Sama seperti para selebriti, kehidupan seorang tokoh politik juga seringkali menjadi sorotan publik. Salah satu yang belakangan menjadi perhatian adalah fakta Sanna Marin, Perdana Menteri Finlandia.
Pasalnya, Sanna Marin beberapa kali menuai kontroversi. Belum lama ini, Perdana Menteri Finlandia yang pernah menjadi pemimpin negara termuda itu kedapatan sedang berpesta dengan teman-temannya.
Video Sanna Marin tengah menari dalam pesta tersebut pun bocor di media sosial. Hal itu tentu membuat Marin kesal lantaran video yang seharusnya bersifat pribadi justru tersebar luas dan menjadi tontonan banyak orang.
“Saya telah menari, bernyanyi, merayakan, dan melakukan hal-hal yang sah,” kata Sanna Marin saat diwawancara oleh wartawan setempat, melansir dari She The People.
Lantas, siapa sih sosok Sanna Marin, Perdana Menteri Finlandia ini? Melansir berbagai sumber, yuk ketahui lebih lengkap pada ulasan berikut ini.
10 Potret dan Fakta Sanna Marin, PM Finlandia yang Menuai Kontroversi
1. Perdana Menteri Termuda di Dunia
Sanna Marin merupakan Menteri Transportasi Finlandia ketika dia terpilih untuk memimpin partai Sosial Demokrat yang berkuasa. Setelah itu, Marin dilantik sebagai Perdana Menteri pada tahun 2019.
Pada usia 34 tahun, Sanna Marin bukan hanya menjadi Perdana Menteri termuda dari negara Eropa Utara, tetapi yang termuda sebagai kepala negara di dunia.
2. Lahir di Helsinki
Perempuan dengan nama lengkap Sanna Mirella Marin itu lahir pada 16 November 1985 di Helsinki, Finlandia. Meski lahir di Helsinki, tetapi Marin dibesarkan di sebuah apartemen sewaan di Pirkkala bersama sang ibu dan pasangan perempuan ibunya, setelah kedua orang tuanya bercerai.
Sanna Marin kemudian melanjutkan belajar dan berhasil meraih gelar sarjana serta magister Ilmu Administrasi dari Universitas Tampere. Pada tahun 2020, dia menikahi seorang pria bernama Markus Raikkonen.
Artikel Terkait: 10 Destinasi Wisata Finlandia dengan Pesona Alam, Wajib Dikunjungi!
3. Fakta Sanna Marin Telah Bekerja di Usia Muda
Mengingat, kehidupan keluarga Sanna Marin waktu dulu serba pas-pasan membuat dirinya harus bekerja di usia muda untuk membantu perekonomian keluarganya tersebut. Pada saat itu, Marin diketahui pernah bekerja di toko roti sebagai kasir hingga di perusahaan ritel.
Kala itu, tidak ada tanda-tanda bahwa ia akan menjadi orang yang sangat sukses seperti sekarang. Bahkan, gurunya di SMA Pirkkala, Pasi Kervinen, mengatakan bahwa Marin adalah murid yang biasa saja dan tidak menonjol.
Namun, ketika sudah beranjak ke usia 20 tahun, pola pikir Sanna Marin pun berubah jadi jauh lebih dewasa. Dia mulai berpikir ingin memperbaiki keadaan keluarga dan orang di sekitarnya. Itulah sebabnya dia sangat serius saat melanjutkan pendidikannya pada jenjang universitas.
4. Perjalanan Karier Politik Sanna Marin
Sanna Marin mulai bergabung dengan sayap pemuda Partai Sosial Demokrat pada tahun 2006 silam. Dua tahun kemudian, dia mencalonkan diri untuk kursi di dewan kota Tampere. Namun sayangnya, pencalonan dirinya itu gagal.
Tak pantang menyerah, Marin mencalonkan diri lagi pada tahun 2012 dan terpilih. Dia pun diangkat menjadi ketua dewan pada tahun berikutnya. Marin tetap di jabatan itu setelah berhasil mencalonkan diri sebagai anggota Parlemen Finlandia.
Setelah dua tahun, dia terpilih sebagai wakil pemimpin pertama Sosial Demokrat dan juga terpilih kembali ke dewan kota. Dan dalam pemilihan parlemen 2019, pemimpin partai tersebut, Antti Rinne menjadi perdana menteri.
Sanna Marin pun ditunjuk sebagai Menteri Transportasi dan Komunikasi Finlandia. Namun karena kesalahan Rinne dalam menangani masalah publik, ia mengundurkan diri dan Marin ditunjuk untuk menggantikannya sebagai perdana menteri pada 10 Desember 2019.
5. Sanna Marin dalam Koalisi yang Terdiri dari Pemimpin Perempuan
Orang-orang dengan cepat menunjukkan bahwa meskipun kesetaraan gender masih menjadi masalah di Finlandia, tetapi koalisi Sanna Marin saat ini terdiri dari semua pemimpin perempuan, dengan empat dari lima berusia di bawah 35 tahun.
Bersama-sama, mereka akan menciptakan koalisi kiri-tengah. Meskipun hal ini tidak selalu terjadi, pada tahun 2015, pemerintahan kanan-tengah yang didominasi laki-laki mulai berkuasa dan hanya 36 persen menterinya adalah perempuan.
Artikel Terkait: Ini Bedanya Sistem Pendidikan di Indonesia dengan Korsel dan Finlandia
6. Penggemar Berat Band Rock Rage Against the Machine
Melansir dari berbagai situs, Sanna Marin ternyata penggemar band rock bernama Rage Against the Machine, lho, Parents. Hal itu terbukti ketika gitaris dari band tersebut, Tom Morello, mengunggah foto koalisi di akun Instagram pribadinya.
Pasalnya, tidak lama setelah itu, Perdana Menteri Finlandia tersebut langsung memberikan tombol “suka” pada unggahan Tom Morello itu.
7. Fakta Sanna Marin, Pernah Ketahuan Berpesta Saat Seharusnya Karantina
Pada tahun 2021 lalu, Sanna Martin sempat dikritik karena ketahuan menghadiri pesta kelab malam bersama dengan suaminya. Padahal sebelumnya, dia diketahui baru saja berinteraksi dengan Menteri Luar Negeri Finlandia, Pekka Haavisto yang dinyatakan positif COVID-19.
Setelah foto Marin menari dengan teman-temannya hingga sekitar pukul 4 pagi diterbitkan oleh sebuah majalah hiburan Seiska. Buntutnya, perempuan berusia 36 tahun itu kemudian menulis permintaan maaf yang panjang di media sosialnya. Dia menyatakan bahwa dirinya sangat menyesal atas tindakannya tersebut.
8. Picu Kontroversi Usai Pakai Blazer Sexy
Perdana Menteri Finlandia Sanna Marin juga sempat memicu kontroversi lainnya setelah mengenakan blazer hitam bergaya dengan garis leher yang menjuntai dan tanpa atasan di bawahnya untuk pemotretan sebuah majalah.
Pilihan pakaian Marin tersebut dicap tidak pantas karena terlalu seksi oleh beberapa pengguna media sosial. Kendati demikian, tidak sedikit pula pendukung Marin memberikan dukungan dengan mengunggah foto mengenakan blazer tanpa atasan sepertinya. Mereka kompak menyematkan hashtag #imwithsanna.
9. Fakta Terbaru Sanna Marin, Kedapatan Berpesta Lagi
Belum lama ini, Sanna Marin kembali kedapatan berpesta dengan teman-temannya. Lagi-lagi, dia pun harus menerima kritikan pedas dari netizen. Meski begitu, perempuan kelahiran Helsinki itu juga mendapatkan banyak dukungan dari sesama perempuan di penjuru dunia.
Sebelumnya, Sanna Marin telah memberikan tanggapan tentang video pestanya yang viral tersebut kepada wartawan setempat. Diakuinya, bahwa pesta itu memang “liar” namun tetap batas normal dan legal.
Marin pun menegaskan bahwa ia sama sekali tidak mengkonsumsi obat-obatan terlarang di pesta tersebut.
“Tes narkoba yang diambil dari Perdana Menteri Sanna Marin pada 19 Agustus 2022 tidak mengungkapkan adanya narkoba,” bunyi pernyataan itu, melansir dari Independent.co.uk.
Terlepas dari tanggapannya itu, beberapa perempuan yang mendukung Perdana Menteri Finlandia itu ramai-ramai mengunggah video mereka saat sedang berpesta. Hal itu dilakukan untuk menunjukkan dukungan nyata kepada Sanna Marin. Mereka bahkan men-tag akun mantan Menteri Transportasi dan Komunikasi tersebut. Alhasil, sejumlah video para pendukung Marin pun sempat viral di Twitter.
Artikel Terkait: 12 Makanan Terlarang di Dunia, Mulai Permen Karet Hingga Saos Tomat!
10. Terlibat atas Foto Kontroversial
Sanna Marin kembali mengeluarkan permintaan maaf pada hari Selasa lalu untuk foto kontroversial yang diambil di rumahnya, kurang dari seminggu setelah dia menimbulkan kontroversi dengan video pestanya.
Gambar yang telah beredar di media Finlandia itu menampilkan dua perempuan berciuman, memamerkan tubuh mereka, dan menutupi payudara mereka dengan kata “Finlandia”. Foto itu diketahui diambil di kediaman resmi Marin di Kesaranta.
Marin membenarkan bahwa foto-foto itu diambil di kediaman resminya pada awal Juli, setelah dia menghadiri festival musik.
“Menurut saya, gambar itu tidak pantas. Saya minta maaf,” kata Sanna Marin kepada wartawan.
“Foto seperti itu seharusnya tidak diambil, tetapi sebaliknya, tidak ada hal luar biasa yang terjadi saat kumpul-kumpul,” sambungnya.
Itulah informasi tentang profil dan fakta Sanna Marin yang menarik untuk dibahas. Semoga kontroversi-kontroversi yang melibatkan Perdana Menteri Finlandia itu segera berakhir, ya, Parents!
***
BACA JUGA:
Ketahui Cara Menghitung Warisan dan Pembagiannya untuk Ahli Waris Menurut Islam
Profil Lee Jong Suk Terbaru dan Terlengkap, Aktor Bibir Belah yang Aktingnya Selalu Mempesona
Daftar Pemain She Hulk, Series Marvel Terbaru yang Tayang di Disney+
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.