Nama Zea adalah salah satu nama unik yang bisa diberikan kepada bayi perempuan. Saat mendengar kata ini, mungkin Parents akan langsung teringat dengan nama Latin tanaman jagung, yaitu Zea mays. Lantas, apa, sih, sesungguhnya arti nama Zea? Yuk, cari tahu jawabannya lewat ulasan berikut ini.
Arti Nama Zea
Zea pada dasarnya merupakan kata yang berasal dari bahasa Latin yang artinya gandum atau biji-bijian. Tidak heran, kata ini kemudian digunakan untuk menyebut nama Latin untuk sejumlah tanaman jenis biji-bijian.
Selain itu, nama Zea juga bisa ditemukan dalam bahasa Ibrani yang artinya bergetar. Nama Zea sendiri biasanya digunakan untuk nama anak perempuan.
Adapun dalam bahasa Arab, nama Zea dapat ditemukan sebagai varian lain dari kata Ziya, keduanya memiliki arti dan pengucapan yang sama. Ziya sendiri diturunkan dari kata Dhiya (ضياء) yang dalam bahasa Arab berarti “cahaya”, “sumber cahaya”, sesuatu yang bersinar cemerlang dan menerangi area di sekitarnya.
Kata Dhiya disebutkan tiga kali dalam Alquran, salah satunya terdapat pada Surah Yunus ayat 5 yang berbunyi:
هُوَ الَّذِىۡ جَعَلَ الشَّمۡسَ ضِيَآءً وَّالۡقَمَرَ نُوۡرًا وَّقَدَّرَهٗ مَنَازِلَ لِتَعۡلَمُوۡا عَدَدَ السِّنِيۡنَ وَالۡحِسَابَؕ مَا خَلَقَ اللّٰهُ ذٰلِكَ اِلَّا بِالۡحَـقِّۚ يُفَصِّلُ الۡاٰيٰتِ لِقَوۡمٍ يَّعۡلَمُوۡنَ
Artinya:
“Dialah yang menjadikan matahari bersinar dan bulan bercahaya, dan Dialah yang menetapkan tempat-tempat orbitnya, agar kamu mengetahui bilangan tahun, dan perhitungan (waktu). Allah tidak menciptakan demikian itu melainkan dengan benar.”
Artikel terkait: Lambang Keindahan dan Kebaikan, Arti Nama Hana untuk Putri Kesayangan Parents
Figur Bernama Zea
Natalie Zea
Ia adalah seorang aktris Amerika yang dikenal karena penampilannya di televisi. Natalie Zea memulai karier aktingnya di teater Off-Broadway.
Aktris kelahiran Houston Texas 17 Maret 1975 ini mendapatkan peran utama pertamanya dalam serial Passions yang tayang di NBC (2000–2002). Dalam serial tersebut ia memainkan peran sebagai Gwen Hotchkiss.
Selain itu, masih ada puluhan judul serial televisi lainnya yang dibintangi Natalie Zea. Termasuk Members Only di tahun 2014, The Detour tahun 2016 hingga 2019, dan yang terbaru di tahun 2021 adalah La Brea.
Francisco Antonio Zea
Meski nama Zea umumnya disandang kaum hawa, ada juga, lo, tokoh terkenal laki-laki yang memiliki nama ini. Dia adalah Francisco Antonio Zea, seorang jurnalis, ahli botani, sekaligus politisi. Ia pernah menjabat sebagai Wakil Presiden Kolombia di bawah Presiden Simón Bolívar.
Dalam bidang botani, Francisco Antonio Zea pernah menulis risalah bertajuk “Hebephilo” untuk Papel Periodico yang mengundang para pemuda untuk mempelajari alam. Namanya kemudian semakin dikenal sebagai seorang intelektual. Ia pun diangkat sebagai agregat untuk Ekspedisi Botani Kerajaan ke New Granada, menggantikan José Celestino Mutis yang pensiun pada tahun 1789.
Artikel terkait: Nama yang Menawan, Ini Arti Najwa untuk Putri Kecil Parents
Rekomendasi Rangkaian Nama Zea Beserta Arti
Zea untuk Nama Depan Beserta Arti
1. Zea Manika Eleanor
Artinya cahaya batu permata yang bersinar terang
- Zea (Arab) artinya cahaya
- Manika (Jawa) artinya batu permata
- Eleanor (Inggris) artinya yang bersinar atau yang terang, Eleanor awalnya berasal dari nama Prancis Aliénor
2. Zea Talia Resyakila
Artinya cahaya embun dari Tuhan yang memiliki semangat patriotik
- Zea (Arab) artinya cahaya
- Talia (Ibrani) artinya embun dari Tuhan
- Resyakila (Jawa) atinya memiliki semangat patriotik
3. Zea Kahiyang Ayunda
Artinya anak perempuan yang cantik bagai cahaya surga
- Zea (Arab) artinya cahaya
- Kahiyang (Jawa) berarti surga
- Ayunda (Jawa) artinya anak perempuan yang cantik
4. Zea Aviva Apsarini
Artinya cahaya musim semi yang cantik seperti bidadari
- Zea (Arab) artinya cahaya
- Aviva (Ibrani), bentuk feminin dari nama Aviv yang berarti musim semi
- Apsarini (Jawa) artinya cantik seperti bidadari
5. Zea Valerie Mentari
Artinya anak perempuan yang kuat dan pemberani seperti cahaya matahari
- Zea (Arab) artinya cahaya
- Valerie (Latin) artinya kuat dan pemberani
- Mentari (Jawa) artinya matahari
Artikel terkait: Arti Nama Khanza Beserta Rekomendasi Rangkainnya untuk si Kecil
Zea untuk Nama Tengah Beserta Arti
6. Talula Zea Calista
Artinya cahaya paling cantik yang memiliki kelimpahan
- Talula (bahasa Gaelik), berasal dari kata tuile yang berarti kelimpahan
- Zea (Arab) artinya cahaya
- Calista (Yunani), bentuk feminin Callistus, yang berarti paling cantik
7. Anindya Zea Utami
Artinya cahaya pertama yang sempurna
- Anindya (Jawa) artinya sempurna atau perempuan sempurna
- Zea (Arab) artinya cahaya
- Utami (Jawa) artinya utama atau pertama
8. Kirana Zea Mustika
Artinya anak perempuan berhati lembut bagai cahaya permata
- Kirana (Jawa) artinya anak perempuan yang berhati lembut
- Zea (Arab) artinya cahaya
- Mustika (Jawa) batu permata
9. Malika Zea Rahima
Ratu yang memiliki cahaya dan sifat penyayang
- Malika (Arab) artinya ratu, pemimpin
- Zea (Arab) artinya cahaya
- Rahima (Arab) artinya penyayang
10. Salma Zea Hanifah
Perempuan teguh iman pembawa cahaya dan kedamaian
- Salma (Arab) artinya aman, damai
- Zea (Arab) artinya cahaya
- Hanifah (Arab) artinya lurus, muslimah yang teguh dalam imannya
****
Nah, itulah penjelasan tentang arti nama Zea beserta rekomendasi rangkaiannya untuk si kecil kesayangan Parents.
Baca juga:
Penuh Kemuliaan, Ternyata Ini Arti Nama Salma dan Rangkaiannya
Menggambarkan Keindahan Surga, Ini Arti Nama Salsabila untuk Anak
Arti Nama Kirana dan Inspirasi 15 Rangkaian Namanya untuk Putri Kecil Parents