Resep Bubur Ayam Khas Sukabumi, Lezat dan Sangat Mudah Dibuat!

Pagi-pagi enaknya menikmati semangkuk bubur ayam nan hangat. Nah, Bunda bisa membuatnya sendiri dengan resep bubur ayam khas Sukabumi berikut ini.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Bunda sering bingung nasi sisa semalam mau diapakan? Kini tak perlu risau, karena resep bubur ayam khas Sukabumi yang lezat ini akan menyulap nasi sisa menjadi sajian yang cocok untuk sarapan.

Memulai pagi rasanya sangat pas dengan semangkuk bubur. Betapa tidak, bubur yang hangat mengepul akan mampu menghangatkan udara pagi yang dingin.

Bubur ayam merupakan menu sarapan favorit banyak orang. Mmm, siapa tak tergoda ketika dihadapkan dengan semangkuk bubur ayam yang hangat dan gurih.

Nah, salah satu daerah yang terkenal dengan bubur ayam sebagai kuliner khasnya ialah Sukabumi. Bahkan saking populernya, banyak yang bilang, di Sukabumi ada bubur ayam di setiap gang.

Terdapat berbagai versi bubur ayam di Sukabumi. Namun pada intinya, ciri khas bubur ayam yang satu ini adalah rasa gurih dari kaldu dan rempah pilihan. Tak lupa, bubur ini dilengkapi topping yang melimpah seperti ayam suwir, kerupuk, cakwe, telur, hingga sate jeroan seperti hati dan ampela ayam.

Nilai Gizi dalam Semangkuk Bubur

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Foto: Instagram/@anakjajan

Berbicara dari segi kandungan gizinya, bubur ayam terbilang cukup lengkap ya, Parents. Pasalnya, makanan satu ini tak hanya mengandung karbohidrat seperti halnya menu sarapan tradisional lainnya.

Bubur ayam juga mengandung protein, lemak, serta sejumlah vitamin dan mineral yang dibutuhkan tubuh. Apalagi jika ditambah dengan sayuran, akan semakin komplit lagi untuk memenuhi kebutuhan serat harian.

Sedangkan jika dibandingkan dengan nasi goreng, nasi uduk, atau nasi kuning, sarapan bubur ayam relatif lebih rendah kalori. Pasalnya, semangkuk bubur hanya mengandung beras yang lebih sedikit daripada sepiring nasi biasa.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

1 mangkok bubur polosan hanya mengandung 174 kalori. Jika ditambah dengan berbagai toping dan kuah, kalorinya bisa menjadi sekitar 300. Sedangkan nasi putih biasa tanpa tambahan apa-apa dalam 1 piringnya mengandung 242 kalori.

Nah, tips agar bubur ayam lebih sehat dan mengenyangkan tentunya dengan memberi tambahan sayur. Cara mudahnya, hidangkan dengan irisan timun seperti halnya pada salah satu kedai bubur terkenal di Sukabumi. Serta, beri pula tambahan protein berupa telur rebus atau sate telur puyuh.

Artikel terkait: Resep Bubur Manado Nan Lezat, Praktis dan Bergizi

Resep Bubur Ayam Khas Sukabumi

Foto: Instagram/@anoigma

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Untuk membuat bubur ayam khas Sukabumi yang lezat, Bunda tak perlu repot-repot memasaknya dari beras mentah. Sebab proses pembuatan bubur ini bisa diringkas menjadi lebih mudah dan cepat dengan mengolah nasi sisa semalam.

Apa saja bahan yang dibutuhkan? Simak baik-baik ya, Bun!

Bahan bubur:

  • 250 gr nasi
  • 500 ml air
  • 1 lbr daun salam
  • ½ sdm minyak wijen
  • ½ sdm kecap asin
  • Garam secukupnya

Kuah ayam:

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan
  • 250 gr ayam
  • 500 ml air
  • 2 lbr daun salam
  • ¼ cm biji pala
  • 1 sdt kecap manis
  • Gula, garam dan lada

Bumbu halus:

  • 4 btr bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 1 btr kemiri
  • ½ sdt biji ketumbar, sangrai
  • 1 cm kunyit, bakar
  • Minyak untuk menumis

Topping dan pelengkap:

  • Daun bawang, iris halus
  • Daun seledri, iris halus
  • Kacang kedelai goreng
  • Bawang goreng
  • Kerupuk
  • Sate telur puyuh

Cara Mudah Membuatnya

Foto: Instagram/@nonyqueeny

  • Masukkan air dan nasi putih ke dalam panci atau rice cooker, tambahkan daun salam dan sedikit garam. Jika bubur sudah masak dan lunak, tambahkan minyak wijen dan kecap asin. Sisihkan.
  • Buat kuah kaldu dengan cara mencampur ayam, air, daun salam, biji pala, kecap manis, lada bubuk, gula, dan garam. Masak sampai daging ayam menjadi empuk.
  • Haluskan bawang merah, bawang putih, kemiri, kunyit dan ketumbar. Panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus hingga wangi dan langunya hilang. Sisihkan.
  • Jika daging ayam sudah empuk, tambahkan bumbu yang sudah ditumis ke dalam air rebusan daging ayam. Lanjutkan memasak hingga kuah mendidih dan semua rempah tercampur merata ke dalam kuah kaldu.
  • Keluarkan daging ayam dari dalam kuah kaldu, suwir-suwir sebagai pelengkap bubur nanti.
  • Siapkan mangkuk saji, masukkan bubur ke dalam mangkuk secukupnya. Beri tambahan kuah kaldu, ayam suwir, kacang kedelai goreng, daun bawang dan seledri, bawang goreng, kerupuk, dan sate telur puyuh.

Bubur ayam siap disantap selagi hangat! Bubur ini akan semakin nikmat saat disajikan dengan kecap dan sambal. Ditambah irisan timur segar, lengkap sudah!

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Membuat bubur ayam nyatanya sangat mudah kan, Bunda. Bahkan hanya dengan rice cooker pun jadi. Selamat mencoba di rumah!

Baca juga:

4 Resep bubur sumsum lezat untuk berbuka puasa, dijamin bikin ketagihan!

Penulis

Titin Hatma