4 Resep Ayam Jahe, Enak dan Menyehatkan Tubuh Anda!

Resep ayam jahe berikut ini selain nikmat disantap, juga bagus untuk kesehatan. Yuk praktikkan cara membuatnya di sini.

lead image

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Bosan dengan resep ayam yang itu-itu aja atau bumbunya terlalu sulit dibuat? Mengapa tidak mencoba resep ayam jahe yang sederhana? Semua anggota keluarga pasti suka. 

Yuk disimak resep ayam jahe berikut ini.

Kreasi Resep Olahan Ayam Dimasak dengan Jahe

1. Ayam Jahe Kecap

4 Resep Ayam Jahe, Enak dan Menyehatkan Tubuh Anda!

Sumber: Instagram @suniananta

Bahan-bahan: 

  • 1 ekor ayam
  • 1 buah jahe dipotong-potong
  • 2 siung bawang putih
  • Kecap manis secukupnya
  • Cuka secukupnya
  • Bumbu penyedap

Cara Membuat: 

1. Bawang putih dicincang dan digoreng sampai wangi.
2. Masukkan jahe, jahe di goreng biar agak kering tapi jangan sampai hangus.
3. Masukin ayam kasih kecap cuka dan penyedap.
4. Kasih air ungkep sampai empuk ayamnya. Tes rasa. Angkat dan sajikan.

Artikel terkait: Resep Ayam Goreng Minyak Wijen

2. Tim Ayam Jahe

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Sumber: Instagram @lilys.kitchen

Bahan-bahan yang diperlukan:

  • 1 ekor ayam kampung betina yang kecil.
  • 3 siung bawang putih, geprek.
  • 2 ruas jahe, iris-iris korek api.
  • 2 sdm arak putih/ arak masak. (bisa diskip)
  • Sedikit garam.

Bahan saus siram:

  • Secukupnya minyak wijen, kecap asin, kaldu jamur.
  • Daun bawang.
  • Minyak bawang putih.

Cara Membuat:

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan
  1. Bersihkan ayam, baluri dengan garam dan arak putih, Tambahkan bawang putih dan irisan jahe, aduk rata, diamkan 15mnt.
  2. Pindahkan ke pinggan tahan panas, kukus ayam hingga matang.
  3. Angkat daging ayamnya, tata dipiring saji.
  4. Bekas kuah kaldu ayam (kaldu air kukusan jgn dibuang) tuang ke mangkok beri sedikit kecap asin, minyak wijen, dan kaldu jamur, aduk rata.
  5. Siram panas-panas keatas ayam kukus tadi, lalu taburi daun bawang dan minyak bawang putih. Sajikan hangat.

Artikel terkait: 5 Resep Dada Ayam, Menu Antibosan yang Disukai Anak-anak!

3. Sop Ayam

Sumber: Instagram @dapur_ny_cukong

Resep sop ayam jahe ini sangat cocok untuk disajikan di musim hujan seperti sekarang. Mari kita buat. 

Bahan-bahan: 

  • 1/2 ekor ayam potong 2 bagian
  • Jahe secukupnya, iris tipis
  • 2 siung bawang putih, geprek
  • 400ml air
  • 1 sdm minyak wijen
  • Garam secukupnya
  • Kaldu jamur secukupnya
  • 1/4 sdt lada bubuk

Cara membuat: 

  1. Panaskan panci, beri air lalu tunggu sampai mendidih.
  2. Masukan ayam rebus sebentar sekitar 30 detik. Angkat, tiriskan lalu potong menjadi 2 bagian.
  3. Panaskan 400ml air tunggu sampai mendidih.
  4. Masukan bawang putih dan ayam. Rebus sampai setengah matang, masukan irisan jahe, masak sampai ayam matang.
  5. Tambahkan garam, kaldu jamur dan lada bubuk.
  6. Tes rasa, kalau sudah pas, masukkan minyak wijen. Matikan api dan sajikan

Artikel terkait: Tips Mudah Marinasi Ayam Agar Bumbu Meresap Sempurna

4. Resep Ayam Jahe Pedas

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Sumber: Instagram @merieprayatna

Resep kali ini khusus untuk mereka yang suka pedas. Simak yuk!

Bahan-bahan: 

  • 1/2 kg Ayam, potong sesuai selera
  • 30 gr jahe cincang halus
  • 5 siung bawang putih cincang halus
  • 3 siung bawang merah, iris
  • 10 buah cabe merah, haluskan
  • 1 sdm kecap asin
  • 2 sdm kecap manis
  • 1 sdt kaldu bubuk
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • Garam & gula secukupnya
  • Air secukupnya
  • 2 sdm minyak wijen untuk menumis

Cara memasak: 

1. Panaskan minyak wijen, tumis jahe sampai kuning. Kemudian masukan duo bawang cincang, tumis sampai harum dan berwarna kuning kecokelatan.
2. Masukkan cabe halus, tumis sebentar. Lalu masukkan ayam, aduk rata. Tambahkan air hingga ayam cukup terendam.
3. Tambahkan kecap asin, kecap manis, kaldu bubuk, merica bubuk, garam dan gula secukupnya, aduk rata.
4. Tutup wajan, masak dengan api kecil hingga ayam matang dan kuah menyusut. Koreksi rasa, kalau sudah pas rasa asin dan manis nya. Matikan kompor, sajikan.

***

Itulah berbagai resep ayam jahe yang bisa Anda coba di rumah. Selamat memasak!

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

 

Baca juga: 

8 Resep Semur Ayam yang Praktis, Sajian Lezat untuk Keluarga Tercinta!

Sejarah dan Resep Kare Ayam Khas Indonesia, Menggugah Selera!

Aneka Resep Sup Ayam, Ampuh Redakan Flu dan Batuk

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Penulis

Fitriyani