /
  • Al Wahid Artinya Maha Tunggal dalam Kehidupan
Bagikan:
  • Adab dan Doa Minum Air Zam-zam, Jangan Sampai Salah Parents

    Adab dan Doa Minum Air Zam-zam, Jangan Sampai Salah Parents

  • Doa Saat Mengalami Mimpi Buruk dan Cara Menyikapinya

    Doa Saat Mengalami Mimpi Buruk dan Cara Menyikapinya

  • 8 Menu Buka Puasa Kesukaan Rasulullah SAW, Nikmat dan Menyehatkan

    8 Menu Buka Puasa Kesukaan Rasulullah SAW, Nikmat dan Menyehatkan

  • Adab dan Doa Minum Air Zam-zam, Jangan Sampai Salah Parents

    Adab dan Doa Minum Air Zam-zam, Jangan Sampai Salah Parents

  • Doa Saat Mengalami Mimpi Buruk dan Cara Menyikapinya

    Doa Saat Mengalami Mimpi Buruk dan Cara Menyikapinya

  • 8 Menu Buka Puasa Kesukaan Rasulullah SAW, Nikmat dan Menyehatkan

    8 Menu Buka Puasa Kesukaan Rasulullah SAW, Nikmat dan Menyehatkan

Daftarkan email Anda sekarang untuk tahu apa kata para ahli di artikel kami!
  • Kehamilan
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
  • Tumbuh Kembang
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Praremaja
    • Usia Sekolah
  • Parenting
    • Pernikahan
    • Berita Terkini
    • Seks
    • Keluarga
  • Kesehatan
    • Penyakit
    • Info Sehat
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Keuangan
    • Travel
    • Fashion
    • Hiburan
    • Kecantikan
    • Kebudayaan
  • Lainnya
    • TAP Komuniti
    • Beriklan Dengan Kami
    • Hubungi Kami
    • Jadilah Kontributor Kami
    • Tag Kesehatan


  • Singapore flag Singapore
  • Thailand flag Thailand
  • Indonesia flag Indonesia
  • Philippines flag Philippines
  • Malaysia flag Malaysia
  • Sri-Lanka flag Sri Lanka
  • India flag India
  • Vietnam flag Vietnam
  • Australia flag Australia
  • Japan flag Japan
  • Nigeria flag Nigeria
  • Kenya flag Kenya
© Copyright theAsianparent 2023. All rights reserved
Tentang Kami|Tim Kami|Kebijakan Privasi|Syarat dan Ketentuan |Peta situs
  • Fitur
  • Artikel
  • Beranda
  • Jajak

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

theAsianparent heart icon
Kami ingin mengirimkan Anda informasi terbaru seputar gaya hidup.