KFC atau Kentucky Fried Chicken ini merupakan restoran cepat saji yang super populer di berbagai negara dan juga memiliki cita rasa ayam yang tiada duanya. Sebagai perusahaan dagang yang telah mendunia, KFC tentu terus mengeksplor ide-ide kuliner yang bisa menarik konsumennya. Tak cuma menyajikan ayam goreng dengan cita rasa yang akrab di lidah seperti yang ada di Indonesia, KFC juga menciptakan menu unik yang hanya di jual di negara tertentu.
Beberapa di antaranya pun menu edisi terbatas atau limited edition yang tentu tak dijual di Indonesia. Jadi, memang ada menu yang hanya bisa Anda nikmati saat berkunjung ke negara tersebut. Apa saja menu unik tersebut? Melansir dari beberapa sumber, yuk, ikuti theAsianparent yang akan mengajak Anda berkeliling dunia mencicipi menu unik KFC lewat artikel ini.
11 Menu KFC Unik yang Tak Akan Ditemukan di Indonesia
1. Chicken Corsage – Kota Louisville, Kentucky, AS
Di kota Louisville, KFC bekerja sama dengan toko bunga ternama untuk membuat sebuah menu romantis ini dan dikembangkan sebagai tren untuk melamar pasangan ke malam prom. Pada menu ini, ayam goreng bagian paha disematkan di kembang buatan atau korsase yang biasanya digunakan sebagai perias baju.
Nah, ini bisa merupakan ide masukkan yang sangat cemerlang untuk kaum Adam yang kesulitan menembak gebetan karena memberikan bunga sudah ketinggalan zaman. Cukup berikan hiasan kembang cantik yang dilengkapi dengan ayam goreng. Dijamin nggak akan ditolak!
2. Menu KFC Unik: Qurrito – Cekoslovakia
Selanjutnya, Qurrito adalah menu andalan KFC untuk penduduk bumi di negara Cekoslovakia. Anehnya, menu yang bertema tortilla ini tak disajikan di negara asalnya, Meksiko. Menu langka ini dijamin bisa membuat Anda ngiler oleh banyaknya keju cair yang digunakan.
Pada menu ini, ayam goreng di-fillet menjadi beberapa bagian dan dilapisi kulit tortilla yang keras. Tak hanya itu saja, ayam goreng juga dilengkapi dengan keju Cheddar cair dan saus barbecue pedas yang membuat kenikmatan semakin terasa. Sayangnya, menu ini tidak tersedia di negara manapun kecuali Cekoslovakia.
Artikel Terkait: 7 Menu Pizza Hut Paling Unik di Dunia, Topping Madu Hingga Bebek Peking!
3. Menu KFC Unik: Zinger Taco – Australia
Lagi-lagi, menu yang satu ini memang merupakan makanan khas Meksiko, namun lagi-lagi menu ini tidak ada di Meksiko, tapi ada di Australia. Zinger Taco ini terbilang unik karena menunya menggunakan kulit taco double dengan teksur yang berbeda. Diisi dengan KFC Zinger Fillet, lettuce dan tomato salsa dan dibungkus dengan lapisan kulit dengan tekstur keras dan dilapisi lagi dengan kulit tekstur lembut.
4. Corn & Philly Chicken Sandwich – Brazil
Kemudian, pada menu KFC unik berikut ini, Anda mungkin menemukan jagung krim dan ayam goreng. Menafsirkan kembali dua hidangan ini dan menyatukannya menjadi item menu yang sangat menarik, KFC menawarkan sandwich “Jagung dan Philly” mereka di lokasi yang berpartisipasi di seluruh Brazil. “Philly” dalam judul berasal dari fakta bahwa mereka bermitra dengan keju krim Philadelphia untuk menghidupkan kreasi ini – jagung krim adalah bagian dari campuran keju krim yang diletakkan di atas ayam goreng. Karena mereka menggunakan paha ayam tanpa tulang untuk patty yang renyah, bikin ngiler!
5. Scoffee Cup – Inggris
Salut buat inovasi KFC Inggris yang satu ini. Di tahun 2015, KFC di Inggris meluncurkan menu unik yang sama sekali tak berhubungan dengan ayam goreng. Menu ini adalah biskuit garing yang berbentuk gelas dengan gula kertas yang mengelilingi gelas tersebut.
Biskuit ini diisi dengan kopi cair di dalamnya dan ketika Anda menggigit biskuit berbentuk gelas ini, Anda akan merasakan kenikmatan kopi dan biskuit yang lumer di dalam mulut. Sayangnya, menu ini yang dikenal dengan Scoffee Cup ini belum tersedia di Indonesia.
Artikel Terkait: 10 Menu makanan khas Natal yang unik dari berbagai Negara
6. Menu KFC Unik: Shrimp Burger – China
Menu KFC unik berikutnya adalah shrimp burger. Burger udang adalah menu yang dibuat oleh KFC China ketika sebuah skandal muncul tentang ayam-ayam yang digemukkan oleh obat-obatan pada awal 2000-an. KFC China memanfaatkan krisis tersebut dan memperkenalkan menu KFC unik satu ini yang menggantikan daging ayam, dengan tambahan saus manis asin yang pas. Benar saja, menu ini langsung disukai konsumen karena dinilai aman untuk disantap.
7. Zinger Double Down King – Korea Selatan
Menu ketujuh ini adalah menu KFC paling hits di negeri KPop, Korea Selatan. Zinger Double Down King merupakan menu yang terinspirasi dari Roti Bun khas Korea. Namun, kalau burger pada umumnya menggunakan bun dari roti yang berbentuk bulat, bun dari burger ini terbuat dari setangkup ayam goreng renyah khas KFC yang dinamakan Zinger Chicken Fillet. Di bagian tengahnya terdapat meat patty dan daging babi yang disiram dengan saum krim putih yang gurih.
8. Menu KFC Unik: Finger Lickin’ Good – Hong Kong
KFC Hong Kong merilis salah satu menu KFC yang unik yaitu berupa kutek kuku dengan 2 sensasi rasa berbeda, yaitu original dan pedas. Selain memiliki aroma khas ayam KFC, kutek ini juga bisa dimakan dengan cara diulas ke kuku atau jari lalu dijilat, lho, ShopBackers!
Menurut pengakuan pihak KFC, kutek ini terbuat dari bumbu khas KFC dan campuran bahan sayuran alami yang aman dikonsumsi, makanya kutek ini hanya bisa bertahan selama 5 hari dan harus disimpan dalam kulkas.
Artikel Terkait: Ini Dia Varian Unik Burger King yang Tak Selalu Ada di Negara Lain
9. Menu KFC Unik: Okonomiyaki Chicken – Hong Kong
Inspirasi jajanan khas Jepang di Hong Kong? Mengapa tidak? Okonomiyaki adalah panekuk gurih yang berasal dari Jepang. Dipoles di atas panekuk adalah saus Okonomiyaki yang manis dan padat, bonito flakes (serutan ikan asap kering), dan serpihan rumput laut. Keunikan sajian ini disandingkan dengan ayam goreng renyah yang nikmat, menjadikan sensasinya terasa unik saat disantap.
10. Deep Fried Corn Soup – Jepang
Nah, kalau menu yang satu ini beneran ada di Jepang nih, Parents. Deep fried corn soup Bentuknya memang mirip bakwan jagung, tapi menu yang satu ini bukan bakwan jagung, melainkan sup jagung kental yang digoreng menyerupai bakwan jagung. Sup jagung yang kental ini dilumuri tepung roti terlebih dahulu yang selanjutnya digoreng renyah. Deep-Fried Corn Potage Fritter mempunyai sensasi rasa yang berbeda, garing di bagian luar dan lembut di bagian dalam. Nikmat banget!
11. Parmesan Chicken with Truffle Flavoured Cheddar Sauce – Singapura
Menu unik satu ini berasal dari negeri tetangga kita, yaitu Singapura. Memiliki nama yang panjang, namun sebanding dengan sensasi rasa yang dimilikinya yaitu gurih dan aromatik. Bagi penggemar keju, sajian ini sangat recommended dicoba di KFC Singapura, karena memiliki tekstur pekat yang menggoda selera. Kejutan rasa ini adalah harta karun tersembunyi di balik tampilannya yang sederhana, yakni ayam goreng renyah dengan siraman saus parmesan beraroma truffle. Taburan keju parmesan di atasnya kian meningkatkan daya tarik, baik dari tampilan, maupun rasanya.
Itu dia beberapa menu KFC unik di beberapa negara di dunia yang tak akan ditemukan di Indonesia. Waduh, semuanya bikin ngiler dan penasaran ya, Parents?
***
Baca Juga:
Nasi ayam KFC viral di Jepang, ini 2 resepnya yang bisa dicoba di rumah!
Resep Ayam Goreng Tepung Renyah Ala KFC, Bunda Wajib Tahu!
8 Resep Makanan Unik dan Praktis yang Menggugah Selera. Penasaran?