Tren belajar dari rumah sepertinya masih berlanjut, meski kini pembelajaran tatap muka sudah kembali dimulai di beberapa daerah. Meja belajar untuk anak menjadi furnitur yang harus Parents perhatikan untuk menunjang proses belajar di rumah dengan nyaman.
Ada banyak produk meja belajar yang dapat Parents temui di pasaran, dengan beragam model, bahan, warna, dan ukuran. Rentang harganya pun dari puluhan ribu untuk model meja belajar anak lipat, hingga jutaan rupiah untuk meja belajar anak dari kayu. Namun yang pasti sebelum membeli, Parents perlu memastikan bahannya harus aman untuk anak.
Sebelum memutuskan membeli meja belajar untuk anak, ada beberapa faktor yang perlu Parents pertimbangkan. Antara lain, bahan, luas rumah, kebutuhan anak, tinggi meja atau kursinya, bahkan minat anak.
Misalnya untuk anak yang senang menggambar, tentu lebih membutuhkan meja belajar yang luas ketimbang meja dengan papan yang sempit dengan banyak rak. Parents juga boleh menimbang apakah perlu ada tempat di meja belajar untuk meletakan boneka kesayangan sebagai teman belajar.
Artikel terkait: 7 Pengharum Ruangan Terbaik, Wanginya Tahan Lama
Tips Memilih Meja Belajar untuk Anak
Inilah beberapa hal yang sebaiknya diperhatikan saat hendah membeli meja belajar anak
-
Luas Ruangan
Sebelum memutuskan membeli meja belajar untuk putra-putri kesayangan, mengukur luas ruangan kamar anak atau tempat mereka belajar adalah wajib. Parents lebih baik membeli meja belajar yang tidak terlalu besar, agar ruang gerak anak-anak tidak terganggu.
Mengukur secara lebih cermat sangat penting, untuk memastikan meja belajar anak bisa ditempatkan dengan baik. Pikirkan lebih dulu di mana meja tersebut akan diletakkan, kenali sudut ruangannya, dan ukur tempat yang tersedia.
Jika sudah, Parents bisa memutuskan jenis serta ukuran meja belajar anak yang paling sesuai. Misalnya, model meja belajar anak minimalis, atau model meja belajar dengan rak buku di atasnya, cocok ditempatkan pada ruangan yang mungil karena dapat menghemat ruang.
Parents juga bisa memilih model meja belajar lipat yang lebih praktis. Sedangkan untuk ruangan yang lebih luas, Parents bisa lebih leluasa memilih meja belajar anak dengan berbagai model dan ukuran.
2. Sesuai Usia dan Kebutuhan
Meja belajar harus sesuai dengan usia dan tahapan pertumbuhan anak. Parents perlu memastikan meja belajar tidak terlalu sempit untuk menopang aktivitas anak.
Misalnya, apakah anak sudah mulai menggunakan laptop untuk menunjang belajarnya? Apakah anak sudah membutuhkan tempat buku yang cukup banyak, dan lain-lain.
3. Tinggi Meja dan Kursi
Jangan sampai anak-anak kesulitan menggunakan meja dan kursinya saat akan belajar karena ketinggian yang tidak sesuai. Meja dan kursi yang terlalu tinggi atau terlalu rendah akan mengganggu kenyamanan belajar. Anak-anak akan terganggu jika harus banyak membungkuk untuk belajar karena meja terlalu rendah.
Ada model meja belajar anak yang sudah lengkap dengan kursinya. Namun, ada pula yang harus disediakan terpisah. Pilih kursi yang sesuai untuk anak.
Akan lebih baik jika model dan warna senada dengan meja belajar. Untuk menghemat, Parents juga bisa memilih model kursi yang dapat mengikuti pertumbuhan tinggi anak, misalnya kursi yang ketinggiannya dapat diatur.
4. Fitur-Fitur Meja Belajar
Kebanyakan meja belajar disertai rak, laci, bahkan lemari. Pada beberapa model meja belajar anak juga dilengkapi tempat khusus dokumen, tempat pensil, dan lain-lain lain.
Parents perlu memerhatikan seberapa banyak buku atau barang milik anak yang akan disimpan di meja belajar. Jika tidak banyak, bisa menggunakan model yang lebih minimalis. Atau sebaliknya, anak membutuhkan berbagai fitur tersebut agar lebih bisa rapi saat mereka meletakkan barang-barang.
Oh ya, Parents juga perlu memastikan produk yang dibeli sudah jadi atau berupa jenis rakitan. Meja belajar rakitan dengan desain rumit mungkin akan sulit dikerjakan, sehingga Parents harus memastikan bisa mengerjakannya tatkala produk sampai di rumah. Namun, Parents bisa meminta dirakitkan penjual dengan konsekuensi tambahan biaya pengiriman dan perakitan.
Artikel terkait: 7 Earphone Murah Terbaik, Tidak Lebih dari Rp100 Ribu
Rekomendasi 9 Pilihan Meja Belajar untuk Anak
Setelah mengetahui tips memilih, intip berbagai rekomendasi meja belajar terbaik dari TheAsianparent berikut ini.
Rekomendasi Meja Belajar untuk Anak
| Infinity Tsum Tsum Dilengkapi lemari berkunci | | View Details | Beli di Shopee |
| Atria Multifungsi Virgil Multifungsi bisa jadi kabinet. | | View Details | Beli di Shopee |
| Olymplast Kids Table and Chair Ringan dan mudah digeser-geser | | View Details | Beli di Shopee |
| Best TROY80 Antirayap dan antijamur | | View Details | Beli di Shopee |
| Dekoruma Kika Style Japandi yang hemat tempat. | | View Details | Beli di Shopee |
| Intime Furniture Meja Belajar Anak Karakter Meja belajar kayu harga terjangkau | | View Details | Beli di Tokopedia |
| Olympic Study Desk Big Banyak pilihan karakter favorit | | View Details | Beli di Tokopedia |
| Meja Belajar Kido Bentuk unik menyatu antara meja dan kursi | | View Details | Beli di Tokopedia |
| Meja Belajar Furnikita Dilengkapi banyak rak dan laci | | View Details | Beli di Shopee |
Si kecil suka dengan karakter imut keluarga Tsum Tsum dari Disney? Berarti, meja belajar anak dari kayu ini cocok untuknya. Tampil dengan warna kayu klasik, dengan ornamen karakter Tsum-tsum, meja belajar Infinity Tsum Tsum cocok untuk anak perempuan maupun laki-laki.
Meja belajar anak ini dilengkapi dengan lemari untuk menaruh buku-buku serta perlengkapan sekolah si kecil lainnya, seperti tas, bahan prakarya, dan lainnya. Ada juga rak untuk meletakkan peralatan tulis agar meja tampak rapi.
Tak perlu khawatir jika kamar si kecil tidak terlalu besar, karena meja belajar anak ini memiliki ukuran yang sedang, yaitu 105 x 39 x 120 cm. Ada dua pilihan warna pada ornamen karakter, yaitu putih dan krem.
Keunggulan:
- Pada bagian bawah meja terdapat ruang penyimpanan tertutup.
- Dilengkapi lemari berpintu yang dapat dikunci di bagian samping.
- Ringan, mudah dipindahkan.
- Bergambar karakter Tsum Tsum yang disukai anak-anak.
- Unisex, cocok untuk anak laki-laki maupun perempuan.
Parents ingin produk meja belajar yang multifungsi? Meja belajar anak dari kayu ini menawarkan dua fungsi sekaligus sebagai kabinet untuk menyimpan barang. Pada saat tidak sedang digunakan untuk belajar, meja dan bangku bisa didorong ke depan, dan produk akan berganti rupa seperti lemari.
Meja belajar anak minimalis Atria Multifungsi Virgil juga sangat hemat tempat, lo. Terutama saat sedang tidak digunakan sebagai meja belajar. Jadi, masih ada banyak space bagi si kecil untuk melakukan hal lainnya di kamar tidur.
Jika tertarik, meja belajar anak dari kayu ini menawarkan dua pilihan warna, yaitu orany dan putih, dengan dimensi panjang 90 cm, lebar 40 cm, dan tinggi 90 cm.
Keunggulan:
- Desain minimalis dan cantik.
- Dilengkapi dengan dengan tempat simpan barang di bagian bawah kursi.
- Berbahan material kayu PB dan dilapisi paper laminate.
Meja belajar anak Olymplast Kids Table and Chair sangat cocok untuk si Kecil yang masih PAUD atau TK. Bahannya yang terbuat dari plastik juga cocok untuk mereka lantaran ringan sehingga mudah digeser-geser.
Pada permukaan meja, dilengkapi lubang untuk meletakkan alat tulis hingga gelas. Hal yang menarik, paket Olymplast Starterpack ini juga dilengkapi dengan kursi yang selaras dan container untuk menyimpan mainan atau alat tulis setelah buah hati Parents selesai belajar. Jadi, peralatan tulis dan belajarnya tidak akan berantakan.
Keunggulan:
- Desain dan bahan aman untuk anak usia balita.
- Ringan mudah dipindah-pindahkan.
- Tersedia beragam warna, merah, biru, pink, dan kuning.
Produk Meja Belajar Best TROY80 by Best Furniture merupakan meja belajar anak dari kayu yang multifungsi. Bentuknya yang minimalis sangat cocok diletakkan di manapun, baik di kamar tidur anak maupun di ruang keluarga.
Salah satu keunggulan meja belajar anak minimalis ini adalah luas permukaan meja yang cukup lebar. Si Kecil bisa meletakkan buku-buku dan peralatan tulisnya tanpa membuat permukaan meja terasa penuh.
Jika Parents tertarik dengan meja belajar anak ini, produk ini perlu dirakit lebih dahulu, ya. Sesuaikan penempatannya dengan space yang tersedia di rumah. Meja belajar ini memiliki ukuran 80 x 45 x 105 cm. Terdapat tiga varian warna putih, cream, dan walnut.
Keunggulan:
- Material partikel board Berkualitas.
- Antirayap.
- Antijamur.
- Terdapat penyimpanan rak atas, meja yang luas, penyimpanan laci tertutup, dan penyimpanan rak bawah.
Meja belajar Dekoruma Kika terbuat dari PB board dengan paper lamination. Meja belajar anak minimalis ini memiliki tampilan warna kayu yang klasik, sehingga cocok juga dipakai oleh Ayah ataupun Bunda ketika work from home.
Permukaan meja sangat luas. Si kecil bisa meletakkan laptop untuk belajar online-nya, sekaligus buku pelajaran dan peralatan tulis lainnya.
Ada laci yang cukup besar di bagian bawah meja sebagai tempat penyimpanan buku dan peralatan lainnya, sehingga meja tetap rapi. Ukuran meja 120 x 50 x 74.5 cm. Parents harus merakit sendiri untuk produk ini.
Keunggulan:
- Style Japandi yang multifungsi dan hemat tempat.
- Terbuat dari bahan PB Board berkualitas.
- Dilengkapi dengan laci dan lemari kecil.
Meja belajar knockdown yang satu ini pasti akan disukai si kecil karena menampilkan berbagai karakter favoritnya. Meja belajar anak karakter Intime Furniture ini terbuat dari bahan partikel board, dan dilengkapi dengan banyak tempat penyimpanan seperti lemari. Si kecil bisa menyimpan barang-barang perlengkapan sekolahnya di satu tempat sehingga tak perlu lagi kebingungan saat mencarinya.
Parents disarankan meletakkan di tempat yang memiliki ventilasi udara yang cukup. Untuk membersihkan kotoran, Parents bisa menggunakan kain sedikit basah kemudian lap ke bagian yang kotor.
Keunggulan:
- Ada banyak motif karakter untuk anak perempuan dan laki-laki.
- Harga terjangkau.
- Dilengkapi dengan lemari di bagian samping serta rak di bagian atas dan bawah sehingga muat banyak barang.
Belajar di meja belajar anak karakter seperti ini pasti akan membuat si kecil tambah semangat belajarnya. Furnitur dari Olympic sudah lama dikenal karena kualitas dan keamanannya. Jadi, Parents tak perlu ragu memilih meja belajar anak laki-laki maupun meja belajar anak perempuan dari Olympic.
Meja belajar anak karakter Olympic Study Desk Big terbuat dari bahan partikel board dan paper dengan desain yang simpel. Karakter yang tersedia antara lain My Little Pony, Avengers, Princess, dan Sanrio. Dilengkapi pula dengan banyak rak dan lemari yang akan membuat kamar tidur si lecil jadi lebih rapi karena semua tersimpan pada tempatnya. Jadi, karakter mana yang jadi kesukaan si kecil?
Keunggulan:
- Banyak tempat penyimpanan.
- Motif karakter kesayangan anak yang beragam.
Model dan desainnya unik. Ukurannya pun pas bagi anak yang baru memulai usia sekolah. Lihat saja bentuk Meja Belajar Kido yang menyatu dengan kursi.
Selain tampak lebih ringkas, juga membuat meja belajar anak dari kayu ini lebih aman karena posisi kursi tidak akan bergeser ke mana-mana. Cocok untuk anak yang aktif bergerak bahkan saat duduk.
Meja belajar ini berbahan PVC lamination, sehingga mudah dibersihkan dan aman ketika bersentuhan dengan kulit si kecil. Uniknya, meja belajar anak dari kayu ini juga dilengkapi dengan laci penyimpanan di bawah meja serta kursi yang bisa digunakan untuk menyimpan perlengkapan si kecil.
Keunggulan:
- Memiliki desain yang unik, meja yang menyatu dengan kursi.
- Memiliki laci-laci untuk menyimpan alat tulis atau perlengkapan belajar.
- Memiliki rak untuk menyimpan buku-buku anak di bagian bawah bangkunya.
- Tersedia warna-warna lembut yang bisa dipilih, yaitu merah muda dan biru muda.
Produk Meja Belajar Furnikita ini adalah produk lokal dari pengrajin di Yogyakarta yang khas dengan warna kayu klasik. Material meja belajar untuk anak ini adalah particle board laminasi paper, yang memberikan tampilan akhir seperti kayu poles yang menawan.
Meja belajar anak dari kayu ini memiliki desain serbaguna, dengan banyak rak untuk penyimpanan buku, serta lemari kecil di bagian bawah untuk menyimpan tas sekolah dan perlengkapan lainnya. Ada dua ukuran, yaitu 312 = 81 x 40 x 120 cm dan 5147/5138 = 89 x 42 x 122 cm.
Keunggulan:
- Ada tiga pilihan warna dan beberapa model dengan desain minimalis.
- Harga ekonomis.
- Memiliki banyak rak dan laci.
Artikel terkait: 7 Pengharum Ruangan Terbaik, Wanginya Tahan Lama
Perbandingan Harga
Itulah beberapa pilihan meja belajar untuk anak agar menunjang kegiatan belajar anak di rumah. Akan lebih baik jika sebelum memutuskan membeli, Parents menanyakan lebih dulu pendapat si kecil. Mereka mungkin akan menginginkan karakter atau warna tertentu untuk meja belajarnya. Selamat memilih, Parents!
*****
Baca juga:
10 Tablet Murah Rekomendasi Terbaik di 2024 untuk Anak
Agar Proses Belajar di Rumah Berjalan Efektif, Terapkan 5 Cara Ini!
12 Rekomendasi Sunblock Anak dan Bayi di 2024, Aman untuk Kulit Sensitifnya