Apakah Parents termasuk pencinta camilan ketan susu? Jika iya, berarti artikel ini jangan sampai terlewatkan. Karena ulasan berikut adalah daftar tempat ngemil ketan susu enak di Jakarta. Dijamin rasanya yang super lezat akan membuat para pengunjung ketagihan.
Pada dasarnya memang, ketan susu sangat cocok menjadi camilan pada malam hari. Paduan gurih ketan, manisnya susu, serta beragam topping terasa nikmat.
Ketan susu atau biasa dikenal dengan sebutan tansu ini merupakan camilan berbahan dasar ketan putih kukus yang pulen serta gurih. Kemudian, disajikan dengan susu kental manis yang membuat camilan satu ini semakin nikmat.
Kini, ketan susu juga telah hadir dengan varian rasa yang lebih beragam dan kekinian. Dengan ditambahkannya topping seperti nutella, biskuit oreo, keju, cokelat meisjes, cokelat matcha, dan masih banyak lagi.
Ini dia daftar tempat ngemil ketan susu enak di Jakarta yang bisa Parents ketahui:
1. Ketan Susu Kemayoran
Sumber: instagram/mybunda
Warga asli Jakarta pasti sangat familiar dengan tempat ngemil satu ini yang berada di kawasan Kemayoran, Jakarta Pusat.
Faktanya, menyebut ketan susu enak tak bisa meninggalkan racikan Ketan Susu Kemayoran. Kelezatan ketan susu di sini sudah tersohor bahkan pernah dinikmati Anies Baswedan. Bahkan untuk racikan ketan susunya sangat sederhana karena dinikmati bersama tempe goreng.
Tak sedikit orang menyukai paduan ketan susu manis dengan sentuhan gurih parutan kelapa dan tempe goreng. Selain tempe, gorengan lain yang tersedia di Ketan Susu Kemayoran adalah pisang dan singkong. Biasanya pengunjung menikmati ketan susu bersama teh poci yang manis dan legit.
Seporsi ketan susu dibanderol Rp3.500 saja. Murah dan lezat, itulah Ketan Susu Kemayoran.
2. TanSu Jakarta, Fatmawati
Selanjutnya berlanjut ke kawasan Cilandak di Fatmawati yang berada di Jakarta Selatan, yakni TanSu Jakarta.
Berdiri sejak tahun 2011 silam, TanSu bisa jadi tujuan pencinta ketan susu di Cilandak. Ketan susu tersedia dalam 3 pilihan yaitu ketan susu biasa, spesial, dan bakar.
Harganya sangat terjangkau. Mulai dari Rp15.000 sampai Rp25.000.
Selain itu, untuk ketan susu spesial memiliki beragam rasa, yakni rasa srikaya, durian, atau jagung. Selain ketan susu, restoran ini juga punya menu nasi dan camilan lain berupa roti bakar dan roti kukus.
3. Tansu Tebar, Tebet
Masih berada di kawasan Jakarta Selatan, yakni Tansu Tebar yang berada di kawasan Tebet Barat. Oleh karena itu dikenal dengan Tensu Tebar.
Untuk original ketan susu harganya Rp14.000. Diikuti dengan pilihan ketan susu plus keju, cokelat, nutella, ovomaltine, dan ketan duren.
Uniknya di Tansu Tebar menawarkan pilihan ketan susu plus es krim. Salah satunya Green Tea Madness yang terdiri dari es krim matcha dan bubuk matcha.
Jika Parents suka dengan yang manis legit, ciciplah Rainbow Tansu dengan isian es krim vanilla, meisjes rainbow, dan permen cokelat. Harganya sekitar Rp23.000 hingga Rp28.000.
4. Ketan Susu Jawara, Penjaringan
Tempat ngemil ketan susu enak di Jakarta selanjutnya adalah di Ketan Susu Jawara yang berada di kawasan Penjaringan.
Menu andalan di sini adalah Ketan Susu Banjir Oreo Keju. Kuahnya benar-benar ‘banjir’ dengan topping yang melimpah. Harganya Rp19.000. Jika menginginkan yang original harganya Rp 10.000 dengan paduan kelapa parut dan gula.
Pilihan lainnya adalah ketan susu Chocomaltine, greentea Oreo, greentea keju, hingga Oreo Regal yang kekinian. Jika Parents ingin yang agak gurih, coba pesan Ketan Abon Mayo dengan paduan abon sapi dan mayonnaise manis.
Artikel terkait: Lamang Tapai Khas Minangkabau, Kolaborasi Apik Beras Ketan Putih dan Hitam
5. Ketan Susu Bang Murtado, Cipinang
Di kawasan Jakarta Timur, tepatnya di bilanga Cipinang juga terdapat tempat ngemil ketan susu yang enak. Ketan susu racikan Bang Murtado di sini tersedia dalam banyak pilihan, mulai dari yang tradisional sampai yang kekinian. Untuk yang tradisional adalah ketan kelapa susu, ketan serundeng, dan ketan abon susu.
Ingin mencicipi yang kekinian? Maka, Parents bisa mencicipi Ketan Green Tea dengan paduan green tea, kacang, Oreo, dan susu.
Ada juga Ketan Milo yang menghadirkan topping Milo, kacang, dan Oreo. Pencinta durian wajib cicip Ketan Duren Murtado bertopping kacang keju, susu, dan duren.
Harga menu di Ketan Susu Bang Murtado mulai dari Rp10.000 – Rp20.000.
6. Ketan Susu Jande, Mampang Prapatan
Tempan ngemil ketan susu ini memang pertama kali ada di Bogor, Jawa Barat, namun tak perlu bingung karena tempat makan ketan susu enak ini juga buka cabang di Jakarta.
Ketan Susu Jande juga Berada di kawasan Jakarta Selatan. Parents bisa menyambangi kedai ketan susu ini di kawasan Mampang Prapatan.
Di tempat satu ini para pengunjung akan ditawarkan 20 varian topping ketan susu yang nikmat. Mulai dari taburan cokelat meisjes, hingga buah mangga segar ala mango sticky rice ala Thailand.
Harganya pun sangat terjangkau mulai dari Rp8.000 saja.
7. Ketan Susu 51, Ciputat
Agak bergeser sedikit ke arah Tangerang Selatan. Di kawasan ini, tepatnya di daerah Ciputat juga terdapat tempa ngemil ketan susu yang tak kalah lezatnya.
Ketan Susu 51 menawarkan lebih dari 30 varian rasa. Mulai dari ketan susu original hanya dengan susu kental manis, keju, srikaya, cokelat meisjes, hingga durian.
Buka mulai pukul 4 sore dan harganya pun sangat terjangkau karena hanya dibanderol mulai dari Rp9.000 saja.
Artikel terkait: Ingin Makan Camilan dari Bahan Ketan, Ini Rekomendasinya yang Enak
8. Ketan Susu Poris, Tangerang
Tengah berada di kawasan Tangerang, dan ingin mencicipi ketan susu yang legit dan lezat? Jangan khawatir karena di kawasan Poris Jaya juga terdapat Ketan Susu Poris.
Soal rasa Ketan Susu Poris ini tak kalah enak dari tempat makan ketan susu lainnya.
Varian dari ketan susu di tempat makan ini ada 8 rasa. Di antaranya ada rasa original hingga keju duren, harganya terjangkau mulai dari Rp5.000 hingga Rp10.000 saja. Murah bukan?
Adakah tempat di atas yang pernah Parents kunjungi?
Baca juga:
Ngidam makan ketan saat hamil, bahayakah untuk janin?
Ingin Makan Camilan dari Bahan Ketan, Ini Rekomendasinya yang Enak
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.