10 Tempat Wisata Kuliner Hits di Makassar, Makanan Berat Hingga Cemilan

Butuh rekomendasi tempat wisata kuliner paling populer di Makassar? TheAsiaparent punya list lengkapnya!

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Makassar terkenal dengan berbagai hidangan khas yang menggugah selera. Mulai dari jenis makanan manis hingga makanan berat yang mengenyangkan. Bagi Parents yang sedang berada atau berencana liburan ke kota ini, theAsianparent telah menyusun rekomendasi tempat wisata kuliner di Makassar.

Menikmati keindahan Kota Anging Mamiri tentu tak lengkap rasanya tanpa mengunjungi beberapa tempat wisata kuliner andalan di kota ini. Nah, penasaran kan apa saja sajian lezat yang tak boleh Parents lewatkan di Makassar? Yuk, baca lebih lengkap ulasannya berikut ini.

10 Tempat Wisata Kuliner di Makassar yang Wajib Dikunjungi

1. Coto Nusantara

Kuliner legendaris ala Coto Nusantara. Foto: Instagram/bastichendra

Coto merupakan kuliner paling ikonik khas kota yang dulunya disebut Ujung Pandang ini. Salah satu rumah makan yang paling legendaris dan kerap diserbu pengunjung ialah Coto Nusantara.

Perpaduan irisan daging sapi atau jeroan dengan kuah kaldu yang kental dan kaya rempah, membuat hidangan satu ini sangat nikmat disantap selagi hangat. Namun jangan bayangkan seperti soto pada umumnya, sebab coto punya rasa dan penampakan yang sangat berbeda.

2. Pallubasa Serigala

Foto: Instagram/@pallubasaserigala

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Disebut-sebut mirip coto, pallubasa juga merupakan makanan berkuah berbahan dasar daging sapi. Bedanya, hidangan ini dicampur dengan kelapa goreng yang membuat cita rasanya semakin istimewa. Selain itu, pallubasa disajikan dengan kuning telur utuh.

Pallubasa Serigala yang terletak di Jl. Serigala XIV merupakan tempat yang recommended untuk menikmati semangkuk masakan tradisional tersebut.

3. Tempat Wisata Kuliner di Makassar: Konro Karebosi

Hidangan lezat di Konro Karebosi. Foto: Instagram/@foodnshot

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Rumah makan yang berlokasi di Jalan Gunung Lompobattang ini menyajikan hidangan legendaris Makassar lainnya, yaitu sop konro. Sajian satu ini merupakan sop iga sapi dengan kuah kaldu yang tak kalah gurih.

Namun tak cuma sop konro, destinasi wisata kuliner yang berdiri sejak tahun 1968 ini juga menyajikan konro bakar, yaitu sajian berupa iga yang dibakar lalu diberi siraman bumbu kacang.

Artikel terkait: Resep sop konro yang lezat bikin rindu kampung halaman, wajib coba!

4. Warung Sop Saudara Fly Over

Foto: Muhammad Adam via Google Map

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Satu lagi makanan khas berkuah dengan bahan dasar daging sapi yang wajib Anda coba saat berada di Makassar, namanya sop saudara. Semangkuk sop saudara berisi potongan daging dan jeroan, soun atau laksa, perkedel kentang, dan kuah kaldu yang gurih dan kental. Nah, biasanya hidangan satu ini disantap bersama telur asin.

Bagi Parents yang penasaran ingin mencicipi lezatnya sop saudara, datanglah ke Warung Sop Saudara Fly Over yang terletak di pusat kota Makassar.

5. RM Seafood Apong, Tempat Wisata Kuliner di Makassar Bagi Para Seafood Lovers

Foto: dr. Muzakir via Google Map

Belum sah ke Makassar rasanya jika belum menyantap aneka hidangan seafood. Pasalnya, kota ini merupakan surganya makanan laut, mulai dari ikan, udang, kepiting, hingga kerang bisa Parents nikmati.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Nah, salah satu restoran seafood yang terkenal di Makassar adalah RM Seafood Apong. Berlokasi di jalan Boulevard No. 52, tempat ini menyajikan berbagai olahan seafood yang menggugah selera.

6. Mie Titi Panakkukang

Foto: Kahabuddin Jp via Google Map

Tak jauh dari Rumah Makan Apong, Parents bisa menemukan Mie Titi Panakkukang. Mie Titi adalah satu dari sekian makanan legendaris khas Kota Daeng. Pertama kali ditemukan oleh warga keturunan Tionghoa, tak heran jika sajian mie yang satu ini masih memiliki cita rasa chinese food.

Mie Titi berupa hidangan mie yang digoreng hingga kering dan renyah, lalu disiram dengan kuah kental berisi potongan daging ayam atau seafood, serta sawi hijau.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

7. Pisang Epe Pantai Losari, Tempat Wisata Kuliner di Makassar yang Wajib Dijajal

Foto: Instagram/@dokent_by_dhion

Di kawasan Pantai Losari, Anda akan menjumpai deretan gerobak yang menjajakan pisang epe. Kudapan ini berupa pisang kepok bakar yang dipipihkan, lalu diberi saus manis yang terbuat dari gula merah dan durian. Tak jarang, pisang epe disajikan dengan aneka topping seperti keju dan coklat.

Jika Parents ingin mencobanya, Pisang Epe Mandiri bisa menjadi pilihan yang tepat. Masih terletak di area Pantai Losari, tempat ini merupakan yang paling populer di kalangan pecinta kuliner.

Artikel terkait: Resep es pisang ijo yang lembut dan menggugah selera, mau coba?

8. Jalangkote Lasinrang

Foto: Instagram/@jalangkote_lasinrang

Boleh dibilang jalangkote adalah kudapan gurih paling favorit warga Makassar. Hampir sama dengan pastel goreng, jalangkote merupakan sejenis pastry dengan isian aneka sayuran, soun, dan diberi potongan telur rebus.

Yang membuat jalangkote lebih nikmat dan istimewa adalah sambal cairnya yang khas, bercita rasa gurih, asam, manis, dan pedas.

Sudah terbayang lezatnya? Segera meluncur ke Jalangkote Lasinrang yang berlokasi di Jl. Lasinrang No.11A.

9. Mama Toko Kue

Foto: Instagram/@mamatokokue

Ingin duduk santai sembari menikmati aneka kue tradisional Bugis-Makassar? Mama Toko Kue adalah destinasi yang pas.

Di Mama Toko Kue, Parents bisa menjumpai banyak pilihan kue dan dessert, mulai dari barongko, duri-durian, putu pesse’, taripang, hingga es pisang ijo. Dari segi ambience, tempat ini terbilang sangat nyaman dan bikin betah.

10. Pasar Segar, Tempat Wisata Kuliner di Makassar yang Kekinian

Foto: Lagiseru.com

Kawasan Pasar Segar merupakan tujuan wisata kuliner yang tepat bagi Parents yang berjiwa muda dan menyukai kuliner kekinian. Di sini banyak terdapat gerai street food, kafe, hingga penjaja makanan berat.

Pasar Segar buka mulai jam lima sore hingga dini hari. Untuk menyemarakkan suasana, biasanya terdapat live music yang akan menghibur para pengunjung yang datang.

****

Parents, itulah 10 tempat wisata kuliner paling direkomendasikan di Makassar. Bagaimana, tertarik untuk berkunjung?

Baca juga:

10 Rekomendasi Dokter Kandungan Pilihan di Makassar

Penulis

Titin Hatma