Resep Mi Gacoan yang Viral, Bisa Dicoba di Rumah Jika Tak Ingin Mengantre

Mi gacoan termasuk kuliner yang terkenal hingga pelanggan rela mengantre. Resep mie gacoan ini untuk Parents yang ingin mencoba masak sendiri

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Mi gacoan menjadi kuliner yang naik daun belakangan ini. Kabarnya, gerai Mi Gacoan banyak diserbu oleh pelanggan sampai menyebabkan antrean panjang.

Jika Parents tak ingin mengantre, mungkin  bisa mencoba memasak sendiri di rumah. Berikut ini kami rangkum resep mi gacoan dari berbagai sumber.

Asal-usul Mi Gacoan yang Bisa Viral

Beberapa waktu lalu, warung Mie Gacoan yang berlokasi di Gejayan, Yogyakarta viral di media sosial. Hal tersebut lantaran isu penarikan tarif parkir ilegal untuk pejalan kaki. Selama ini, Mie Gocoan sendiri ramai dikunjungi oleh pelanggan yang ingin menyantap hidangan.

Mie Gacoan tergolong kuliner yang terkenal di kalangan anak muda. Usut punya usut, pemilik Mie Gacoan adalah seorang pengusaha bernama Harris Kristanto. Dia memulai usaha warung mi tersebut di Kota Malang, Jawa Timur pada tahun 2016.

Enam tahun berselang, gerai Mie Gacoan kini hadir di sejumlah kota besar di Jawa Timur, Jawa Tengah, Yogyakarta, hingga Bali. Bahkan di satu wilayah saja bisa terdapat lebih dari satu warung Mie Gacoan.

Konon, popularitas mi gacoan karena didukung oleh rasa yang enak dan harga yang ramah di kantong. Tak heran jika kemudian mi gacoan menjadi favorit banyak kalangan.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Bisnis kuliner yang sangat berkembang tersebut memberikan dampak positif bagi masyarakat dengan menyerap setidaknya ribuan tenaga kerja sebagai karyawan warung Mie Gacoan.

Pada 2022, pembukaan cabang baru di beberapa kota diperkirakan menambah jumlah karyawan hingga 5.000 orang.

Artikel terkait: Pencinta Mie? Yuk Bikin 5 Mie Homemade yang Sehat untuk Keluarga

Resep Mi Gacoan, Bisa Dicoba di Rumah Jika Tak Ingin Mengantre

Mi Gacoan Spesial

Foto ilustrasi mie gacoan

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Bahan:

– 1 ekor ayam

– 1/2 bawang bombai

– Kulit ayam bagian leher

– Daun bawang

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

– Cabe rawit

– Minyak goreng

– 6 siung bawang putih

– 2 sdm saos tiram

– 2 sdm minyak wijen

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

– 2 sdm kecap manis

– 2 sdm kecap asin

– 2 sdt kaldu jamur

– 2 sdm gula pasir.

Cara Memasak:

1. Giling ayam atau cincang setengah kasar.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

2. Bawang bombai dan bawang putih cincang halus.

3. Tuang minyak goreng ke atas wajan, panaskan. Masukkan bawang bombai dan bawang putih yang sudah dicincang.

4. Jika bawang bombai sudah berwarna kecokelatan, masukkan ayam giling, kemudian aduk-aduk hingga rata.

5. Masukkan kaldu jamur, gula pasir, minyak wijen, kecap asin, kecap manis dan saus tiram. Aduk rata kemudian tutup hingga airnya surut.

6. Apabila air telah surut, matikan api dan tunggu hingga dingin.

7. Ayam yang tadi dimasak digunakan sebagai taburan mi dan isian pangsit.

8. Mi gacoan siap dihidangkan.

Artikel terkait: 5 Cara membuat mie instan agar lebih bergizi dan sehat

Resep Mi Gacoan Super Pedas

Foto ilustrasi

Bahan-bahan:

– 250 gram mi

– 3 sdm minyak goreng

– Kaldu jamur secukupnya

– Garam secukupnya

– Kecap secukupnya

– Kaldu jamur

Bahan topping:

– 50 gram dada ayam cincang

– 5 lembar pangsit

– 20 Cabai rawit

Langkah memasak:

1. Tuangkan minyak ke dalam wajan secukupnya. Panaskan. Masukkan dada ayam cincang, tumis hingga merata.

2. Blender dada ayam yang sudah ditumis. Sisihkan.

3. Potong pangsit menjadi 9 bagian, kemudian goreng hingga kecokelatan. Sisihkan.

3. Haluskan cabai, tumis hingga matang.

4. Masukkan 3 sendok makan minyak ke dalam wajan. Tambahkan mie, kaldu jamur, kecap, dan garam secukupnya.

5. Campur mie dan cabai yang sudah dioseng hingga merata. Taburkan ayam, pangsit, tambahkan dimsum.

6. Mie gacoan pedas siap disajikan.

Artikel terkait: Kandungan Gizi Mie Instan, Makanan yang Sering Dianggap Tak Sehat

Mi Gacoan Tanpa Ayam

Foto ilustrasi

Bahan-bahan:

– 250 gram mi

– 3 siung bawang putih

– Cabai rawit

– Bawang bombai

– Saus tiram

– Garam

– Pangsit

– Daun bawang

– Bawang goreng

– Lada bubuk

Langkah memasak:

1. Goreng bawang merah, pangsit, dan sosis. Kemudian rebus mi.

2. Selanjutnya haluskan cabai, bawang putih, bawang bombai hingga halus.

3. Tumis bumbu hingga harum. Masukkan mi yang sudah direbus. Aduk rata. Tambahkan saus tiram, aduk-aduk hingga rata.

4. Mi gacoan tanpa ayam siap disajikan.

 

Baca juga:

Seruput Kelezatannya, 5 Resep Varian Mie Ayam yang Wajib Dicoba!

Jadi Hidangan Favorit, Bolehkah Ibu Hamil Makan Mie Ayam?

4 Resep Mie Goreng Jawa yang Bakal Bikin Keluarga Jatuh Cinta dengan Kelezatannya!

 

Penulis

alikarukhan