Tagihan Air Capai 26 Juta Rupiah, Nycta Gina: "Kayak Disambar Geledek"

Melonjaknya tagihan air secara tiba-tiba memang bisa membuat kaget, terutama Nycta Gina yang tagihan airnya mencapai 26 juta rupiah!

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Melonjaknya beberapa tagihan selama periode WFH ini dialami oleh sebagian orang. Jika beberapa waktu yang lalu masyarakat mengeluhkan mengenai tagihan listrik yang membengkak, kali ini nominal tagihan air yang diperbincangkan. Presenter Nycta Gina pun mengalami hal yang serupa yaitu tagihan air rumahnya melonjak tinggi hingga mencapai angka 26 juta rupiah.

Dikutip dari Kompas, kita bisa melakukan beberapa cara sederhana untuk menghemat air, misalnya menggunakan pancuran atau keran yang hemat air, menyiram tanaman pada pagi hari, mematikan keran ketika mencuci tangan dan menggosok gigi, serta meminimalkan penggunaan siraman pada toilet duduk.

Nycta Gina Kaget, Tagihan Air Mencapai 26 Juta Rupiah

Nycta Gina baru-baru ini berbagi keluh kesahnya mengenai tagihan air yang tak masuk akal di akun Instagramnya. Istri Rizky Kino situ mengaku sangat kaget melihat struk tagihan airnya.

Kemarin kayak disambar gledek kita dapat tagihan air 26jt lebih, padahal biasanya ga sampe 100rb perbulannya. Ternyata ada pipa bocor dan lain-lainnya… akhirnya terpaksa semua pompa dimatiin, ga ada air, kita ngungsi deh.” Nycta Gina bercerita.

Meskipun diketahui ada pipa bocor, menurut Nycta Gina hal tersebut sangat tidak masuk akal hingga sampai bisa menyebabkan tagihan listrik bernominal fantastis.

Tagihan bulan Juni, pemakaian belum sampai sebulan masa bisa bocor sampai selisih Rp26.449.500 (dari bulan sebelumnya). Dipikir saya buka waterbom cabang Pulomas kali ya,” lanjutnya.

Artikel terkait: Sudah Bisa Ngomong, Anak Nycta Gina Tetap Terapi Bicara Karena Alasan Ini

Sang suami, Rizky Kinos juga mengeluhkan hal yang sama. Ia berpendapat sebocor-bocornya pipa air tidak mungkin tagihannya mencapai 26 juta rupiah.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Sebocor-bocornya instalasi air, pemakaian kurang dari sebulan, masa sih sampai 26 juta? @aetrajakarta,” tulis Rizky di akun Instagramnya.

Warganet yang penasaran pun bertanya kepada Nycta Gina mengenai kelanjutan kasus tagihan air yang tiba-tiba melonjak itu. Ibu dua anak itu pun menjawab bahwa dirinya tetap harus membayar sejumlah yang tertera di struk.

Dan bener-bener kan bukan kesalahan kita, tapi harus tetep bayar juga kah? Ya ampun kalau iya, musibah banget apalagi misal yang kena gitu rakyat kecil kayak aku,” tulis akun @adindaayu22. “Iya, tetep harus bayar.” Nycta Gina membalas komentar tersebut.

Banyak Yang Alami Hal Serupa Seperti Nycta Gina

Sebelumnya Nycta Gina mengaku hanya membayar sekitar 80 ribu rupiah setiap bulannya. Ia juga baru membayar 2 hari sebelumnya untuk tagihan bulan lalu sejumlah 89 ribu rupiah.

Itu kayaknya oknum deh kak. Coba cek ke PDAM resmi. Soalnya lagi banyak yang kayak gitu, kayak listrik yang pascabayar pun suka tiba-tiba ada orang dateng terus nodong sekian juta. Pas kitanya protes, eh tau-tau bisa dinego. Kan lucu? 26 juta itu super gede. Udah bisa numpahin 4 air kolam renang super gede ke tetangga. Tapi ini kan tetangga gak ada yang kebanjiran karena kamu kak,” komentar @ninaseptiani.

Tak hanya Nycta Gina, sejumlah masyarakat mengeluhkan hal yang sama mengenai lonjakan tagihan air di rumahnya.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Mau ga mau dibayar ya kak tagihannya, saya aja yang biasanya tagihan 300rb-an terus dapat tagihan 3 juta juga udah berasa disamber gledek nah ini tagihan air 26 juta ih bisa pingsan,” komentar @meifadee.

Ya Allah 26 juta, aku yang tagihan air bulan ini naik 100% jadi 70rb aja geleng-geleng. Padahal pemakaian kayak biasa, malah jarang pake karena lebih sering aktifitas di luar,” tulis @widowatiwulandari.

Terkait hal ini, pihak PT Aetra Air Jakarta, perusahaan pengelola air bersih yang digunakan Nycta Gina memberikan klarifikasi bahwa pihaknya sedang melakukan pengecekan langsung ke rumah presenter tersebut untuk mengetahui penyebab lonjakan tagihannya.

“Siang ini sedang pengecekan langsung ke lapangan oleh Tim Aetra. Menunggu hasil lapangannya ya biar lebih pasti,” ungkap Corporate and Communication Manager Aetra, Astriena Vericia, seperti dikutip dari CNN Indonesia.

Vericia juga menjelaskan bahwa kasus tagihan air yang tiba-tiba membengkak ini biasanya hanya dialami beberapa pelanggan di wilayah tertentu. Biasanya penyebabnya adalah kebocoran atau kesalahan pencatatan.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

“Bisa keduanya (kebocoran dan kesalahan pencatatan). Tapi jika ada pemakaian ekstrim langsung tertangkap sistem seperti kasus Nycta Kinos ini.” Vericia menambahkan.

Artikel terkait: Parents, Sudah Tahu Cara Cek dan Lapor Tagihan Listrik Terbaru Berikut Ini?

Cara Laporkan Tagihan Air yang Membengkak

Dilansir dari Detik Finance, Manajer Humas PT PAM Jaya, Linda Nur Handayani menjelaskan bahwa kenaikan tagihan air bisa disebabkan oleh kebocoran pipa internal di dalam rumah. Apabila ada kebocoran pipa internal, maka meteran akan terus berjalan dan menunjukkan angka pemakaian yang tinggi.

Selain itu faktor lain seperti lupa mematikan keran hingga benar-benar tertutup juga bisa berpengaruh.

“Kadang-kadang kalau habis cuci piring atau mencuci pakaian itu tidak rapat menutup kerannya. Jadi suka ada tetesan, itu bisa gerak juga meterannya,” ujar Linda.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Linda pun menegaskan bahwa pelanggan PAM Jaya di DKI Jakarta bisa melaporkan segala keluhannya melalui call center PT PAM Lyonnaise Jaya (PALYJA) di 021-2997-999 untuk pelanggan di area Jakarta Barat, sebagian Jakarta Utara, dan Selatan.

Sedangkan untuk pelanggan di Jakarta Timur dan sebagian Utara & Selatan lainnya bisa menghubungi PT Aetra Air Jakarta.

Kasus tagihan air membengkak yang dialami Nycta Gina ini bisa menjadi pengingat bagi kita untuk rutin memeriksa meteran air. Jika Parents menemukan pergerakan meteran yang aneh atau diluar kondisi normal, segera laporkan ke PAM yang berwajib, ya.

Apakah Parents juga pernah mengalami hal serupa seperti yang dialami Nycta Gina?

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Baca Juga:

Punya kepribadian spesial, Nycta Gina bangga dengan putra sulungnya!