Beberapa hari kebelakang, cuaca panas sedang melanda wilayah Jakarta dan sekitarnya. Tak bisa dipungkiri aktivitas sehari-hari turut terganggu karena hawa yang panas dan cuaca yang tak menentu. Ternyata, tak hanya manusia, hewan peliharaan pun dapat terganggu dengan cuaca panas, lho.
Penasaran seperti apa pengaruh cuaca terhadap hewan? Dan bagaimana hewan mengatasi panas yang melanda? Simak penjelasan berikut!
Cuaca Panas Berdampak kepada Hewan Peliharaan
Sumber: Unsplash
Ketidaknyamanan yang ditimbulkan oleh cuaca panas dan teriknya sinar matahari dapat mengganggu aktivitas, terutama di luar ruangan.
Begitu juga dengan hewan peliharaan ternyata kerap menunjukkan tanda-tanda bahwa mereka turut merasakan kepanasan.
Meski menampakkan dengan cara yang berbeda seperti manusia, hewan peliharaan cenderung merasa kesulitan untuk beradaptasi dengan panas yang ekstrem. Bahkan, National Geographic menjelaskan panas yang ekstrem dapat ‘membanjiri’ termoregulasi hewan dan mencegah mereka melepaskan panas berlebih.
Kondisi tersebut mampu menyebabkan serangan panas yang bisa berakibat fatal terhadap hewan-hewan peliharaan. Terutama bagi anjing yang paling rentan terhadap cuaca panas.
Melansir dari Media Indonesia, studi menemukan bahwa anjing paling parah terkena sengatan panas atau heat stroke dibanding hewan peliharaan lainnya.
Artikel terkait: Salah Satunya Keluarkan Bau Tak Wajar! Ini 12 Ciri Kucing Lagi Sekarat dan Mau Mati
Gejala dan Hewan Peliharaan yang Rentan dengan Cuaca Panas
Sumber: Unsplash
Tak hanya anjing saja, beberapa jenis hewan peliharaan lainnya juga rentan dengan cuaca panas. Riset dari tim Universitas Nottingham Trent ini mengimbau masyarakat agar lebih sadar tentang sengatan panas yang berisiko kepada semua hewan seperti kucing, kelinci, babi guinea, dan lainnya.
“Pemilik hewan kecil seperti kelinci, musang, dan babi guinea mungkin perlu meninjau kandang hewan peliharaan mereka dan mengambil langkah-langkah untuk menjaga hewan peliharaan mereka tetap dingin di bulan-bulan hangat untuk mengurangi risiko sengatan panas,” kata peneliti Universitas Nottingham Trent Dr Anne Carter, dikutip dari Media Indonesia.
Apabila cuaca panas memberikan dampak bagi kesehatan hewan peliharaan maka akan ada gejala yang muncul bersamaan dengan keadaan tersebut. Gejala yang paling umum diantaranya pernapasan abnormal, lesu, kolaps, dan masalah perut, seperti diare. Atau kucing yang mencari daerah yang hangat untuk tidur.
Cara Hewan Peliharaan Mengatasi Cuaca Panas
Sumber: Unsplash
Hewan dan manusia memiliki caranya masing-masing untuk berdamai dengan cuaca panas. Misalnya saja anjing dan kucing hanya berkeringan melalui cakar dan hidung.
Sementara itu, manusia berkeringat melalui kulit, kepala sampai kaki, dan keringat menguap dan mendinginkan tubuh dalam rangka mengatur suhu tubuh.
Artikel terkait: Sebelum Memelihara, Simak 10 Jenis Anjing Paling Berbahaya Ini
Melansir dari Kompas.com, kelinci dan burung justru tidak mengeluarkan keringan sama sekali. Sedangkan anjing biasanya terengah-engah sebagai cara mendinginkan tubuhnya. Lalu berbeda lagi dengan kucing biasanya merawat bulunya agar tetap dingin dengan air liur, yakni menjilati bulu mereka.
Bulu hewan peliharaan memiliki fungsi untuk memberikan kehangatan di berbagai musim yang kerap disebut sebagai isolator yang menjaga tubuh hewan. Oleh karena itu, tidak disarankan bagi Parents yang hendak mencukur bulu hewan peliharaan kalian ya.
Sumber: Unsplash
Untuk membuat hewan nyaman dalam cuaca panas, kalian bisa menjauhkan hewan peliharaan dari paparan sinar matahari secara langsung, terutama bagi hewan-hewan yang tinggal dan menghabiskan waktunya di kandang. Begitu juga dengan terarium seperti reptil, hewan pengerat, dan burung.
Jika kalian ingin mengajak hewan peliharaan berjalan-jalan, maka carilah waktu yang tepat dan hindari suasana matahari yang terik. Ajak hewan peliharaan jalan-jalan di pagi atau malam hari dengan memastikan jalanan yang akan mereka tapak tidak bersuhu panas.
***
Baca juga:
Bercinta di Saat Cuaca Panas, Ini 3 Posisi yang Bisa Dicoba!
Menggemaskan dan Bersahabat, 8 Jenis Anjing Ini Cocok Dipelihara
Jakarta Dilanda Cuaca Panas, Simak Tips Menghadapinya!
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.