Air merupakan salah satu komponen penting dalam kehidupan. Sebab air biasanya digunakan untuk kebutuhan sehari-hari, misalnya untuk mencuci pakaian, mencuci piring, mandi, memasak, bahkan untuk dikonsumsi. Namun, untuk melakukan berbagai kebutuhan sehari-hari diperlukan air yang bersih. Sangat penting bagi Parents untuk mengetahui berbagai ciri air bersih yang akan digunakan.
Apa itu Air Bersih?
Air bersih adalah air yang layak untuk digunakan oleh manusia untuk keperluan sanitasi dalam menjaga dan memelihara kebersihan perorangan. Sebenarnya air bersih sangat mudah ditemukan karena berasal dari permukaan dan air tanah.
Namun, saat ini banyak air bersih yang telah terkontaminasi berbagai limbah hingga senyawa kimia yang berbahaya. Maka dari itu, sangat penting untuk melakukan pengecekan kebersihan air terlebih dahulu.
Menurut World Health Organization atau WHO, air bersih merupakan air yang bisa digunakan manusia untuk memenuhi keperluan domestik. Tidak semua jenis air dapat digunakan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari, sebab air yang mengandung zat-zat berbahaya dapat memberikan dampak negatif khususnya untuk tubuh manusia.
Ciri Air Bersih
Untuk mengetahui apakah air yang akan Parents gunakan adalah air yang benar-benar bersih, Parents dapat mengecek ciri air bersih terlebih dahulu. Pengecekan sangat perlu dilakukan untuk menghindari efek membahayakan dari air yang telah terkontaminasi. Berikut beberapa ciri air bersih yang dapat Parents ketahui.
1. Tidak Memiliki Rasa
Ciri air bersih yang pertama adalah tidak memiliki rasa. Umumnya, air yang tidak layak untuk dikonsumsi dan digunakan memiliki rasa asin dan logam ketika diminum. Hal tersebut tentu tidak dapat dikategorikan sebagai air bersih.
Salah satu penyebab rasa asin dan logam dari air tersebut adalah adanya karat pada besi maupun pipa saluran air. Sebab pada saluran air tersebut dapat melepas berbagai jenis logam seperti zink, besi, timah, mangan, dan tembaga.
Selain karena saluran air, air yang memiliki rasa logam dapat diakibatkan karena kadar pH atau tingkat keasaman dari air tersebut rendah. Maka dari itu, kamu perlu mengecek ciri yang satu ini sebelum menggunakan dan mengkonsumsi air.
Artikel terkait: 8 Tanda Toxic Parents, Cek Apakah Anda Masih Melakukannya?
2. Tidak Berbau
Selain tidak memiliki rasa, air bersih juga tidak berbau. Air yang tidak layak digunakan biasanya mengeluarkan bau bak pertanda adanya bakteri atau pembusukan organik. Air bersih biasanya tidak memiliki bau atau aroma apapun yang menyengat bila Parents cium.
Tak jarang ditemukan beberapa kasus mengenai air sumur atau air tanah yang ternyata berasal dari limbah pabrik sehingga membuat air memiliki bau atau aroma yang menyengat dan tidak sedap. Bau dari air tersebut menjadi sebuah ciri bahwa air telah tercemar dan tidak baik untuk digunakan.
3. Tidak Memiliki Warna
Ciri air bersih yang selanjutnya adalah tidak memiliki warna. Air bersih cenderung jernih dan tidak keruh. Parents perlu waspada ketika menemukan air yang berwarna atau keruh, sebab air tersebut bukan air bersih dan mengandung zat-zat berbahaya sehingga tidak baik untuk tubuh manusia.
Air yang tak layak untuk digunakan cenderung kotor dan terdapat endapan yang terkandung pada air. Pastikan Parents melakukan pengecekan dengan baik ya!
4. Air Bersih Memiliki pH yang Netral
Air dapat dikategorikan sebagai air bersih apabila memiliki pH yang netral. Dalam kimia, skala asam dan basa memiliki rentang angka antara 1 sampai 14. Air yang bersih memiliki pH netral di angka 6. Berbagai pihak juga berpendapat bahwa air dengan pH 6,5 hingga 8,5 masih aman untuk digunakan.
Untuk mengidentifikasi ciri air bersih yang satu ini, kamu perlu menggunakan pH meter. Tak ada salahnya untuk menyediakan pH meter dirumah karena akan sangat membantu apabila Parents menemukan beberapa tanda air tercemar dan tidak layak digunakan di rumah.
Artikel terkait: 10 Ciri Pubertas Anak Perempuan dan Laki-laki, Cek Parents!
5. Tidak Lengket Setelah Digunakan
Ciri air bersih terakhir adalah tidak lengket setelah digunakan. Kamu juga dapat mengecek air berdasarkan teksturnya. Tekstur air bersih biasanya akan berbeda dengan tekstur air yang tidak layak digunakan.
Air yang tercemar akan terasa lengket jika sudah digunakan. Hal tersebut diakibatkan oleh berbagai zat yang terkandung di dalamnya, seperti zat aluminum, magnesium, mangan, timah dan berbagai zat lainnya.
Cara untuk mengetahuinya bisa kamu lakukan dengan mencuci tangan, apabila setelah selesai mencuci tangan kamu merasa lengket, maka kamu perlu waspada. Selain itu, tanda air tidak bersih adalah akan meninggalkan bekas, mudahnya kamu dapat mengecek pada kran air, wastafel atau gelas.
Demikian informasi mengenai berbagai ciri air bersih yang layak untuk diminum. Semoga informasi diatas dapat membantu Parents untuk membedakan air yang bersih dengan air yang tidak layak untuk digunakan.
Baca juga:
12 Ciri-Ciri Psikopat yang Harus Diketahui Parents
Ciri anak ADHD, jangan sampai salah diagnosis, Parents!
12 Ciri-Ciri Akan Haid atau Menstruasi pada Perempuan