Kepergian orang terkasih, terlebih sang istri tercinta untuk selamanya tentu menjadi kehilangan dan kesedihan mendalam bagi seorang suami. Sosok istri yang selama ini selalu mendampingi, baik dalam suka maupun duka tiba-tiba harus pergi. Seperti halnya kisah pasangan Rasyid Rajasa dan istri, Adara Taista.
Diketahui Adara yang merupakan menantu dari Hatta Rajasa tersebut divonis mengidap kanker melanoma, yakni kanker yang menyerang area bawah permukaan kulit. Sudah banyak cerita tentang perjuangan Rasyid mengejar pengobatan demi kesembuhan sang istri.
Indonesia, Singapura, Amerika, Jepang dilalui atas doa dan ikhtiar. Namun, setelah melalui serangkaian pengobatan, perjuangan Adara pun terhenti. Ia menghembuskan napas terakhir di usianya yang ke-27 tahun di rumah sakit Memorial Tokyo, pada Sabtu 19 Mei 2018 pukul 13.38 waktu Tokyo.
Artikel Terkait: 4 Artis Cantik Meninggal Saat Hamil, Kepergiannya Sisakan Duka Mendalam
Potret dan Fakta Kenangan Rasyid Rajasa dan Istri
Hingga kini, Rasyid diketahui masih begitu setia pada sang istri. Ia belum kembali menikah dan masih selalu mengenang almarhumah tiap kali ulang tahun pernikahan maupun momen spesial lainnya. Inilah potret kenangan mereka.
-
Kesetiaan Rasyid Rajasa pada Istri Setelah 4 Tahun Berlalu
Kini, setelah 4 tahun berlalu namun Rasyid tetap terus memperpanjang nafas cintanya lewat unggahan-unggahan momen kebersamaan bersama sang istri di media sosial. Rasyid kerap mengungkapkan rasa rindunya dan berharap agar kelak bisa dipertemukan kembali di surga-Nya.
Bahkan di setiap momen-momen spesial, seperti ulang tahun Adara maupun anniversary mereka, Rasyid juga mengucapkannya di Instagram dengan foto bersama sang istri.
2. Mengenang Momen Pernikahan Mereka
Dalam unggahan instagram terbarunya, Rasyid mengenang momen pernikahan dengan mendiang istri yang dilaksanakan pada 23 Desember 4 tahun silam. Doa dan harapan pun ia utarakan pada postingannya tersebut.
“23 Desember 2017. Hari ini 4 tahun yg lalu kita berjanji di hadapan saksi, keluarga dan para malaikat-Nya untuk berjuang bersama. Happy nya kamu happy nya aku, sedih nya kamu sedih nya aku, sakit nya kamu sakit nya aku. Till death do us part,” tulis Rasyid.
“Sekarang kamu udah di tempat yg lebih baik, dan aku selalu berdoa agar kamu ditempatkan di tempat yg terindah. Kita masih punya satu perjanjian lagi yaitu: seberat apapun apapun cobaan nya, aku akan kuat dan akan menjalani hari2 dengan senyuman. Happy anniversary in heaven,” ucap Rasyid penuh doa dan harapan.
Diketahui Rasyid dan Adara sebelumnya telah melangsungkan pernikahan pada 23 Desember 2017 setelah menjalani masa pacaran selama tiga tahun. Tak digelar glamor, akad nikah Rasyid dan Dara justru digelar sederhana. Tampaknya kedua pengantin hendak hadirkan suasana hangat dan sakral di momen pernikahan.
Artikel Terkait: Saphira Indah Meninggal Saat Hamil 6 Bulan, Ini Penyebab dan Kronologinya
3. Mencoba Ikhlas dan Kuat untuk Menjalani Hari-harinya Sepeninggal Sang Istri
Lalu tepat 3 tahun setelah kepergian sang istri, pada 19 Mei 2021 lalu, Rasyid juga mengunggah beberapa fotonya dan Dara. Beberapa foto tersebut memperlihatkan saat-saat indah mereka dari pertunangan, menghadiri suatu acara bersama, dan beberapa momen romantis mereka lainnya. Ia mengungkapkan bahwa setelah kepergian sang istri ia tetap baik-baik saja dan berusaha ikhlas dan kuat untuk menjalani hari-harinya.
“Dara sayang, 3 tahun sudah berlalu, aku akan tetap mencintai kamu seperti pertama kali kita ketemu dan nama kamu akan selalu ada di doa aku. Dara sayang, I am doing fine here, aku ikhlas dan kuat menjalani hari-hari seperti yg kamu mau dan insyallah ridhonya suami, surga untuk istri🖤,” ungkap Rasyid.
4. Konsisten Mengucapkan Ulang Tahun kepada Istri Tercinta
Kembali Rasyid mengungkapkan rasa rindunya dan kali ini saat ulang tahun Adara. Tiap tahun ia konsisten mengucapkan selamat ulang tahun dan tak lupa diiringi dengan doa dan harapan akan bertemu kembali di surga. Rasyid juga mengucapkannya di Instagram dengan foto bersama sang istri.
“Happy birthday to my angel in heaven. I love you and always will🖤, I miss you Por😢, till we meet again in Jannah🌹”
Di 2020, ia juga memposting surat cinta dan ucapan ulang tahun kepada sang istri. Harapan dan doa pun terucap dan tetap mengiringi keikhlasan Rasyid sepeninggal istrinya.
“Dara sayang, today is your birthday Por..
l just want you to know that I truly am ikhlas, strong and try to be a better person, and go through my day with smile like you wanted. However today, I miss you more than usual. I always think of you in silence everyday and every night. No matter how many tears I shed, I always say your name in my prayers,” tulisnya.
“For my whole life, I will always be in love with you. We may be apart, but you’re always in my heart. Till we meet again in jannah🖤,” tambah Rasyid.
5. Rasyid Rajasa Akhirnya Bersiap Menata Hati untuk Masa Depan
Empat tahun sudah Rasyid Rajasa menjalani kehidupannya dengan ikhlas sejak kepergian mendiang istrinya, Adara Taista. Keikhlasan cinta Rasyid membawanya pada perjalanan hidup penuh cerita.
Rasyid berbicara soal kelanjutan kehidupannya di masa depan. Terlebih lagi, secara tersurat, Rasyid juga mengungkapkan bahwa mendiang istri pun tidak ingin melihatnya terus larut dalam kesedihan.
“Life goes on, kita harus jalan terus apapun cobaannya. Saya rasa keluarga saya juga gak mau lihat saya sedih terus. Dara pun juga pasti sama. Tahun ini saya menginjak usia 32 tahun, masih cukup muda.
Saya masih punya banyak mimpi, rencan, sekarang waktunya untuk bangkit dari kesedihan dan menata hati. Tuhan pasti punya rencana, saya hanya terus berusaha terbaik.” ucapnya kepada Detik.com.
Artikel Terkait: Selain Ashraf Sinclair, Ini 7 Artis Tanah Air yang Meninggal Akibat Serangan Jantung
6. Sudah Tak Ada di Fase Marah Selepas Kepergian Sang Istri
Rasyid mengungkapkan bahwa pada lima fase kesedihan (penyangkalan, marah, menawar, depresi, dan penerimaan) yang melandanya sampai pada tahap terakhir telah ia lalui semua. Kemarahan dan kebencian yang awalnya ada, luntur perlahan.
“Jadi pada saat saya di Amerika, saya dan Dara ada satu pembicaraan, pembicaraan itu tidak ada yang tahu, dan saya tidak bisa buka di sini. Inti dari pembicaraan itu, Dara menuntun saya agar lebih ikhlas sama ketetapan Allah apapun hasilnya.
Jadi saya rasa walaupun memang butuh waktu, butuh perjuangan untuk mencapai ke titik ikhlas ini memang tidak mudah. Tapi saya meyakinkan bahwa Allah itu menuntun saya, ngasih jalan, jadi ya sekarang menjalani hidup hari-hari dengan tegar dan ikhlas itu tujuan saya.
Saya rasa kebencian terhadap kanker juga nggak ada ya. Karena kebencian atas cobaan sesuatu itu salah satu contoh yang itu kita menerima tidak ikhlas. Justru saya punya mimpi besar terkait pengobatan cancer di Indonesia,” tutupnya.
Demikian kisah perjuangan dan kesetiaan Rasyid Rajasa terhadap mendiang sang istri yang teramat ia cintai. Semoga Rasyid dapat menemukan kebahagiaan dan dapat menghadapi masa depan dengan keikhlasan dan kekuatan yang lebih lagi.
****
Baca Juga:
Sisakan Duka, 6 Artis Perempuan Muda Meninggal Sepanjang 2021
7 Artis yang Meninggal karena Kecelakaan, Nike Ardilla hingga Vanessa Angel
10 Artis Bollywood Meninggal di Usia Muda, Kepergiannya Sisakan Duka Mendalam
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.