Parents menghadapi masalah berat badan si kecil yang di bawah normal? Coba atasi dengan memberikan buah penambah berat badan anak.
Anak yang berat badannya di bawah normal jangan dibiarkan ya, Bun. Pasalnya, kondisi tersebut dapat membuat si kecil rentan terserang berbagai penyakit. Tak cuma itu, perkembangan motorik dan kecerdasannya pun bisa terganggu.
Nah, untuk menaikkan berat badan si kecil dengan cara yang sehat, mereka juga harus diberikan makanan sehat. Contohnya dengan buah-buahan sumber energi yang dapat membantu menambah berat badan.
Lantas, buah apa saja sih yang bisa menaikkan berat badan si kecil?
9 Buah Penambah Berat Badan Anak
Dirangkum dari berbagai sumber, inilah 9 jenis buah yang bisa Bunda berikan untuk si kecil.
1. Pisang, buah penambah berat badan anak yang paling mudah didapat
Buah satu ini adalah makanan berkalori tinggi terbaik yang dapat dengan mudah temukan di sekitar kita, harganya murah dan tersedia sepanjang tahun.
1 buah pisang ukuran sedang (118 gr) dapat menyediakan 105 kalori. Buah ini juga mengandung berbagai zat gizi lain, seperti vitamin B6, potasium, dan serat.
Bunda dapat memberikan pisang kepada si kecil sejak masa MPASI.
2. Alpukat
Cita rasa lezat dan teksturnya yang creamy membuat alpukat menjadi buah favorit banyak anak. Alpukat merupakan buah tinggi lemak baik yang menyediakan banyak kalori.
Karena itulah, buah ini cocok diberikan kepada si kecil untuk menambah berat badannya. Dapat dijadikan makanan MPASI dan untuk anak yang lebih besar dapat diolah menjadi es krim.
Artikel terkait: Mudah ditemukan! 3 buah ini bantu mengatasi diare pada anak
3. Kelapa
Merupakan buah serbaguna biasa digunakan dalam aneka masakan. Kelapa juga merupakan sumber kalori yang bagus, karena tinggi lemak baik. Setiap 28 gram buah ini menyediakan 99 kalori, juga tinggi mineral penting, termasuk fosfor dan tembaga.
Bunda bisa menambahkan kelapa dalam pembuatan aneka kue atau cemilan untuk si kecil. Bisa juga menggunakan santan kelapa untuk campuran es krim dan smoothie.
4. Kurma adalah buah penambah berat badan anak yang praktis
Kurma adalah buah kecil yang biasanya tumbuh di daerah Timur Tengah. Di Indonesia sendiri, buah kurma dijual dalam bentuk kering, sehingga lebih padat kalori dan mengandung berbagai zat gizi penting.
Satu buah kurma (24 gram) dapat memberikan 18 gr karbohidrat dan 66.5 kalori. Buah ini juga merupakan sumber kalium, magnesium, tembaga, mangan, zat besi, dan vitamin B6 yang baik.
Nah, karena sering dijumpai dalam bentuk kering, kurma memiliki masa simpan yang lama, sehingga lebih praktis digunakan untuk meningkatkan asupan kalori harian.
Kurma dapat dijadikan sebagai buah penambah berat badan anak, dapat dikonsumsi langsung sebagai cemilan ataupun diolah menjadi aneka cake dan puding.
5. Kismis
Sering digunakan sebagai campuran cookies, kismis merupakan buah anggur kering. Karena berupa buah kering, kismis menyediakan lebih banyak energi dalam setiap porsinya, sekitar 85 kalori per 28 gr kismis.
Menambahkan kismis ke dalam makanan si kecil adalah cara mudah untuk meningkatkan berat badannya. Rasanya enak dan cocok dipadukan dengan kacang-kacangan dan yogurt.
Artikel terkait: 4 Resep jus buah untuk memperlancar BAB anak, mudah cara membuatnya!
6. Mangga sebagai Buah Penambah Berat Badan Anak
Salah satu buah yang lezat dan padat energi. Satu cangkir potongan mangga menyediakan sekitar 100 kalori.
Karena cukup tinggi kalori, konsumsi mangga dapat membantu menambah berat badan. Bunda dapat menyajikannya untuk si kecil dalam bentuk milkshake dan smoothie, atau es krim mangga. Buah ini juga kaya serat serat, pektin, vitamin A, E, B kompleks, dan Vitamin C.
7. Anggur
Anggur adalah sumber utama antioksidan dan mengandung polifenol, yang telah diketahui dapat mencegah berbagai jenis kanker. Satu cangkir anggur menyediakan energi untuk tubuh sekitar 70 kalori.
8. Aprikot
Aprikot adalah buah yang populer diberikan sebagai MPASI. Selain dapat dikonsumsi segar, buah ini juga banyak tersedia dalam bentuk kering. Selain menjadi sumber kalori yang sangat baik, aprikot kering adalah sumber beta-karoten, lutein, dan zeaxanthin yang mendukung kesehatan mata.
Aprikot kering bisa menjadi camilan praktis yang enak dinikmati di sore hari dan cocok dengan dimakan bersama kacang, keju, dan yoghurt yang juga bisa membantu si kecil menambah berat badan karena merupakan sumber karbohidrat dan lemak yang baik.
9. Buah Pir
Sebagian besar kalori dalam pir berasal dari karbohidrat, namun kandungan glikemik buah ini cukup rendah sehingga sangat baik untuk dikonsumsi.
Pir kaya akan serat larut dan tidak larut, yang penting untuk kesehatan usus dan sistem pencernaan. Satu porsi 100 gram pir mengandung 57 kalori.
***
Itulah daftar buah penambah berat badan anak yang bisa Anda berikan pada si kecil. Semoga informasi ini bermanfaat.