Jangan Sepelekan! Ini 7 Manfaat Lakukan Pemanasan Sebelum Olahraga

Tak hanya bisa mencegah cedera, berikut adalah manfaat yang bisa Parents dan keluarga dapatkan dengan melakukan pemanasan sebelum mulai berolahraga

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Ada tiga fase dalam berolahraga, mulai dari pemanasan, latihan inti, hingga pendinginan. Terbatasnya waktu yang dimiliki seringkali membuat pemanasan dilupakan. Padahal ada banyak manfaat pemanasan yang bisa didapatkan sebelum olahraga.

Sebenarnta, tubuh manusia bisa diibaratkan sebagai sebuah kendaraan yang harus ‘dipanaskan’ terlebih dahulu sebelum digunakan. Ini berlaku untuk siapa pun, baik amatiran maupun atlet professional. Sebelum melakukan olaraga inti, pemanasan tentu saja wajib dilakukan

Tak perlu lama-lama, menurut National Health Service UK pemanasan setidaknya cukup dilakukan selama 6 menit. Perlu diketahui, bahwa jenis dan porsi pemanasan serta peregangan bisa berbeda-beda sesuai dengan olahraga yang dilakukan.

Artikel Terkait: Ini 3 Manfaat Anak Aktif Olahraga Sejak Dini Saat Dewasa Kelak

Ada dua jenis pemanasan yaitu pemanasan statis dan dinamis. Jenis pemanasan statis adalah ketika posisi tubuh tidak bergerak, misalnya melakukan peregangan di tempat. Lalu pemanasan dinamis dilakukan sambil bergerak, contohnya lari atau jalan di tempat.

Akan tetapi, pemanasan yang terlalu lama bisa membuat kita kelelahan dan kelenturan otot menjadi berkurang saat melakukan latihan inti. Demikian pula jika pemanasan terlalu sedikit atau sebentar.

Nah, berikut adalah 7 manfaat yang bisa didapatkan jika melakukan pemanasan sebelum olahraga. Yuk, simak baik-baik!

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

7 Manfaat Melakukan Pemanasan Sebelum Olahraga

1. Mencegah Cedera

Salah satu alasan mengapa pemanasan penting dilakukan sebelum berolahraga adalah bisa mencegah terjadinya cedera. Olahraga, terutama yang intensitasnya tinggi, memiliki risiko terhadap otot kram atau terkilir.

Pemanasan akan membantu memasok nutrisi ke dalam otot dan membuat otot rileks sebelum masuk ke latihan inti. Terjadinya peningkatan aliran darah ketika melakukan pemanasan juga dapat mengurangi rasa sakit di otot setelah berolahraga.

Aliran darah yang lancar ini juga bisa mempercepat proses penyembuhan otot setelah olahraga sehingga tak perlu lagi menunggu lama untuk bisa bergerak kembali setelah lelah berolahraga.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

2. Meningkatkan Stamina

Semakin banyak energi yang dibakar saat berolahraga, maka akan semakin cepat kita merasa kelelahan. Pemanasan dapat membuat oksigen mengalir secara efisien melalui darah sehingga stamina dan daya tahan tubuh akan lebih kuat.

3. Manfaat Pemanasan, Dapat Melenturkan Tubuh

Pemanasan akan melenturkan otot-otot yang sebelumnya kaku karena belum banyak bergerak. Tubuh yang lentur akan mengurangi risiko munculnya rasa nyeri saat tubuh bergerak dengan cepat saat olahraga.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Dengan tubuh yang lentur, tak hanya olahraga, aktivitas sehari-hari pun akan lebih mudah dilakukan. Penurunan kemampuan bergerak karena penuaan juga bisa ditunda.

Artikel Terkait: Olahraga Saat Haid Dapat Meredakan Nyeri, Cek Manfaat Lainnya

4. Menstabilkan Detak Jantung

Jika berolahraga tanpa melakukan pemanasan, jantung akan terasa berdegup kencang. Bagi sebagian orang hal ini bisa menimbulkan ketidaknyamanan.

Oleh karena itu, lakukanlah pemanasan untuk menstabilkan detak jantung agar detaknya naik secara teratur dan tidak tiba-tiba berdetak kencang.

Pemanasan akan melancarkan aliran darah menuju otot. Dengan sirkulasi darah yang lancar maka tekanan darah akan lebih konsisten dan detak jantung pun akan menjadi lebih stabil.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

5. Meningkatkan Perfoma

Pemanasan dapat membantu otot dan sendi-sendi pada tubuh lebih siap untuk bergerak dan berolahraga. Otot yang fleksibel dan rileks dapat membantu untuk menghemat tenaga saat sudah masuk dalam latihan inti.

Dengan kondisi otot dan sendi yang prima seperti ini, maka performa aktivitas fisik pun akan meningkat.

6. Melancarkan Pernapasan

Olahraga tak lepas dari pengaturan pernapasan. Jika langsung memulai latihan tanpa pemanasan maka tenaga akan langsung dipakai besar-besaran secara mendadak sehingga bisa menyebabkan sesak napas.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Melakukan pemanasan dapat membantu sirkulasi udara menjadi lebih stabil lagi.

7. Manfaat Pemanasan Bisa Mencegah Berbagai Penyakit

Tidak hanya membuat berolahraga jadi lebih lancar, rutin melakukan pemanasan dapat membantu mencegah berbagai penyakit

Beberapa di antaranya adalah sakit pinggang yang dikarenakan otot-otot yang tegang dan jangkauan sendi terbatas yang dipaksakan untuk bergerak. Kemudian rasa sakit di kepala juga bisa berkurang dengan melakukan pemanasan karena rileksnya tubuh setelah melakukan pemanasan.

Bahkan, tanpa disadari stres pun bisa dicegah dengan pemanasan. Saat stres, ada kemungkinan otot mengalami ketegangan. Melakukan gerakan pemanasan yang bisa menenangkan otot dipercaya bisa mengurangi dan mengatasi stres.

Pemanasan dan pendinginan sama-sama penting dilakukan saat berolahraga. Dengan mengetahui 7 manfaat pemanasan di atas, mudah-mudahan Parents dan keluarga tidak lagi lupa ya, untuk melakukan pemanasan.

Baca Juga:

id.theasianparent.com/mengajak-anak-olahraga-jalan-kaki