TAP top app download banner
theAsianparent Indonesia Logo
theAsianparent Indonesia Logo
kemendikbud logo
Panduan Produk
Keranjang
Masuk
  • Kehamilan
    • Kalkulator perkiraan kelahiran
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
    • Kehilangan bayi
    • Project Sidekicks
  • Anak
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Anak
    • Praremaja & Remaja
  • Perkembangan Otak
  • Cari nama bayi
  • Rangkaian Edukasi
    • Pengasuhan Anak
    • Edukasi Prasekolah
    • Edukasi Sekolah Dasar
    • Edukasi Remaja
  • TAPpedia
  • TAP Rekomendasi
  • Parenting
    • Keluarga
    • Doa Islami
    • Pernikahan
    • Seks
    • Berita Terkini
  • Kesehatan
    • COVID-19
    • Info Sehat
    • Penyakit
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Korea Update
    • Hiburan
    • Travel
    • Fashion
    • Kebudayaan
    • Kecantikan
    • Keuangan
  • Nutrisi
    • Resep
    • Makanan & Minuman
    • Sarapan Bergizi
  • Ayah manTAP!
    • Kesehatan Ayah
    • Kehidupan Ayah
    • Aktivitas Ayah
    • Hobi
  • VIP
  • Event

Tak Melulu untuk Pasangan, Ini 7 Ide Kado Valentine untuk Orangtua

Bacaan 4 menit
Tak Melulu untuk Pasangan, Ini 7 Ide Kado Valentine untuk Orangtua

Tak perlu bingung lagi, inilah beberapa ide kado Valentine untuk orangtua yang manis dan penuh arti.

Valentine biasanya identik dengan pasangan romantis, termasuk suami atau istri. Padahal, hubungan kasih sayang tak melulu dengan pasangan. Jadi, nggak ada salahnya juga memberi kado Valentine untuk orangtua.

Sebenarnya, orangtua secara umum tak suka meminta ini dan itu dari anaknya. Bagi mereka, kebahagiaan sang buah hati sudah cukup menjadi hadiah paling indah.

kado valentine untuk orangtua

Akan tetapi, sebagai anak, tentu tak ada salahnya memberi kado sederhana untuk ayah dan ibu. Sebagai bentuk ekspresi rasa sayang sekaligus ungkapan terima kasih.

Nah, bagi kamu yang masih bingung hendak memberi kado apa, kali ini theAsianparent akan memberikan rekomendasi kado yang sederhana namun tetap bermakna. Apa saja? Yuk, simak ulasan selengkapnya berikut ini.

7 Kado Valentine untuk Orangtua

Inilah beberapa ide kado manis penuh arti untuk diberikan kepada orangtua di Hari Valentine.

1. Kartu ucapan, Kado Valentine yang Manis untuk Ayah dan Ibu

kado valentine untuk orangtua

Tak perlu muluk-muluk, menulis kartu ucapan atau bahkan surat bisa menjadi pilihan yang sangat tepat. Tulislah ungkapan cinta dan sayang khusus untuk kedua orangtua. Utarakan pula rasa terima kasih akan semua pengorbanan mereka selama ini.

Meski kartu ucapan terkesan sangat sederhana, kado kecil ini justru bisa memberi kesan mendalam bagi ayah dan ibu. Sebab, ungkapan yang tulus pastinya akan sampai langsung ke hati. 

2. Masakan spesial

Ide kado berikutnya adalah membuatkan hidangan spesial. Jenis masakannya tentu perlu disesuaikan dengan kesukaan ayah atau ibu di rumah.

kado valentine untuk orangtua

Merasa belum punya skill memasak yang mumpuni? Tenang saja, ada banyak resep mudah yang bisa dicontek dari internet. Kalaupun nanti hasilnya belum sempurna, tak mengapa. Usaha kerasmu akan tetap bernilai di mata orangtua.

Artikel terkait: 5 Artis ini buktikan perayaan Valentine tak harus selalu bersama pasangan

3. Kolase foto keluarga, Kado Valentine Unik untuk Orangtua

kado valentine untuk orangtua

Kolase foto keluarga juga termasuk kado manis yang bisa dipilih. Ini akan memberikan kesan hangat tersendiri di hati ayah atau ibu. 

Jadi, coba kumpulkan foto-foto keluarga dari masa silam hingga kini. Saat momen liburan di suatu tempat misalnya, atau momen-momen manis lainnya.

4. Bunga

kado valentine untuk orangtua

Memberikan kado bunga di Hari Valentine juga terasa sangat pas. Tetapi, tak perlu membayangkan buket bunga ala adegan film. Kado berupa bunga hidup rasanya akan lebih berkesan, deh.

Apalagi, saat ini berkebun dan menanam bunga telah menjadi tren hobi baru di kalangan para orangtua. Pastinya mereka akan sangat senang mendapat tanaman dari kamu anaknya.

5. Perabotan Rumah

Rekomendasi kado selanjutnya ialah perabotan rumah tangga. Namun sebelum berbelanja secara impulsif, sebaiknya kamu mengecek terlebih dahulu isi rumah. Jangan sampai membeli barang yang sudah ada sebelumnya atau bahkan sebenarnya tidak diperlukan.

Tak Melulu untuk Pasangan, Ini 7 Ide Kado Valentine untuk Orangtua

Selain menyesuaikan dengan kebutuhan, dan kondisi keuangan tentunya, perabotan yang dijadikan hadiah boleh juga berdasarkan hobi dan kesukaan ayah atau ibu. Misalnya, jika ibu senang membuat kue, memberinya kado berupa peralatan baking tentunya akan terasa istimewa.

Artikel terkait: Cara Seru Membuat Hari Valentine Istimewa Bersama Keluarga

6. Jam Tangan

Ide kado yang satu ini kerap dipilih sebagai pemberian di hari spesial. Kamu pun bisa memberikan jam tangan kepada orangtua saat momen hari kasih sayang.

kado valentine untuk orangtua

Tak sekadar aksesoris, jam tangan biasanya juga dipandang sebagai bagian dari barang berharga. Nah, kalau kamu punya cukup uang, tak ada salahnya memberi mereka jam tangan dengan kualitas terbaik.

Kado berupa jam tangan pun mengandung filosofi tersendiri. Ini sebagai simbol betapa berharganya waktu demi waktu yang dilalui bersama orangtua.

7. Buku Bacaan, Kado Valentine Terbaik untuk Orangtua

Salah satu kado Hari Valentine yang sangat direkomendasikan adalah buku bacaan. Ada banyak jenis dan genre yang tersedia di toko buku, bahkan bisa dibeli secara online. Jadi, kamu tinggal menyesuaikan saja dengan minat kedua orangtua.

Cerita mitra kami
Memberikan Sogokan untuk Anak, Boleh atau Tidak, Ya?
Memberikan Sogokan untuk Anak, Boleh atau Tidak, Ya?
Serunya theAsianparent on the Go 2025 di Bekasi, Banyak Talk Show Bermanfaat!
Serunya theAsianparent on the Go 2025 di Bekasi, Banyak Talk Show Bermanfaat!
MY BABY dan theAsianparent Indonesia Meriahkan Hari Ibu Lewat Acara Spesial 'Mari Rayakan Ibu'
MY BABY dan theAsianparent Indonesia Meriahkan Hari Ibu Lewat Acara Spesial 'Mari Rayakan Ibu'
Bangga jadi Bunda, Apresiasi Peran Penting untuk Keluarga
Bangga jadi Bunda, Apresiasi Peran Penting untuk Keluarga

Tak Melulu untuk Pasangan, Ini 7 Ide Kado Valentine untuk Orangtua

Pilihlah buku yang sekiranya akan senang dibaca oleh ayah dan ibu. Meski sudah tak muda lagi, para orangtua perlu tetap rutin membaca untuk menambah perspektif baru sekaligus memperkuat daya ingat.

Tahu nggak, membaca bisa mencegah terjadinya penyakit demensia atau kepikunan. Jadi, jangan ragu untuk memberikan kado berupa buku yang bagus. Buku ini juga sekaligus bisa menjadi teman mereka mengisi waktu senggang.

****

Itulah 7 ide kado Valentine untuk orangtua. Pada akhirnya, hadiah bukan tentang label harga, namun bagaimana ia mampu menjadi perekat ikatan orangtua dan anak.

Baca juga:

Selain Cokelat, Ini 4 Makanan Khas Valentine Lainnya yang Jadi Simbol Cinta

id.theasianparent.com/7-ide-kado-unik-untuk-hari-valentine?slide=0

Tips Valentine untuk suami istri, agar cinta kembali merekah di hati

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.

img
Penulis

Titin Hatma

Diedit oleh:

Fitriyani

  • Halaman Depan
  • /
  • Keluarga
  • /
  • Tak Melulu untuk Pasangan, Ini 7 Ide Kado Valentine untuk Orangtua
Bagikan:
  • 5 Ciri-ciri Balita yang Mau Punya Adik dan Sudah Siap Jadi Kakak

    5 Ciri-ciri Balita yang Mau Punya Adik dan Sudah Siap Jadi Kakak

  • 10 Tanda dan Ciri-ciri Anak Kurang Kasih Sayang, Waspada Dampaknya!

    10 Tanda dan Ciri-ciri Anak Kurang Kasih Sayang, Waspada Dampaknya!

  • Niat Puasa Ayyamul Bidh dan Jadwalnya di Januari 2026

    Niat Puasa Ayyamul Bidh dan Jadwalnya di Januari 2026

  • 5 Ciri-ciri Balita yang Mau Punya Adik dan Sudah Siap Jadi Kakak

    5 Ciri-ciri Balita yang Mau Punya Adik dan Sudah Siap Jadi Kakak

  • 10 Tanda dan Ciri-ciri Anak Kurang Kasih Sayang, Waspada Dampaknya!

    10 Tanda dan Ciri-ciri Anak Kurang Kasih Sayang, Waspada Dampaknya!

  • Niat Puasa Ayyamul Bidh dan Jadwalnya di Januari 2026

    Niat Puasa Ayyamul Bidh dan Jadwalnya di Januari 2026

Daftarkan email Anda sekarang untuk tahu apa kata para ahli di artikel kami!
  • Kehamilan
  • Tumbuh Kembang
  • Parenting
  • Kesehatan
  • Gaya Hidup
  • Home
  • TAP Komuniti
  • Beriklan Dengan Kami
  • Hubungi Kami
  • Jadilah Kontributor Kami
  • Tag Kesehatan


  • Singapore flag Singapore
  • Thailand flag Thailand
  • Indonesia flag Indonesia
  • Philippines flag Philippines
  • Malaysia flag Malaysia
  • Vietnam flag Vietnam
© Copyright theAsianparent 2026. All rights reserved
Tentang Kami|Tim Kami|Kebijakan Privasi|Syarat dan Ketentuan |Peta situs
  • Fitur
  • Artikel
  • Beranda
  • Jajak

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti