X
theAsianparent Indonesia Logo
theAsianparent Indonesia Logo
kemendikbud logo
Panduan ProdukMasuk
  • Kehamilan
    • Kalkulator perkiraan kelahiran
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
    • Kehilangan bayi
    • Project Sidekicks
  • Artikel Premium
  • Breastfeeding Week 2023
  • Cari nama bayi
  • Perawatan Ibu dan Bayi
  • Kulit Bayi
  • Rangkaian Edukasi
    • Pengasuhan Anak
    • Edukasi Prasekolah
    • Edukasi Sekolah Dasar
    • Edukasi Remaja
  • TAPpedia
  • TAP Rekomendasi
  • Anak
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Anak
    • Praremaja & Remaja
  • Parenting
    • Keluarga
    • Pernikahan
    • Seks
    • Berita Terkini
  • Kesehatan
    • COVID-19
    • Info Sehat
    • Penyakit
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Korea Update
    • Hiburan
    • Travel
    • Fashion
    • Kebudayaan
    • Kecantikan
    • Keuangan
    • Marvelous Asian Mums Special 2021
  • Nutrisi
    • Resep
    • Makanan & Minuman
    • Sarapan Bergizi
  • Belanja
  • Ayah manTAP!
    • Kesehatan Ayah
    • Kehidupan Ayah
    • Aktivitas Ayah
    • Hobi
  • VIP
  • Awards
    • TAP x Tokopedia Awards 2023

8 Kisah Artis Gagal Program Bayi Tabung, Ada yang Akhirnya Pilih Adopsi Anak

Bacaan 4 menit
8 Kisah Artis Gagal Program Bayi Tabung, Ada yang Akhirnya Pilih Adopsi Anak

Ada Gilang Dirga-Adiezty Fersa sampai Ratu Felisha, deretan seleb ini terus berjuang untuk dapat momongan

Bagi pasangan yang sulit memperoleh keturunan, program inseminasi buatan maupun bayi tabung menjadi alternatif yang bisa ditempuh. Hanya saja, perlu disadari bahwa prosedur medis ini tidak selalu berhasil. Ada kemungkinan terjadi kegagalan karena berbagai faktor, seperti yang dialami sejumlah artis gagal program bayi tabung berikut ini.

8 Kisah Artis Gagal Program Bayi Tabung

1. Gilang Dirga dan Adiezty Fersa

8 Kisah Artis Gagal Program Bayi Tabung, Ada yang Akhirnya Pilih Adopsi Anak

Segala daya dan upaya akan dikerahkan pasangan yang ingin memiliki momongan. Hal itu pula yang tampaknya diupayakan presenter Gilang Dirga dan sang istri Adiezty Fersa.

Pasangan yang menikah sejak 2016 ini diketahui sudah beberapa kali menjalani program bayi tabung, yang terakhir sekitar awal 2020 lalu. Sayangnya, keduanya masih harus bersabar menanti momongan lantaran Adiezty mengalami keguguran.

2. Denny Cagur dan Shanty, Gagal Program Bayi Tabung dan Putuskan Adopsi

artis gagal program bayi tabung

Istri Denny Cagur, Shanty juga sempat menjalani program bayi tabung. Akan tetapi, program kehamilan tersebut harus kandas di tengah jalan karena Shanty mengalami keguguran saat usia kehamilan 7 minggu.

Embrio dalam rahim Shanty dinyatakan tidak berkembang. Diduga, karena kelainan kromosom. Hal itu membuat perempuan yang dinikahi Denny Cagur pada 2006 ini sempat merasa terpuruk.

Artikel terkait: 10 Tips Meningkatkan Peluang Keberhasilan Program Bayi Tabung, Patut Dicoba!

3. Naga Eks Lyla dan Feby Rizky

artis gagal program bayi tabung

Penantian panjang untuk dikaruniai buah hati sempat dirasakan Naga Eks Lyla dan sang istri Feby. Tahun 2019 Keduanya pertama kali mencoba program bayi tabung namun masih gagal.

Tak mau patah arang, pasangan ini kembali mencoba peruntungan hingga akhirnya Feby dinyatakan hamil.

Feby lantas melahirkan anak pertama pada 9 September 2020. Sejoli ini pastinya sangat bahagia menyambut kehadiran sang malaikat kecil, setelah delapan tahun mengarungi bahtera rumah tangga.

4. Rianti Cartwright, Artis yang Pernah Gagal Program Bayi Tabung

8 Kisah Artis Gagal Program Bayi Tabung, Ada yang Akhirnya Pilih Adopsi Anak

Aktris cantik blasteran Inggris ini juga termasuk salah satu artis yang pernah gagal program bayi tabung di tahun 2019 silam. Namun harapan Rianti Cartwright dan sang suami Cassanova Alfonso untuk memiliki anak tampaknya begitu besar, sehingga keduanya kembali mencoba promil.

Awal tahun 2020, Rianti membagikan kabar bahagia tentang kehamilannya. Penantian panjangnya nyaris sepuluh tahun pernikahan akhirnya terbayar dengan kelahiran sang buah hati yang berjenis kelamin perempuan.

5. Tya Ariestya

8 Kisah Artis Gagal Program Bayi Tabung, Ada yang Akhirnya Pilih Adopsi Anak

Tya Ariestya dan suami awalnya melakukan segala upaya untuk menjalani program hamil secara alami. Namun nyatanya, hal itu sulit terwujud lantaran Tya mengidap PCOS (polycystic ovary syndrome) yang membuat dirinya susah hamil.

Keduanya pun memutuskan untuk menjalani program bayi tabung. Pada 4 Agustus 2016, Tya Ariestya melahirkan putra pertamanya. Ia lantas kembali berupaya memperoleh anak kedua melalui proses yang sama.

Tidak seperti yang pertama, bayi tabung kedua Tya Ariestya sempat mengalami kegagalan. Ia kembali mencoba hingga berhasil melahirkan putra keduanya pada 30 April 2019.

6. Eddies Adelia, Termasuk Artis yang Gagal Program Bayi Tabung

8 Kisah Artis Gagal Program Bayi Tabung, Ada yang Akhirnya Pilih Adopsi Anak

Keinginan untuk memiliki keturunan juga dirasakan Eddies Adelia. Demi mewujudkan impian dan harapannya, istri Ferry Setiawan ini pun menjalani proses transfer embrio sekitar November 2020.

Akan tetapi, Eddies Adelia masih harus menelan pil pahit karena embrionya dinyatakan sangat lemah. Embrio tersebut hanya mampu bertahan sekitar lima atau enam minggu di dalam rahimnya.

Artikel terkait: Ingin program bayi tabung? Ini dana yang harus disiapkan

7. Aldila Jelita, Istri Indra Bekti

artis gagal program bayi tabung

Meski telah dikaruniai tiga orang putri cantik, rupanya presenter Indra Bekti masih sangat mendambakan anak laki-laki. Hal inilah yang mendorong ia dan sang istri Aldila Jelita untuk menambah momongan lewat program bayi tabung.

Pasangan yang menikah sejak tahun 2010 ini mengaku sudah sempat melakukan transfer embrio tetapi belum membuahkan hasil. Keduanya pun masih terus berupaya menjalani program kehamilan.

8. Ratu Felisha

8 Kisah Artis Gagal Program Bayi Tabung, Ada yang Akhirnya Pilih Adopsi Anak

Artis lainnya yang juga pernah gagal bayi tabung adalah Ratu Felisha. Karena terdapat kista di dalam rahimnya, Ratu Felisha dinyatakan sulit hamil. Ia sudah menjalani beberapa kali program bayi tabung namun menemui kegagalan.

Sejak tahun 2006, Felisha diketahui mengangkat seorang anak yang diberi nama Dasha Godiva. Anak itupun telah dianggapnya sebagai putri sendiri.

Cerita mitra kami
Cerita Lucu Kuncir Rambut Sarwendah dan Si Bungsu Thania Bikin Netizen Terhibur
Cerita Lucu Kuncir Rambut Sarwendah dan Si Bungsu Thania Bikin Netizen Terhibur
3 Alasan Penting Beli Rumah Idaman untuk Keluarga harus Jadi Prioritas
3 Alasan Penting Beli Rumah Idaman untuk Keluarga harus Jadi Prioritas
Jadi Orangtua Baru, Ini 5 Tips Parenting Positif Ala Irish Bella
Jadi Orangtua Baru, Ini 5 Tips Parenting Positif Ala Irish Bella
5 Alasan Mengapa Si Kecil Perlu Nonton Film Animasi Terbaru, Disney and Pixar’s Luca
5 Alasan Mengapa Si Kecil Perlu Nonton Film Animasi Terbaru, Disney and Pixar’s Luca

****

Parents, itulah kisah artis yang gagal program bayi tabung. Ada yang harus melalui banyak kegagalan sebelum dinyatakan berhasil, ada pula yang akhirnya berdamai dengan takdir dan memilih mengangkat anak.

Baca juga:

Program Bayi Tabung, Ini 6 Tahap Proses Pembuahan hingga Hamil

Berbagai Risiko Program Bayi Tabung

Hukum Program Bayi Tabung Menurut Ajaran Agama Islam, Bagaimana Penjelasannya?

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.

img
Penulis

Titin Hatma

  • Halaman Depan
  • /
  • Hiburan
  • /
  • 8 Kisah Artis Gagal Program Bayi Tabung, Ada yang Akhirnya Pilih Adopsi Anak
Bagikan:
  • Reese Witherspoon Cerai dari Jim Toth, Pisah Setelah 12 Tahun Menikah!

    Reese Witherspoon Cerai dari Jim Toth, Pisah Setelah 12 Tahun Menikah!

  • Pendiri Facebook Mark Zuckerberg Dikaruniai Anak Ketiga, Ini Arti Namanya!

    Pendiri Facebook Mark Zuckerberg Dikaruniai Anak Ketiga, Ini Arti Namanya!

  • 4 Artis Bollywood yang Merayakan Idul Fitri, Apa Saja Tradisi Lebaran Mereka?

    4 Artis Bollywood yang Merayakan Idul Fitri, Apa Saja Tradisi Lebaran Mereka?

  • Reese Witherspoon Cerai dari Jim Toth, Pisah Setelah 12 Tahun Menikah!

    Reese Witherspoon Cerai dari Jim Toth, Pisah Setelah 12 Tahun Menikah!

  • Pendiri Facebook Mark Zuckerberg Dikaruniai Anak Ketiga, Ini Arti Namanya!

    Pendiri Facebook Mark Zuckerberg Dikaruniai Anak Ketiga, Ini Arti Namanya!

  • 4 Artis Bollywood yang Merayakan Idul Fitri, Apa Saja Tradisi Lebaran Mereka?

    4 Artis Bollywood yang Merayakan Idul Fitri, Apa Saja Tradisi Lebaran Mereka?

Daftarkan email Anda sekarang untuk tahu apa kata para ahli di artikel kami!
  • Kehamilan
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
  • Tumbuh Kembang
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Praremaja
    • Usia Sekolah
  • Parenting
    • Pernikahan
    • Berita Terkini
    • Seks
    • Keluarga
  • Kesehatan
    • Penyakit
    • Info Sehat
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Keuangan
    • Travel
    • Fashion
    • Hiburan
    • Kecantikan
    • Kebudayaan
  • Lainnya
    • TAP Komuniti
    • Beriklan Dengan Kami
    • Hubungi Kami
    • Jadilah Kontributor Kami
    • Tag Kesehatan


  • Singapore flag Singapore
  • Thailand flag Thailand
  • Indonesia flag Indonesia
  • Philippines flag Philippines
  • Malaysia flag Malaysia
  • Sri-Lanka flag Sri Lanka
  • India flag India
  • Vietnam flag Vietnam
  • Australia flag Australia
  • Japan flag Japan
  • Nigeria flag Nigeria
  • Kenya flag Kenya
© Copyright theAsianparent 2023. All rights reserved
Tentang Kami|Tim Kami|Kebijakan Privasi|Syarat dan Ketentuan |Peta situs
  • Fitur
  • Artikel
  • Beranda
  • Jajak

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

theAsianparent heart icon
Kami ingin mengirimkan Anda informasi terbaru seputar gaya hidup.