X
theAsianparent Indonesia Logo
theAsianparent Indonesia Logo
kemendikbud logo
Panduan ProdukMasuk
  • Kehamilan
    • Kalkulator perkiraan kelahiran
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
    • Kehilangan bayi
    • Project Sidekicks
  • Artikel Premium
  • Breastfeeding Week 2023
  • Cari nama bayi
  • Perawatan Ibu dan Bayi
  • Kulit Bayi
  • Rangkaian Edukasi
    • Pengasuhan Anak
    • Edukasi Prasekolah
    • Edukasi Sekolah Dasar
    • Edukasi Remaja
  • TAPpedia
  • TAP Rekomendasi
  • Anak
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Anak
    • Praremaja & Remaja
  • Parenting
    • Keluarga
    • Pernikahan
    • Seks
    • Berita Terkini
  • Kesehatan
    • COVID-19
    • Info Sehat
    • Penyakit
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Korea Update
    • Hiburan
    • Travel
    • Fashion
    • Kebudayaan
    • Kecantikan
    • Keuangan
    • Marvelous Asian Mums Special 2021
  • Nutrisi
    • Resep
    • Makanan & Minuman
    • Sarapan Bergizi
  • Videos
    • Kata Pakar Parenting
    • Plesiran Ramah Anak
    • Pilihan Parents
    • Kisah Keluarga
    • Kesehatan
    • Kehamilan
    • Event
    • Tumbuh Kembang
  • Belanja
  • Ayah manTAP!
    • Kesehatan Ayah
    • Kehidupan Ayah
    • Aktivitas Ayah
    • Hobi
  • VIP
  • Awards
    • TAP x Tokopedia Awards 2023

Jadi Nama Anak Kartika Putri, Ini Arti Nama Khalisa dalam Islam

Bacaan 4 menit
Jadi Nama Anak Kartika Putri, Ini Arti Nama Khalisa dalam Islam

Arti nama Khalisa dalam Bahasa Arab adalah suci, bersih, dan mulia. Nama ini mengandung harapan agar anak perempuan kita menjadi mulia.

Menantikan kelahiran buah hati menjadi momen menyenangkan bagi orang tua manapun. Sembari menanti, persiapkan nama juga untuk si kecil. Memberikan nama yang baik untuk anak adalah salah satu kewajiban orang tua. Jika bayi Parents berjenis kelamin perempuan, maka arti nama Khalisa bisa dipertimbangkan. Nama ini akan memiliki makna tersendiri bagi kehidupan si kecil di masa yang akan datang karena sang anak akan dikenal dengan nama tersebut.

Agama memerintahkan kita agar memberikan nama yang mengandung doa dan harapan. Pemberian nama ini tentunya tidak boleh dilakukan dengan sembarangan karena ini akan memengaruhi kehidupan si anak. Jika Parents adalah muslim tidak ada salahnya mengambil rujukan untuk nama bayi Alquran dan hadis.

Artikel terkait: 15 Nama Bayi Perempuan dari Wanita Islam yang Menginspirasi Dunia 

Arti Nama Khalisa dalam Islam

arti nama khalisa dalam islam

Kata Khalisa berasal dari Bahasa Arab dan juga ditemukan dalam dalam Bahasa Urdu dan Bahasa Persia. Arti kata Khalisa yaitu bersih atau suci, mulia. Mengutip dari Islampos.com, nama ini juga muncul dalam Alquran surat Al-Araf ayat 32 yang menuliskan tentang Tuhan mengharamkan perbuatan keji, baik yang tampak atau yang tersembunyi dan perbuatan dosa.

Dengan memberikan nama ini untuk sang buah hati maka Parents sama saja dengan mendoakannya kelak tumbuh menjadi perempuan yang jauh dari berbagai perbuatan dosa. Agar mengandung rangkaian doa, nama ini bisa ditambahkan dengan nama yang lainnya.

Arti dan Rangkaian Nama Khalisa dan untuk Bayi

Jadi Nama Anak Kartika Putri, Ini Arti Nama Khalisa dalam Islam

Parents dapat mengombinasikan nama ini dengan sapaan lain yang penuh makna. Tidak usah bingung mencari nama yang juga berasal dari Bahasa Arab. Sapaan ini cocok dirangkai dengan panggilan apa saja.

Nama Khalisa bisa digunakan sebagai nama tengah, nama depan, atau nama belakang.

Artikel terkait: Rekomendasi Nama Bayi Perempuan Islami Berawalan Huruf A

Rangkaian Nama Depan

Arti Nama Khalisa

Khalisa Jehan Tania artinya wanita yang murni dan berparas cantik bak bunga yang mendapatkan sebuah kesempatan berharga.

  • Khalisa: Murni, bersih, nyata
  • Jehan: Bunga yang cantik
  • Tania: Kesempatan berharga

Khalisa Khatami Hayba maknanya anak perempuan yang bersih dan murni yang merupakan hadiah dari Tuhan Yang Maha Akhir.

  • Khalisa: Murni, bersih, nyata
  • Khatami: Akhir
  • Hayba: Hadiah

Khalisa Afshan Tabriiz artinya anak perempuan yang murni dan sangat berharga yang lebih unggul daripada yang lain.

  • Khalisa: Murni, bersih, nyata
  • Afshan: Perhiasan
  • Tabriiz: Lebih unggul

Khalisa Khatan Mutawakkil artinya bayi perempuan yang bersih dan selalu bertawakal kepada Tuhan sampai hari akhir.

  • Khalisa: Murni, bersih, nyata
  • Khatan: Akhir
  • Mutawakkil: Yang Bertawakal

Artikel terkait: Maknanya Indah, Ini Arti Nama Syifa dan Inspirasi dari Tokoh Populer 

Gabungan Nama Tengah

Jadi Nama Anak Kartika Putri, Ini Arti Nama Khalisa dalam Islam

Shahenda Khalisa Fiha artinya bayi perempuan yang kelak akan menjadi seorang ratu yang murni yang menguasai kehidupan.

  • Shahenda: Ratu jamrud
  • Khalisa: Murni, bersih, nyata
  • Fiha: Rumah yang luas

Yaminah Khalisa Bisma maksudnya anak perempuan yang murni dan selalu tersenyum saat mendapati kebenaran.

  • Yaminah: Pantas, benar
  • Khalisa: Murni, bersih, nyata
  • Bisma: Senyum

Ihza Khalisa Shana artinya wanita yang bersih dan sangat beruntung memiliki akal yang cerdas dan sikap yang baik.

  • Ihza: Beruntung
  • Khalisa: Murni, bersih, nyata
  • Shana: Baik sekali, pandai dan cerdas, atas/puncak gunung, cemerlang dan brilian, indah

Raiqoh Khalisa Rif’at artinya bayi perempuan yang murni dan bersih dengan martabatnya yang tinggi.

  • Raiqoh: Bening, murni
  • Khalisa: Murni, bersih, nyata
  • Rif’at: Tinggi martabatnya

Kombinasi Nama Belakang

Arti Nama Khalisa

Sommer Thara Khalisa maknanya bayi perempuan yang murni dan bermata hitam nan indah yang hidup dalam kemakmuran.

  • Sommer: Hitam
  • Thara: Makmur, kekayaan
  • Khalisa: Murni, bersih, nyata

Khaillatunissa Kadziyah Khalisa artinya putri yang murni dan harum baunya yang selalu berada di jalan yang benar.

  • Khaillatunissa: Wanita yang berada di jalan yang benar
  • Kadziyah: Nama jenis bunga yang harum baunya
  • Khalisa: Murni, bersih, nyata

Fathiyya Majda Khalisa artinya anak perempuan yang murni dan berparas cantik yang kelak akan bahagia mendapatkan kemenangan.

  • Fathiyya: Kemenangan, kegembiraan, kebahagiaan, awal baru
  • Majda: Cantik dan indah, mulia dan agung, baik budinya, kehormatan dan kejayaan
  • Khalisa: Murni, bersih, nyata

Sabirah Faatina Khalisa artinya wanita yang bersih dan berparas cantik yang selalu sabar menjalani hidup.

  • Sabirah: Kesabaran yang besar
  • Faatina: Cantik, memikat hati
  • Khalisa: Murni, bersih, nyata

Pilihan Variasi Rangkaian Nama Islami Khalisa Populer Dan Unik

Jadi Nama Anak Kartika Putri, Ini Arti Nama Khalisa dalam Islam

  • Khalisa Hazrina: Anak perempuan yang dilahirkan dengan penuh kemurnian yang kelak akan menjadi pemersatu bangsa.
  • Khalisa Bahira: Bayi perempuan yang bersih dan murni yang memiliki pikiran yang cemerlang.
  • Khalisa Azzahra: Wanita yang murni dengan akal cerdasnya yang luar biasa.
  • Khalisa Aghnia Bahira: Perempuan yang bersih dan suci yang mempunyai pikiran yang cerdas dan cemerlang.
  • Khalisa Humaira: Anak perempuan yang lahir dalam keadaan bersih dengan pipinya yang kemerahan

Wah, arti nama Khalisa secantik pengucapannya, ya, Parents? Dari rangkaian nama Khalisa di atas, adakah yang jadi pilihan untuk buah hati?

Baca juga: 

id.theasianparent.com/arti-nama-alesha

id.theasianparent.com/arti-nama-najwa

id.theasianparent.com/arti-nama-anak-oki-setiana-dewi

Cerita mitra kami
Bintik Putih Pada Wajah Bayi, Apa Penyebab & Cara Mengatasinya?
Bintik Putih Pada Wajah Bayi, Apa Penyebab & Cara Mengatasinya?
Ciri-Ciri Bayi Alergi Susu Sapi yang Harus Bunda Ketahui
Ciri-Ciri Bayi Alergi Susu Sapi yang Harus Bunda Ketahui
Cara Melakukan Bonding Berkualitas dengan si Kecil di 1000 Hari Pertama Kehidupannya
Cara Melakukan Bonding Berkualitas dengan si Kecil di 1000 Hari Pertama Kehidupannya
Tak Boleh Sembarangan, Ini Panduan untuk Melindungi Kulit Bayi dengan Tepat
Tak Boleh Sembarangan, Ini Panduan untuk Melindungi Kulit Bayi dengan Tepat

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.

img
Penulis

Yuniati Rohmah

Diedit oleh:

Finna Prima Handayani

  • Halaman Depan
  • /
  • Bayi
  • /
  • Jadi Nama Anak Kartika Putri, Ini Arti Nama Khalisa dalam Islam
Bagikan:
  • Mitos Menaruh Serabut Kain di Dahi saat Bayi Cegukan, Benarkah Efektif?

    Mitos Menaruh Serabut Kain di Dahi saat Bayi Cegukan, Benarkah Efektif?

  • 490 Nama Bayi Perempuan Islami dan Artinya, Inspirasi untuk Buah Hati

    490 Nama Bayi Perempuan Islami dan Artinya, Inspirasi untuk Buah Hati

  • Bermakna Cantik, Nama Rumi Cocok untuk Bayi Perempuan Bunda

    Bermakna Cantik, Nama Rumi Cocok untuk Bayi Perempuan Bunda

  • Mitos Menaruh Serabut Kain di Dahi saat Bayi Cegukan, Benarkah Efektif?

    Mitos Menaruh Serabut Kain di Dahi saat Bayi Cegukan, Benarkah Efektif?

  • 490 Nama Bayi Perempuan Islami dan Artinya, Inspirasi untuk Buah Hati

    490 Nama Bayi Perempuan Islami dan Artinya, Inspirasi untuk Buah Hati

  • Bermakna Cantik, Nama Rumi Cocok untuk Bayi Perempuan Bunda

    Bermakna Cantik, Nama Rumi Cocok untuk Bayi Perempuan Bunda

Daftarkan email Anda sekarang untuk tahu apa kata para ahli di artikel kami!
  • Kehamilan
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
  • Tumbuh Kembang
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Praremaja
    • Usia Sekolah
  • Parenting
    • Pernikahan
    • Berita Terkini
    • Seks
    • Keluarga
  • Kesehatan
    • Penyakit
    • Info Sehat
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Keuangan
    • Travel
    • Fashion
    • Hiburan
    • Kecantikan
    • Kebudayaan
  • Lainnya
    • TAP Komuniti
    • Beriklan Dengan Kami
    • Hubungi Kami
    • Jadilah Kontributor Kami
    • Tag Kesehatan


  • Singapore flag Singapore
  • Thailand flag Thailand
  • Indonesia flag Indonesia
  • Philippines flag Philippines
  • Malaysia flag Malaysia
  • Sri-Lanka flag Sri Lanka
  • India flag India
  • Vietnam flag Vietnam
  • Australia flag Australia
  • Japan flag Japan
  • Nigeria flag Nigeria
  • Kenya flag Kenya
© Copyright theAsianparent 2023. All rights reserved
Tentang Kami|Tim Kami|Kebijakan Privasi|Syarat dan Ketentuan |Peta situs
  • Fitur
  • Artikel
  • Beranda
  • Jajak

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

theAsianparent heart icon
Kami ingin mengirimkan Anda informasi terbaru seputar gaya hidup.