Makanan yang Bunda konsumsi selama masa awal kehamilan tentu sangat penting untuk diperhatikan. Oleh karena itulah, penting untuk mengetahui apa saja pantangan makanan ibu hamil muda yang dapat memengaruhi kesehatan.
Pasalnya di trimester pertama, banyak sekali pertumbuhan penting yang terjadi, terutama pada organ-organ utama bayi, termasuk perkembangan sel otak janin tengah berkembang di awal kehidupannya.
Penting untuk diketahui bahwa ada pantangan makanan ibu hamil muda yang bisa berisiko menimbulkan masalah bila dikonsumsi.
Apa saja pantangan makanan ibu hamil muda yang harus diperhatikan?
1. Daging yang mentah, kurang matang, dan olahan
Makan daging mentah atau kurang matang sempurna selama awal bahkan sepanjang kehamilan dapat meningkatkan risiko ibu hamil terpapar bakteri atau parasit, seperti E.coli, toksoplasma, listeria, dan salmonella.
Beberapa jenis bakteri tersebut bisa mengancam kesehatan janin di dalam kandungan Anda, atau penyakit neurologis yang parah, termasuk retardasi mental, kebutaan, dan epilepsi.
2. Ikan bermerkuri tinggi
Merkuri merupakan unsur yang sangat beracun yang paling umum ditemukan dalam air laut yang tercemar. Tingkat paparan merkuri dalam jumlah tertentu dianggap paling tidak aman bagi Bumil.
Dalam jumlah tinggi, merkuri dapat menjadi racun bagi sistem saraf, sistem kekebalan tubuh, dan ginjal.
Artikel Terkait: 14 Jenis Makanan Sehat untuk Ibu Hamil, Sudah Dikonsumsi Belum Bun?
3. Ikan tidak matang atau mentah
Olahan ikan mentah ini menjadi pantangan makanan ibu hamil muda yang harus dihindari. Pasalnya, ikan mentah berisiko menyebabkan beberapa infeksi berupa virus dan parasit yang ditularkan ke janin melalui plasenta. Hal ini tentu saja sangat rentan menyebabkan terjadi persalinan prematur, keguguran, masalah kesehatan serius, hingga kematian dalam kandungan.
4. Telur mentah
Telur mentah dapat rentan terkontaminasi Salmonella. Gejala infeksi Salmonella biasanya hanya dialami sang ibu. Namun dalam beberapa kasus, infeksi juga dapat menyebabkan kram di rahim yang berisiko terjadi kelahiran prematur atau kematian janin di dalam kandungan.
5. Sayuran mentah dan buah yang tidak dicuci bersih
Sayuran yang mentah dan tidak dicuci dengan bersih sangat mudah terkontaminasi dengan bakteri. Selain itu, permukaan buah yang tidak dicuci atau tidak dikupas juga bisa terkontaminasi dengan beberapa bakteri juga parasit yang menyebabkan risiko kebutaan, ataupun cacat intelektual.
Karena itu, penting untuk membilas, mengupas buah, dan memasak sayuran hingga benar-benar matang untuk meminimalkan risiko infeksi.
Artikel Terkait: Bolehkah Ibu Hamil Makan Salmon Mentai? Ini Penjelasannya
Cara mudah untuk melihat panduan makanan
Mengingat ada beragam jenis makanan yang bisa ditemui, sebenarnya masih ada sederet pantangan makanan ibu hamil muda yang perlu diperhatikan. Tak mengherankan banyak calon ibu yang yang merasa bingung dan galau ketika ingin makan sesuatu.
Meskipun merepotkan, bukan berarti makan sembarangan bukan? Hal yang perlu dilakukan tentu saja mencari informasi lebih dahulu tentang makanan yang aman dan tidak aman.
Kali ini, Bunda bisa menggunakan cara mudah untuk melihat apa saja pantangan makanan ibu hamil muda beserta penjelasannya lewat salah satu fitur yang telah disediakan dalam aplikasi theAsianparent.
Fitur Makanan & Nutrisi dalam aplikasi theAsianparent Indonesia akan memudahkan Anda menentukan jenis makanan maupun minuman yang aman dan tidak aman dikonsumsi selama kehamilan, bahkan hingga menyusui.
Pilih kategori makanan atau minuman yang Anda cari, lalu muncul icon yang menandakan makanan yang aman dikonsumsi, perlu dibatasi, atau harus dihindari. Mudah kan, Bun?
Jadi, jangan lupa untuk segera unggah aplikasi theAsianparent Indonesia di Play Store bagi pengguna android dan App Store bagi pengguna iOS, untuk melihat daftar makanan yang aman lainnya selama hamil.
Artikel Terkait: Makanan Ibu Hamil Yang Mungkin Berbahaya
Itulah cara mudah mengetahui pantangan makanan ibu hamil muda. Bagaimana pun, kebersihan dan gizi makanan selama kehamilan juga harus diutamakan ya, Bun!
Referensi: Livestrong, Healthline
Baca juga:
Bolehkah ibu hamil makan ikan tuna? Yuk cari tahu jawabannya
4 Bahaya yang Mengancam Bayi Jika Ibu Hamil Tidak Makan Dengan Baik
Begini cara memasak udang untuk ibu hamil agar tidak berbahaya