X
theAsianparent Indonesia Logo
theAsianparent Indonesia Logo
kemendikbud logo
Panduan ProdukMasuk
  • Kehamilan
    • Kalkulator perkiraan kelahiran
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
    • Kehilangan bayi
    • Project Sidekicks
  • Artikel Premium
  • Breastfeeding Week 2023
  • Cari nama bayi
  • Perawatan Ibu dan Bayi
  • Kulit Bayi
  • Rangkaian Edukasi
    • Pengasuhan Anak
    • Edukasi Prasekolah
    • Edukasi Sekolah Dasar
    • Edukasi Remaja
  • TAPpedia
  • TAP Rekomendasi
  • Anak
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Anak
    • Praremaja & Remaja
  • Parenting
    • Keluarga
    • Pernikahan
    • Seks
    • Berita Terkini
  • Kesehatan
    • COVID-19
    • Info Sehat
    • Penyakit
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Korea Update
    • Hiburan
    • Travel
    • Fashion
    • Kebudayaan
    • Kecantikan
    • Keuangan
    • Marvelous Asian Mums Special 2021
  • Nutrisi
    • Resep
    • Makanan & Minuman
    • Sarapan Bergizi
  • Videos
    • Kata Pakar Parenting
    • Plesiran Ramah Anak
    • Pilihan Parents
    • Kisah Keluarga
    • Kesehatan
    • Kehamilan
    • Event
    • Tumbuh Kembang
  • Belanja
  • Ayah manTAP!
    • Kesehatan Ayah
    • Kehidupan Ayah
    • Aktivitas Ayah
    • Hobi
  • VIP
  • Awards
    • TAP x Tokopedia Awards 2023

Pentingnya Membuat Perjanjian Pra Nikah, Parents Harus Tahu!

Bacaan 5 menit

Pernikahan harus dipersiapkan dengan sebaik mungkin. Berbicara soal pernikahan, bukan semata tentang pesta pernikahannya saja. Kehidupan setelah pernikahan juga perlu didiskusikan terlebih dahulu. Dewasa ini melakukan perjanjian pra nikah semakin populer di tengah masyarakat.

Setelah menikah, kita tidak akan tahu apa yang akan terjadi ke depannya. Oleh karena itu kita perlu bersiap-siap untuk menghadapi segala kemungkinan terburuk.

Tak bisa dipungkiri lagi, ekonomi atau finansial sangat berperan penting dalam pernikahan. Oleh karena itu, melakukan perjanjian pra nikah perlu dipertimbangkan untuk melindungi kedua belah pihak dari hal-hal yang tidak diinginkan.

Artikel Terkait: Pentingnya Tes Kesehatan Pra Nikah Bagi Pasangan yang Merencanakan Pernikahan

Apa Itu Perjanjian Pra Nikah dan Bagaimana Cara Membuatnya?

Pentingnya Membuat Perjanjian Pra Nikah, Parents Harus Tahu!

Sumber: Freepik

Perjanjian pra nikah atau prenuptial agreement adalah perjanjian yang dibuat oleh kedua calon pasangan suami istri menjelang resmi menikah. Mengutip dari Cermati, perjanjian ini meliputi masalah pembagian harta kekayaan masing-masing pihak atau berkaitan dengan harta pribadi kedua belah pihak, sehingga nantinya bisa dibedakan jika terjadi perceraian maupun kematian salah satu pihak.

Tak hanya soal finansial, perjanjian pra nikah juga mengatur berbagai hal lainnya misalnya perlindungan terhadap kekerasan dalam rumah tangga (KDRT), pemisahan hutang, hak dan kewajiban suami istri, dan lain sebagainya.

Di Indonesia, prenuptial agreement sendiri dilindungi secara hukum sebagaimana tercantum dalam Pasal 29 Ayat 1 UU No.1 Tahun 1974 tentang Perkawinan yang berbunyi, “Pada waktu atau sebelum perkawinan dilangsungkan, kedua belah pihak atas persetujuan bersama dapat mengajukan perjanjian tertulis yang disahkan oleh pegawai pencatat perkawinan setelah mana isinya berlaku juga terhadap pihak ketika tersangkut”.

Pentingnya Membuat Perjanjian Pra Nikah, Parents Harus Tahu!

Pembuatan prenuptial agreement ini sendiri harus didasari dengan kesadaran dari kedua belah pihak calon mempelai. Pada dasarnya tidak ada paksaan untuk membuat perjanjian pra nikah dan bukan menjadi salah satu syarat wajib dalam mengajukan izin pernikahan di kantor catatan sipil.

Untuk membuat prenuptial agreement, calon mempelai dapat melakukan langkah-langkah berikut ini:

  • Membuat daftar perjanjian
  • Mengesahkan perjanjian pra nikah di Notaris
  • Mendaftarkan perjanjian pra nikah di Lembaga Catatan Sipil atau KUA

Biaya untuk membuat prenuptial agreement biasanya tergantung dari konsultan hukum atau notaris yang digunakan. Proses pembuatannya pun cukup memakan waktu sehingga harus dipersiapkan jauh-jauh hari sebelum berlangsungnya akad nikah.

Artikel Terkait: 8 Hal ini Bisa Bikin Stres Menjelang Nikah, Pernah Mengalami?

Pentingnya Perjanjian Pra Nikah, Ini 5 Manfaatnya yang Perlu Diketahui!

perjanjian pra nikah

Sumber: Freepik

Perjanjian pra nikah dianggap penting sebagai bagian dari persiapan pernikahan, namun tak sedikit pula yang menilai adanya perjanjian pra nikah terkesan ‘mendoakan’ pernikahan tidak berjalan langgeng.

Jika dilihat dari kacamata hukum, prenuptial agreement adalah salah satu cara untuk menjaga agar semuanya berjalan dengan lancar apapun yang akan terjadi ke depannya. Jika sudah memiliki perlindungan hukum, kita tak perlu takut lagi akan segala kemungkinan yang terburuk yang bisa terjadi.

Berikut adalah beberapa manfaat yang dapat diperoleh masing-masing pihak, dikutip dari Tempo.

1. Melindungi Hak dan Kepentingan

perjanjian pra nikah

Sumber: Freepik

Dengan membuat perjanjian pra nikah, hak dan kepentingan Anda akan terlindungi secara hukum. Misalnya jika pasangan melakukan poligami, sudah ada peraturan untuk menjamin kehidupan istri dan harta bersama masing-masing agar tidak tercampur dengan pernikahan lain. Perselisihan antar ahli waris pun bisa diminimalisir risikonya.

2. Melindungi Kondisi Finansial

Pentingnya Membuat Perjanjian Pra Nikah, Parents Harus Tahu!

Sumber: Freepik

Setelah perceraian, pihak perempuan rentan mengalami kondisi finansial yang buruk terutama mereka yang tidak bekerja jika pengadilan menolak tuntutan nafkah dan biaya untuk anak. Dengan adanya prenuptial agreement, kondisi ini dapat dihindari dan menjadi pertimbangan dalam sidang perceraian utnuk menetapkan kewajiban bagi mantan suami.

Artikel Terkait: Hukum Penggunaan Cincin Nikah dalam Islam, Ini Penjelasannya

3. Menjamin Harta Peninggalan Keluarga

Pentingnya Membuat Perjanjian Pra Nikah, Parents Harus Tahu!

Sumber: Freepik

Harta bawaan termasuk pula harta peninggalan atau warisan yang diterima suami atau istri dari keluarganya. Pada prenuptial agreement, dipastikan hadiah atau harta warisan tidak bisa dipindahkan dan dijamin tetap ada dalam kuasa Anda.

4. Membebaskan dari Kewajiban Membayar Utang Pasangan

perjanjian pra nikah

Sumber: Freepik

Menurut undang-undang perkawinan, harta bersama meliputi utang yang dibuat oleh suami maupun istri. Dengan pemisahan harta dan hutang, maka Anda bebas dari kewajiban membayar hutang pasangan , baik sebelum menikah maupun selama masa pernikahan.

5. Menjamin Kepentingan Usaha

Pentingnya Membuat Perjanjian Pra Nikah, Parents Harus Tahu!

Sumber: Freepik

Tanpa perjanjian, jika Anda memiliki suatu usaha, maka pasangan berhak menikmati keuntungan dari usaha tersebut karena dianggap sebagai harta bersama. Bila terjadi perceraian, kekayaan dan usaha bisnis ini harus dibagi.

Prenuptial Agrement dapat mengatur kepentingan dari usaha yang didirikan bersama meski sudah bercerai secara fleksibel.

***

Pentingnya Membuat Perjanjian Pra Nikah, Parents Harus Tahu!

Selain prenuptial agreement, ada pula postnuptial agreement yakni membuat perjanjian sesudah resmi menikah. Berdasarkan keputusan Mahkamah Konstitusi Nomor 69 tahun 2015, perjanjian perkawinan bukan hanya bisa dibuat sebelum menikah, tapi juga bisa dalam masa perkawinan.

Namun dalam postnuptial agreement yang diatur oleh perjanjian tersebut adalah hal-hal yang terjadi setelah dibuatnya perjanjian. Contohnya jika sudah 3 tahun menikah, harta selama 3 tahun menikah dianggap sebagai harta bersama, sedangkan pemisahan hutang dan harta baru berlaku setelah postnuptial agreement dibuat.

Itulah pentingnya membuat perjanjian pra nikah sebelum menikah. Apakah Parents sempat membuat prenuptial agreement ini? Atau malah mempertimbangkan untuk membuat postnuptial agreement?

Baca Juga:

Catat! Inilah 5 Rukun Nikah dan Syarat Sah Menikah dalam Agama Islam

Dibaca Sambil Mengecup Kening Istri, 5 Doa Penuh Makna Setelah Akad Nikah

Nikah muda, begini dampaknya jika belum siap mental

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.

img
Penulis

Annisa Pertiwi

Diedit oleh:

Fitriyani

  • Halaman Depan
  • /
  • Pernikahan
  • /
  • Pentingnya Membuat Perjanjian Pra Nikah, Parents Harus Tahu!
Bagikan:
  • Pentingnya tes kesehatan pra nikah bagi pasangan yang merencanakan pernikahan

    Pentingnya tes kesehatan pra nikah bagi pasangan yang merencanakan pernikahan

  • Benarkah cairan pra ejakulasi sebabkan kehamilan? Begini penjelasannya

    Benarkah cairan pra ejakulasi sebabkan kehamilan? Begini penjelasannya

  • 10 Artis yang Tak Malu Gendong Anaknya dengan Kain Jarik

    10 Artis yang Tak Malu Gendong Anaknya dengan Kain Jarik

  • 8 Pompa ASI Elektrik Terbaik 2023, Berkualitas dan Praktis untuk Bunda Sibuk

    8 Pompa ASI Elektrik Terbaik 2023, Berkualitas dan Praktis untuk Bunda Sibuk

  • Pentingnya tes kesehatan pra nikah bagi pasangan yang merencanakan pernikahan

    Pentingnya tes kesehatan pra nikah bagi pasangan yang merencanakan pernikahan

  • Benarkah cairan pra ejakulasi sebabkan kehamilan? Begini penjelasannya

    Benarkah cairan pra ejakulasi sebabkan kehamilan? Begini penjelasannya

  • 10 Artis yang Tak Malu Gendong Anaknya dengan Kain Jarik

    10 Artis yang Tak Malu Gendong Anaknya dengan Kain Jarik

  • 8 Pompa ASI Elektrik Terbaik 2023, Berkualitas dan Praktis untuk Bunda Sibuk

    8 Pompa ASI Elektrik Terbaik 2023, Berkualitas dan Praktis untuk Bunda Sibuk

Daftarkan email Anda sekarang untuk tahu apa kata para ahli di artikel kami!
  • Kehamilan
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
  • Tumbuh Kembang
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Praremaja
    • Usia Sekolah
  • Parenting
    • Pernikahan
    • Berita Terkini
    • Seks
    • Keluarga
  • Kesehatan
    • Penyakit
    • Info Sehat
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Keuangan
    • Travel
    • Fashion
    • Hiburan
    • Kecantikan
    • Kebudayaan
  • Lainnya
    • TAP Komuniti
    • Beriklan Dengan Kami
    • Hubungi Kami
    • Jadilah Kontributor Kami
    • Tag Kesehatan


  • Singapore flag Singapore
  • Thailand flag Thailand
  • Indonesia flag Indonesia
  • Philippines flag Philippines
  • Malaysia flag Malaysia
  • Sri-Lanka flag Sri Lanka
  • India flag India
  • Vietnam flag Vietnam
  • Australia flag Australia
  • Japan flag Japan
  • Nigeria flag Nigeria
  • Kenya flag Kenya
© Copyright theAsianparent 2023. All rights reserved
Tentang Kami|Tim Kami|Kebijakan Privasi|Syarat dan Ketentuan |Peta situs
  • Fitur
  • Artikel
  • Beranda
  • Jajak

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

theAsianparent heart icon
Kami ingin mengirimkan Anda informasi terbaru seputar gaya hidup.