6 Resep Camilan Thailand, Bisa Bikin Sendiri di Rumah! 

Camilan khas Thailand yang ternyata mirip juga dengan jajanan di Indonesia.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Kalau bicara soal makanan khas Thailand, apa yang pertama kali muncul di pikiran Anda? Pad thai, tom yam, atau mungkin khao pad? Nah, kalau itu adalah contoh makanan beratnya.

Ternyata, jajanan khas Negeri Gajah Putih ini juga tak kalah menggoda lho, Parents. Cara membuatnya pun sangat sederhana, bisa menggunakan bahan-bahan yang dengan mudah kita temukan di pasar dan supermarket sekitar. Yuk, cobain resep camilan khas Thailand berikut ini!

6 Resep Camilan Khas Thailand Buat Teman Nonton Film

1. Khao Niew Ma Muang 

Sumber: Instagram @/we_touring

Merasa asing dengan namanya? Khao niew ma muang mungkin lebih Anda kenal dengan sebutan mango sticky rice alias alias ketan mangga ala Thailand. Sesuai dengan namanya, jajanan satu ini memadukan beras ketan, irisan mangga, dan saus vla yang lezat.

Bahan ketan:

  • 250 gr beras ketan putih
  • 300 ml santan kental
  • 2 gelas air
  • 150 gr gula pasir
  • 1/2 sdt teh garam
  • 1 lembar daun pandan, ikat simpul

Bahan saus vla:

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan
  • 150 ml santan kental
  • 1 sdm gula pasir
  • 1/4 sdt garam
  • 1 sdm tepung tapioka

Bahan pelengkap:

  • 2 buah mangga gadung atau arumanis, potong
  • 1 sdm wijen sangrai untuk taburan

Cara membuat:

  1. Rebus beras ketan kurang lebih 15 menit hingga air di panci surut.
  2. Dalam panci berbeda, campurkan santan, gula pasir, dan garam. Tambahkan daun pandan dan rebus hingga mendidih dengan api sedang.
  3. Masukkan beras ketan yang sudah dimasak tadi ke dalamnya. Diamkan kurang lebih 30 menit lalu kukus selama 20 menit sampai beras ketan matang, lembut, dan lengket.
  4. Sembari menunggu beras ketan matang, campurkan santan, gula pasir, garam, dan tepung tapioka untuk saus vlanya. Rebus hingga mendidih dan sisihkan.
  5. Susun ketan di atas piring. Tambahkan potongan buah mangga dan siram dengan saus vla yang sudah dibuat. Jangan lupa beri taburan wijen sangrai di atasnya.
  6. Mango sticky rice ala Thailand siap disantap.

Artikel Terkait: Daftar Tempat Ngemil Ketan Susu Enak di Jakarta, Dijamin Bikin Nagih

2. Resep Montad Chuame, Camilan Khas Thailand Berbahan Singkong

Sumber: Instagram @/chaopraya.id

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Parents pasti sudah tahu singkong Thailand kan? Itu lho singkong rebus yang dinikmati bersama dengan vla santan. Di negara asalnya sana, panganan yang disajikan sebagai hidangan penutup ini disebut dengan montad chuame. 

Bahan:

  • 2 buah singkong berukuran besar, potong
  • 75 ml santan kental
  • 2 sdm tepung maizena, larutkan
  • 4 sdm gula pasir
  • 1/2 sdt garam
  • 2 gelas air
  • 1 lembar daun pandan, ikat simpul

Cara membuat:

  1. Rebus singkong yang sudah dibersihkan dan dipotong-potong bersama dengan air, gula pasir, dan sejumput garam hingga matang. Lalu sisihkan.
  2. Untuk membuat sausnya, masak santan dan daun pandan hingga mendidih.
  3. Tambahkan tepung maizena yang sudah dilarutkan dengan segelas air. Masak hingga santan mengental dan meletup-letup. Tambahkan sejumput garam, aduk rata, dan matikan kompor.
  4. Sajikan singkong ribus dengan siraman vla santan di atasnya.

3. Resep Kanom Khai Nok Krata

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Sumber: Instagram @/pholfoodmafia

Di Indonesia, Anda menyebut camilan ini sebagai bola-bola ubi kopong, Parents. Sama seperti di sini, kanom khai nok krata adalah salah satu panganan yang biasa dijual di pinggir jalan. Meski begitu, rasanya boleh di adu lho!

Bahan:

  • 500 gr ubi kuning atau ungu
  • 125 gr tepung tapioka
  • 3 sdm gula pasir
  • 1 sdt baking powder
  • Minyak goreng secukupnya

Cara membuat:

  1. Bersihkan ubi lalu kukus hingga matang dan lembut.
  2. Setelah agak dingin, kupas kulitnya dan lumatkan ubi hingga halus. Singkirkan serat-serat yang tertinggal.
  3. Campurkan ubi, tepung tapioka, dan baking powder. Aduk hingga semua bahan tercampur rata.
  4. Ambil sedikit adonan dan bentu menjadi bola-bola berukuran sedang. Biarkan sampai dingin.
  5. Panaskan minyak dalam jumlah yang agak banyak di atas api kecil.
  6. Masukkan beberapa bola ubi ke dalam minyak. Jangan terlalu banyak sebab Anda butuh ruang untuk menekan-nekannya.
  7. Tunggu hingga cukup mengembang kemudian tekan bola-bola ubi dengan spatula agar bagian dalamnya matang dan kopong. Bolak-balik agar tidak gosong.
  8. Bola-bola ubi khas Thailand siap jadi teman minum teh.

4. Resep Camilan Khanom Tako Sai, Kue Talamnya Orang Thailand

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Sumber: Instagram @/cravefoodphoto

Khanom tako sai adalah sejenis kue talam khas Thailand yang cetakannya terbuat dari takir daun pandan lalu dikukus hingga matang. Pasti wangi dan sedap!

Bahan:

  • 50 gr tepung hunkwe
  • 500 ml santan encer
  • 100 gr gula pasir
  • 1/4 sdt garam
  • 1 buah jagung manis, rebus dan pipil
  • Takir daun pandan sebagai cetakan (bisa diganti dengan alumunium foil)

Cara membuat:

  1. Campurkan semua bahan semua bahan kecuali jagung manis dalam sebuah wadah. Aduk hingga semua bahan tercampur rata.
  2. Masak dengan api sedang sambil diaduk agar tidak gosong. Masak hingga meletup-letup dan adonan mengental.
  3. Masukkan jagung yang sudah dipipil. Aduk sampai tercampur rata dan diamkan sebentar hingga uap panasnya hilang, tapi jangan dibiarkan sampai dingin.
  4. Tuang adonan ke atas cetakan dan ratakan. Kukus sebentar supaya wangi daun pandannya lebih keluar.
  5. Dinginkan di suhu ruang dan biarkan sampai teksturnya berubah agak padat.
  6. Khanom tako sai siap dinikmati.

Artikel Terkait: Resep Kue Talam Ubi dan Talam Srikaya yang Mengulang Kenangan Manis

5. Resep Chao Kuai

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Sumber: Taste Atlas

Kalau yang ini bisa disebut es cao khas Thailand, Parents. Dibuat dari cincau hitam dengan taburan gula merah, sekilas hidangan penutup ini tak jauh berbeda dengan es cincau yang Ada di Indonesia, bedanya chao kuai biasa disajikan di dalam mangkuk sementara es cao disajikan di dalam gelas.

Bahan:

  • 2 bungkus cincau hitam siap pakai, potong dadu besar
  • Brown sugar secukupnya
  • 1 mangkuk es serut

Cara membuat:

  1. Masukkan es serut ke dalam mangkuk.
  2. Tata potongan cincau di atas es lalu taburi dengan brown sugar di atasnya.
  3. Semangkuk chao kuai siap dinikmati saat panas di siang bolong. Dijamin segar!

6. Resep Cha Yen alias Thai Tea

Sumber: Eating Thai Food

Siapa yang sanggup menolak segelas cha yen di siang bolong? Rasa tehnya yang pekat tapi nikmat berpadu sempurna dengan susu dan es. Tenggorokan auto adem deh, Parents!

Bahan:

  • 1500 ml air
  • 75 gr daun thai tea hitam
  • 100 gr gula pasir
  • 200 ml susu evaporasi
  • 350 ml krimer
  • Es batu secukupnya

Cara membuat:

  1. Rebus air bersama daun teh hingga mendidih. Matikan api, tutup panci, dan biarkan selama 5 menit agar terh berubah warna menjadi pekat.
  2. Saring teh dan tambahkan gula. Biarkan agak dingin.
  3. Dalam gelas besar, masukkan es batu hingga penuh. Tambahkan susu evaporasi dan krimer, lalu tuang teh ke dalamnya hingga penuh
  4. Segelas thai tea siap melegakan tenggorokan Anda.

Itulah 6 resep camilan khas Thailand yang bisa Anda coba bikin sendiri di rumah bareng anak-anak. Mudah dibuat kan, Parents?

 

Baca Juga:

Manis dan Gurih, Yuk Cicip 10 Kue Tradisional Khas Thailand Ini!

Recommended! Ini 10 Wisata Kuliner di Thailand yang Tak Boleh Dilewatkan

11 Makanan Khas Thailand yang Populer di Indonesia, Cobain Yuk!