Aktris muda Dinda Kirana mengungkap kabar mengenai kondisi kesehatannya. Perempuan 26 tahun ini mengaku dirinya mengidap penyakit kista. Mengejutkannya, Dinda Kirana perdarahan belum lama ini setelah menjalani operasi.
Hal ini diungkapkannya melalui unggahan di akun media sosial Instagram miliknya. Seperti apa kondisi Dinda Kirana sekarang?
Dinda Kirana Perdarahan Pasca Operasi Kista
Belum lama ini rupanya Dinda Kirana menjalani operasi kista. Operasi yang dilakukannya berjalan dengan lancar meski sempat mengalami pendarahan.
Ia kini tengah dalam kondisi pemulihan pasca menjalani operasi tersebut. Di tengah kondisinya itu ia merasa bersyukur masih diberikan kesehatan.
“Alhamdulillah operasinya sudah selesai. memang butuh waktu lama operasi aku, kata dokter kistanya besar dan lengket banget, dan ovarium sehatnya masih harus dipertahankan, karena aku belum menikah dan punya anak,” tulisnya.
Masih dalam Proses Pemulihan
Hingga kini ia masih dalam kondisi beristirahat dalam proses pemulihan. Dinda pun mengaku kondisinya saat ini masih mengalami pendarahan.
“Pinggul aku masih dikasih selang karena masih pendarahan,” ujar Dinda.
Setelah mengalami operasi pengangkatan kista, Dinda pun sempat menceritakan kondisinya melalui live Instagram.
“Aku benar-benar dibius total, jadi aku enggak inget apa-apa juga sih, seinget aku pas aku bangun udah ada selang oksigen, selang infus, selang di perut dan buat saluran pipis gitu,” ujarnya dikutip dari akun Instagramnya.
Kondisi Kista Saat Dioperasi
Dinda mengungkap di awal pemeriksaan kista, ditemukan kista yang ukurannya masih sekitar 3 centimeter. Selang satu tahun, kista tersebut sudah bertambah jumlah dan ukurannya.
Ia menceritakan memiliki dua kista endometriosis yang ukurannya sebesar 12 dan 5 centimeter. Letak keduanya itu ada di masing-masing ovarium.
“Ini masih dugaan, kata dokternya kalau kista itu jenis kista endometriosis dan memang penyakit ini common (umum) terutama di perempuan,” kata Dinda.
“Ovarium ada dua kan, kantong kanan dan kiri, dua-duanya ada (kista) aku. Ada yang ukuran 12 (centimeter) dan ada yang ukuran 5 centimeter, kurang lebih. Dan itu udah termasuk besar sekali,” ujarnya lagi.
Artikel Terkait: Seringkali disamakan dengan bisul biasa, kista ateroma bisa sebabkan komplikasi berbahaya
Tentang Kista Endometriosis pada Perempuan
Kista endometriosis terjadi saat ada jaringan endometrium atau lapisan rahim yang tumbuh di dalam indung telur atau ovarium. Penyakit kista jenis ini biasanya bisa tumbuh karena faktor hormon estrogen dan bersifat jinak.
Ukuran kista ini bisa beragam. Umumnya memang tak lebih dari 5 centimeter, namun ada juga yang tumbuh jauh lebih besar seperti pada kasus Dinda Kirana.
Kondisi kista endometrium yang tak tertangani dengan baik bisa menyebabkan berbagai macam masalah. Mulai dari nyeri panggul kronis, membuat perempuan kesulitan hamil, hingga risiko kanker ovarium. Dengan berbagai pertimbangan, dokter juga biasanya menyarankan untuk melakukan operasi pengangkatan kista.
Terkait dengan gejalanya, setiap perempuan bisa mengalami tanda yang beragam. Ada kista endometriosis yang bisa menimbulkan gejala nyeri yang parah. Namun, ada juga penderita kista yang berukuran besar hanya merasakan gejala-gajala ringin.
Ada beberapa gejala yang kerap dialami penderita kista endometrium, di antaranya:
- Merasakan nyeri saat haid yang sangat parah
- Haid tidak teratur
- Rasa nyeri di bagian panggul
- Sulit hamil
- Nyeri setelah berhubungan seks
Bila mengalami berbagai gejala di atas sebaiknya segera periksakan ke dokter, ya. Semoga lekas sembuh Dinda!
****
Baca Juga:
Ada Benjolan di Vagina? Bisa Jadi Kista Bartholin, Waspadai Gejalanya
Disangka hamil, ternyata perutnya ditumbuhi tumor kista 26 kg
Dapat Mengganggu Kesuburan Perempuan, Kenali Perbedaan Tumor, Miom, dan Kista
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.