X
theAsianparent Indonesia Logo
theAsianparent Indonesia Logo
kemendikbud logo
Panduan ProdukMasuk
  • Kehamilan
    • Kalkulator perkiraan kelahiran
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
    • Kehilangan bayi
    • Project Sidekicks
  • Artikel Premium
  • Breastfeeding Week 2023
  • Cari nama bayi
  • Perawatan Ibu dan Bayi
  • Kulit Bayi
  • Rangkaian Edukasi
    • Pengasuhan Anak
    • Edukasi Prasekolah
    • Edukasi Sekolah Dasar
    • Edukasi Remaja
  • TAPpedia
  • TAP Rekomendasi
  • Anak
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Anak
    • Praremaja & Remaja
  • Parenting
    • Keluarga
    • Pernikahan
    • Seks
    • Berita Terkini
  • Kesehatan
    • COVID-19
    • Info Sehat
    • Penyakit
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Korea Update
    • Hiburan
    • Travel
    • Fashion
    • Kebudayaan
    • Kecantikan
    • Keuangan
    • Marvelous Asian Mums Special 2021
  • Nutrisi
    • Resep
    • Makanan & Minuman
    • Sarapan Bergizi
  • Belanja
  • Ayah manTAP!
    • Kesehatan Ayah
    • Kehidupan Ayah
    • Aktivitas Ayah
    • Hobi
  • VIP
  • Awards
    • TAP x Tokopedia Awards 2023

Penelitian terbaru: Covid-19 lebih banyak dialami anak lelaki daripada perempuan

Bacaan 4 menit

Beberapa studi menyebutkan bahwa virus corona cenderung lebih rentan menimpa lelaki dibanding perempuan. Para ahli penyakit menular sebelumnya menjelaskan, virus corona pada laki-laki rentan terjadi akibat tingkat konsumsi rokok yang memengaruhi.

Namun, penelitian terbaru dari Centers for Disease Control and Prevention (CDC) menyebutkan, paparan infeksi yang terjadi kemungkinan lebih berkaitan dengan faktor biologi atau genetik daripada faktor gaya hidup seperti merokok.

Artikel terkait: Penelitian: Laki-laki lebih rentan kena virus corona dibanding perempuan

Prevalensi virus corona pada anak laki-laki lebih tinggi dibandingkan dengan perempuan

virus corona pada laki-laki

Penelitian yang diterbitkan dalam CDC Morbidity and Mortality Weekly Report juga mengungkap, angka prevalensi Covid-19 pada lelaki memang cenderung lebih tinggi. Tidak hanya pada orang dewasa, namun berlaku untuk berbagai kelompok usia, termasuk anak-anak dan bayi.

Dari 2.572 paparan Covid-19 yang terjadi pada anak-anak, lebih dari 57 persen kasus ditemukan pada anak laki-laki. Dari segi usia, rata-rata yang mengalami adalah bayi baru lahir hingga anak berusia 18 tahun.

Meski demikian, CDC menegaskan bahwa hasil penelitian ini bukan berarti anak laki-laki dinilai sangat rentan terinfeksi virus corona. Para ilmuwan berharap agar para orangtua tidak terlalu khawatir akan temuan ini. Pasalnya, risiko Covid-19 pada anak-anak secara keseluruhan pun terbilang sangat rendah.

Kebanyakan anak yang terinfeksi menujukkan gejala virus ringan berupa batuk dan demam. Hanya sebagian kecil pasien lainnya dirawat di rumah sakit. Dari pasien anak-anak yang dirawat, CDC juga melaporkan beberapa di antara mereka sudah memiliki kondisi kesehatan kronis lain seperti permasalahan paru-paru dan kardiovaskular. Sementara itu, 0,1 persen dari anak-anak yang terinfeksi dilaporkan meninggal dunia.

Sistem imun perempuan dinilai lebih kuat

Penelitian terbaru: Covid-19 lebih banyak dialami anak lelaki daripada perempuan

Gregory A. Poland, MD, ahli penyakit menular dan pemimpin Mayo Clinic’s Vaccine Research Group menjelaskan mengenai hal ini. Ia memaparkan, tingkat paparan virus corona yang lebih tinggi pada anak laki-laki menunjukkan, bahwa faktor biologis mungkin memainkan peran dalam tingkat kerentanan Covid-19.

“Perempuan memiliki kelebihan dalam mempertahankan sistem imun. Jadi, sepertinya ada kelebihan tersendiri bagi perempuan dari segi biologis dan genetik, yang tidak dimiliki laki-laki terkait Covid-19 ini,” ungkap Gregory seperti yang dikutip dari laman Yahoo Lifestyle.

Sementara itu, Gregory juga berpendapat bahwa sistem imun yang dimiliki perempuan sendiri sebenarnya bisa berdampak negatif. Kekebalan tubuh mereka bisa saja bereaksi berlebihan.

“Dalam hal ini, harus diingat juga perempuan memiliki tingkat risiko penyakit autoimun yang lebih tinggi. Penyakit ini terjadi ketika sistem imun malah menyerang tubuh mereka sendiri. Ini juga harus diwaspadai,” tuturnya.

Artikel terkait: Andrea Dian positif terinfeksi Corona dengan riwayat autoimun

Penelitian lanjutan masih perlu dilakukan

Penelitian terbaru: Covid-19 lebih banyak dialami anak lelaki daripada perempuan

Secara keseluruhan, masih belum jelas juga bagi para ahli mengapa perempuan memiliki respon yang lebih baik terhadap penyakit tertentu.

Gregory kembali menjelaskan, “Pada dasarnya ini masih harus diteliti. Namun, yang kami tahu, perempuan akan mengaktifkan atau menekan gen yang berbeda dari laki-laki ketika sel terpapar virus.

“Jadi, dalam hal ini, kemungkinan besar faktor genetika berpengaruh pada paparan virus, bukan hanya perbedaan laki-laki dan perempuan dari segi hormon saja,” ungkapnya.

Artikel terkait: Kasus corona pada anak lebih sedikit dengan gejala ringan, apa alasannya?

virus corona pada laki-laki

 

Di lain sisi, Gregory juga menanggapi bahwa penelitian dari CDC juga tidak semata-mata menjukkan bahwa anak laki-laki sangat rentan terinfeksi virus corona.

Sebaliknya, prevalensi Covid-19 yang tinggi tersebut bisa diartikan bahwa anak laki-laki lebih banyak menunjukkan gejala saat terinfeksi. Sementara tingkat paparan virus pada anak perempuan mungkin saja sama, tetapi mereka tidak menunjukkan gejala yang signifikan.

Gregory memaparkan, “Bisa jadi karena anak perempuan tidak menunjukkan gejala, padahal kemungkinan mereka juga terinfeksi. Ini perlu dilakukan penelitian lebih lanjut,”

“Jadi, orangtua yang memiliki anak laki-laki, kalian tidak perlu terlalu khawatir. Para orangtua yang punya anak perempuan pun, bukan berarti kalian menjadi lengah dan tidak waspada. Sebagai orangtua, saya juga berpesan pada kalian agar tetap melindungi anak-anak kalian. Apa pun jenis kelamin mereka,” tukasnya.

Nah, Parents, meski secara keseluruhan anak-anak cenderung memiliki risiko terinfeksi Covid-19 yang lebih rendah, tetapi upaya pencegahan tetap harus diberikan, ya. Beri pemahaman bagi si kecil dalam melakukan swakarantina dan physical distancing. Jangan lupa juga ajarkan ia untuk terbiasa menjalani pola hidup sehat seperti rajin cuci tangan, istirahat cukup, dan menjaga asupan makanan.

Semoga bermanfaat!

***

Cerita mitra kami
Waspada Penyakit Hepatitis Misterius, 3 Anak di DKI Jakarta Meninggal Dunia
Waspada Penyakit Hepatitis Misterius, 3 Anak di DKI Jakarta Meninggal Dunia
Tips Cerdas Hadapi New Normal, Ikuti Cara Berikut
Tips Cerdas Hadapi New Normal, Ikuti Cara Berikut
Bunda bisa jadi pahlawan melawan COVID-19, begini caranya
Bunda bisa jadi pahlawan melawan COVID-19, begini caranya
Momen Spesial S-26 Loyalty Program Mengajak Keluarga Terpilih Ke Singapura
Momen Spesial S-26 Loyalty Program Mengajak Keluarga Terpilih Ke Singapura

Referensi: Yahoo Lifestyle

Baca juga:

Cegah Corona, ini 7 hal yang perlu dilakukan saat swakarantina di rumah

 

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.

img
Penulis

Shafa Nurnafisa

  • Halaman Depan
  • /
  • Berita Terkini
  • /
  • Penelitian terbaru: Covid-19 lebih banyak dialami anak lelaki daripada perempuan
Bagikan:
  • 8 Fakta Anak Pertama Laki-Laki, Sesuaikah Karakternya dengan Buah Hati Anda?

    8 Fakta Anak Pertama Laki-Laki, Sesuaikah Karakternya dengan Buah Hati Anda?

  • Penelitian Terbaru: Setelah 11 Hari Pasien COVID-19 Tak Menularkan Virus

    Penelitian Terbaru: Setelah 11 Hari Pasien COVID-19 Tak Menularkan Virus

  • 7  Artis Melahirkan di Usia Muda, Ada yang punya 4 Anak di Usia 30 Tahun!

    7 Artis Melahirkan di Usia Muda, Ada yang punya 4 Anak di Usia 30 Tahun!

  • 8 Fakta Anak Pertama Laki-Laki, Sesuaikah Karakternya dengan Buah Hati Anda?

    8 Fakta Anak Pertama Laki-Laki, Sesuaikah Karakternya dengan Buah Hati Anda?

  • Penelitian Terbaru: Setelah 11 Hari Pasien COVID-19 Tak Menularkan Virus

    Penelitian Terbaru: Setelah 11 Hari Pasien COVID-19 Tak Menularkan Virus

  • 7  Artis Melahirkan di Usia Muda, Ada yang punya 4 Anak di Usia 30 Tahun!

    7 Artis Melahirkan di Usia Muda, Ada yang punya 4 Anak di Usia 30 Tahun!

Daftarkan email Anda sekarang untuk tahu apa kata para ahli di artikel kami!
  • Kehamilan
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
  • Tumbuh Kembang
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Praremaja
    • Usia Sekolah
  • Parenting
    • Pernikahan
    • Berita Terkini
    • Seks
    • Keluarga
  • Kesehatan
    • Penyakit
    • Info Sehat
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Keuangan
    • Travel
    • Fashion
    • Hiburan
    • Kecantikan
    • Kebudayaan
  • Lainnya
    • TAP Komuniti
    • Beriklan Dengan Kami
    • Hubungi Kami
    • Jadilah Kontributor Kami
    • Tag Kesehatan


  • Singapore flag Singapore
  • Thailand flag Thailand
  • Indonesia flag Indonesia
  • Philippines flag Philippines
  • Malaysia flag Malaysia
  • Sri-Lanka flag Sri Lanka
  • India flag India
  • Vietnam flag Vietnam
  • Australia flag Australia
  • Japan flag Japan
  • Nigeria flag Nigeria
  • Kenya flag Kenya
© Copyright theAsianparent 2023. All rights reserved
Tentang Kami|Tim Kami|Kebijakan Privasi|Syarat dan Ketentuan |Peta situs
  • Fitur
  • Artikel
  • Beranda
  • Jajak

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

theAsianparent heart icon
Kami ingin mengirimkan Anda informasi terbaru seputar gaya hidup.