X
theAsianparent Indonesia Logo
theAsianparent Indonesia Logo
kemendikbud logo
Panduan ProdukMasuk
  • Kehamilan
    • Kalkulator perkiraan kelahiran
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
    • Kehilangan bayi
    • Project Sidekicks
  • Artikel Premium
  • Breastfeeding Week 2023
  • Ruam Popok Expert
  • Cari nama bayi
  • Perawatan Ibu dan Bayi
  • Kulit Bayi
  • Rangkaian Edukasi
    • Pengasuhan Anak
    • Edukasi Prasekolah
    • Edukasi Sekolah Dasar
    • Edukasi Remaja
  • TAPpedia
  • TAP Rekomendasi
  • Anak
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Anak
    • Praremaja & Remaja
  • Parenting
    • Keluarga
    • Pernikahan
    • Seks
    • Berita Terkini
  • Kesehatan
    • COVID-19
    • Info Sehat
    • Penyakit
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Korea Update
    • Hiburan
    • Travel
    • Fashion
    • Kebudayaan
    • Kecantikan
    • Keuangan
    • Marvelous Asian Mums Special 2021
  • Nutrisi
    • Resep
    • Makanan & Minuman
    • Sarapan Bergizi
  • Belanja
  • Ayah manTAP!
    • Kesehatan Ayah
    • Kehidupan Ayah
    • Aktivitas Ayah
    • Hobi
  • VIP
  • Awards
    • TAP x Tokopedia Awards 2023

2 Kali Nyaris Bunuh Diri, Ruben Onsu Diselamatkan Betrand & Sarwendah

Bacaan 4 menit
2 Kali Nyaris Bunuh Diri, Ruben Onsu Diselamatkan Betrand & Sarwendah

"Gue, tuh, capek sama diri gue sendiri, karena terlalu banyak yang gue urusin," kata Ruben.

Di balik sosoknya yang kerap tampil ceria. presenter Ruben Onsu ternyata menyimpan rahasia mengejutkan. Ruben Onsu hampir bunuh diri sebanyak dua kali lantaran terbelit ragam masalah dalam hidupnya.

Belum lama ini ia pun sempat membagikan pengalamannya terkait insiden tersebut. Seperti apa kisah Ruben Onsu yang nyaris bunuh diri dua kali? Bagaimana ia bisa selamat dari peristiwa tersebut?

Pengakuan Ruben Onsu Hampir Bunuh Diri 2 Kali, Stres Banyak Masalah

ruben onsu hampir bunuh diri

Sumber: Instagram/@ruben_onsu

Dalam sebuah video yang tayang di kanal YouTube Sikopat Channel, sosok presenter Ruben Onsu membuat pengakuan mengejutkan. Pasalnya, ayah tiga orang anak itu mengaku pernah mencoba bunuh diri.

Tak tanggung-tanggung, ia bahkan mengaku sempat berpikir untuk bunuh diri sebanyak dua kali. Hal itu ia ungkapkan kepada komedian Eko Patrio ketika ditanya soal pikiran untuk mengakhiri hidup.

“Lo pernah ada niatan bunuh diri?” tanya Eko Patrio.

“Pernah, pernah,” jawab Ruben.

Awalnya, Eko pun dibuat kaget. Menurutnya, Ruben Onsu memiliki segala hal di dunia. Bos Ayam Geprek Bensu itu dinilai mapan secara finansial dan memiliki keluarga yang bahagia. Namun, Ruben kemudian menjelaskan alasan mengapa ia pernah ingin bunuh diri.

“Karena menurut gue itu solusi, selesai hidup gue udah. Gue, tuh, capek sama diri gue sendiri, karena terlalu banyak yang gue urusin,” kata Ruben.

Artikel terkait: Pesan terakhir pasangan suami istri bunuh diri, “Jaga adikmu, ya, Nak”

Kurun Waktu Setahun, Ruben Onsu Hampir Bunuh Diri 2 Kali

ruben onsu hampir bunuh diri

Sumber: Instagram/@ruben_onsu

Ruben Onsu mengakui pikiran untuk bunuh diri kerap melintas selama setahun belakangan. Suami Sarwendah itu berencana mengakhiri hidupnya menggunakan pisau dapur.

“Itu setahun ke belakang. Gue bolak-balik ke dapur lihat pisau, mikir. Bukannya lewatin tapi mikir lihat pisau, ‘Ambil enggak, ambil enggak’ gue mikir tapi entar di rumah ada pembunuhan, tapi, kan, gue bunuh diri,” ungkapnya.

Kepada Eko Patrio, Ruben mengatakan pikiran untuk bunuh diri terbesit sebanyak dua kali selama setahun belakangan. Masalah yang menumpuk dan terlalu banyak urusan membuatnya berpikir untuk bunuh diri. Namun, ia enggan menjelaskan lebih lanjut terkait masalah yang menimpanya.

“Ya karena ada satu hal, sih, yang menurut gue susah diceritain,” kata Ruben.

Selamat karena Betrand dan Istri

ruben onsu hampir bunuh diri

Sumber: Instagram/@ruben_onsu

Meski demikian, Ruben merasa beruntung memiliki Sarwendah dan Betrand di sisinya. Berkat mereka, ia gagal bunuh diri dan berhasil selamat. Ruben merasa keduanya telah menyelematkan nyawanya.

“Tapi yang bikin gue itu [gagal], suara bini gue manggil, ‘Yang ini, ini’, lewat lagi,” kata Ruben Onsu.

“Yang kedua itu Betrand. Karena dia, kan, dikit-dikit ‘Ayah, ayah’. Jadi selalu ada suara dia, dan suara anak itu bikin gue sadar [enggak jadi bunuh diri],” lanjutnya.

Ruben mengatakan, Betrand Peto, putranya yang tertua sudah dianggap seperti anak sendiri. Bahkan, ia merasa diselamatkan oleh Betrand hingga berkali.

Ia pun berusaha tidak membedakan sang putra yang merupakan anak adopsi dengan kedua anak kandungnya, Thania dan Thalia.

Bagi Ruben, anak-anaknya adalah alasan supaya dia terus bertahan dan mau melanjutkan hidup.

“Jadi Betrand itu kayak obat, ya. Lo lihat dia kayak apa, sih?” tanya Eko Patrio.

“Heeem [iya obat]. Lihat dia kayak darah gue, gue lihat Betrand kayak lihat Thalia dan Thania,” jawab Ruben.

Artikel terkait: Penelitian: Kematian Orangtua Bisa Memicu Anak Bunuh Diri

Ruben Onsu Akui Sering ke Psikolog untuk Konsultasi Cara Mendidik Anak

2 Kali Nyaris Bunuh Diri, Ruben Onsu Diselamatkan Betrand & Sarwendah
Cerita mitra kami
Cerita Lucu Kuncir Rambut Sarwendah dan Si Bungsu Thania Bikin Netizen Terhibur
Cerita Lucu Kuncir Rambut Sarwendah dan Si Bungsu Thania Bikin Netizen Terhibur
3 Alasan Penting Beli Rumah Idaman untuk Keluarga harus Jadi Prioritas
3 Alasan Penting Beli Rumah Idaman untuk Keluarga harus Jadi Prioritas
Jadi Orangtua Baru, Ini 5 Tips Parenting Positif Ala Irish Bella
Jadi Orangtua Baru, Ini 5 Tips Parenting Positif Ala Irish Bella
5 Alasan Mengapa Si Kecil Perlu Nonton Film Animasi Terbaru, Disney and Pixar’s Luca
5 Alasan Mengapa Si Kecil Perlu Nonton Film Animasi Terbaru, Disney and Pixar’s Luca

Sumber: Instagram/@ruben_onsu

Sementara itu, dalam lain kesempatan, Ruben Onsu mengakui bahwa dirinya sering ke psikolog selama beberapa waktu terakhir. Namun, hal itu ia lakukan untuk berkonsultasi terkait bagaimana cara mendidik ketiga anaknya.

Menurutnya, penilaian seorang psikolog lebih objektif dibandingkan jika ia meminta pendapat sahabat-sahabatnya.

“Kalau psikolog itu, dia tidak berpihak. Dia ‘kayaknya lu, deh, yang bermasalah, kayaknya lu, deh, yang harus berubah’. Dia akan ngomong fair dan gue lebih suka begitu,” kata Ruben Onsu ketika diwawancarai lewat kanal YouTube Luna Maya, Selasa (4/8/2020).

Bahkan, tak cuma dirinya, anak-anak Ruben Onsu terkadang juga diikutsertakan ke psikolog untuk mengikuti kelas khusus.

“Gue, tuh, kenapa anak-anak gue semuanya gue masukin ke psikolog, mereka ada kelasnya masing-masing, harinya masing-masing,” ujarnya.

***

Demikian penuturuan Ruben Onsu yang mengaku hampir bunuh diri. Jika Parents melihat ada orang yang punya kecenderungan untuk bunuh diri, segera cari bantuan. Bunuh diri bisa dicegah selama kita peduli dengan orang-orang di sekitar kita.

Baca juga:

Orangtua Bunuh Diri adalah Tindakan Egois yang Berdampak Negatif pada Anak

11 Potret Ketiga Anak Ruben Onsu, Kompak, Hangat, dan Penuh Kasih Sayang

Kedekatan Betrand Peto dan Thalia bikin Ruben Onsu terharu, begini potretnya!

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.

img
Penulis

Ruhaeni Intan

  • Halaman Depan
  • /
  • Hiburan
  • /
  • 2 Kali Nyaris Bunuh Diri, Ruben Onsu Diselamatkan Betrand & Sarwendah
Bagikan:
  • Betrand Peto mau disunat, Ruben Onsu lakukan ini agar putranya tidak takut

    Betrand Peto mau disunat, Ruben Onsu lakukan ini agar putranya tidak takut

  • Kedekatan Betrand Peto dan Thalia bikin Ruben Onsu terharu, begini potretnya!

    Kedekatan Betrand Peto dan Thalia bikin Ruben Onsu terharu, begini potretnya!

  • 7  Artis Melahirkan di Usia Muda, Ada yang punya 4 Anak di Usia 30 Tahun!

    7 Artis Melahirkan di Usia Muda, Ada yang punya 4 Anak di Usia 30 Tahun!

  • 25+ Rekomendasi Film Semi Thailand, Romantis dan Sensual

    25+ Rekomendasi Film Semi Thailand, Romantis dan Sensual

  • Betrand Peto mau disunat, Ruben Onsu lakukan ini agar putranya tidak takut

    Betrand Peto mau disunat, Ruben Onsu lakukan ini agar putranya tidak takut

  • Kedekatan Betrand Peto dan Thalia bikin Ruben Onsu terharu, begini potretnya!

    Kedekatan Betrand Peto dan Thalia bikin Ruben Onsu terharu, begini potretnya!

  • 7  Artis Melahirkan di Usia Muda, Ada yang punya 4 Anak di Usia 30 Tahun!

    7 Artis Melahirkan di Usia Muda, Ada yang punya 4 Anak di Usia 30 Tahun!

  • 25+ Rekomendasi Film Semi Thailand, Romantis dan Sensual

    25+ Rekomendasi Film Semi Thailand, Romantis dan Sensual

Daftarkan email Anda sekarang untuk tahu apa kata para ahli di artikel kami!
  • Kehamilan
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
  • Tumbuh Kembang
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Praremaja
    • Usia Sekolah
  • Parenting
    • Pernikahan
    • Berita Terkini
    • Seks
    • Keluarga
  • Kesehatan
    • Penyakit
    • Info Sehat
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Keuangan
    • Travel
    • Fashion
    • Hiburan
    • Kecantikan
    • Kebudayaan
  • Lainnya
    • TAP Komuniti
    • Beriklan Dengan Kami
    • Hubungi Kami
    • Jadilah Kontributor Kami
    • Tag Kesehatan


  • Singapore flag Singapore
  • Thailand flag Thailand
  • Indonesia flag Indonesia
  • Philippines flag Philippines
  • Malaysia flag Malaysia
  • Sri-Lanka flag Sri Lanka
  • India flag India
  • Vietnam flag Vietnam
  • Australia flag Australia
  • Japan flag Japan
  • Nigeria flag Nigeria
  • Kenya flag Kenya
© Copyright theAsianparent 2023. All rights reserved
Tentang Kami|Tim Kami|Kebijakan Privasi|Syarat dan Ketentuan |Peta situs
  • Fitur
  • Artikel
  • Beranda
  • Jajak

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

theAsianparent heart icon
Kami ingin mengirimkan Anda informasi terbaru seputar gaya hidup.