Buat Parents yang sedang mencari nama bayi perempuan, bagaimana jika memilih nama Kaluna? Selain indah, arti nama Kaluna juga bermakna positif.
Yuk, baca arti nama Kaluna lengkapnya serta inspirasi rangkaiannya berikut ini!
Artikel Terkait: Arti Nama Marissa, Nama untuk Bayi Perempuan yang Cantik dan Misterius
Arti Nama Kaluna
Melansir dari laman name.org, nama Kaluna ternyata berasal dari bahasa Sansekerta. Dalam bahasa Sansekerta, arti nama Kaluna adalah kasih sayang.
Dalam bahasa tersebut, Kaluna berasal dari kata ‘Karuna’ yang artinya kasih sayang atau welas asih.
Nama ini juga sebenarnya ada dalam bahasa Arab yang punya arti ‘tidak ada yang lain’ atau ‘seseorang yang tak tergantikan’.
Apabila digabungkan, nama Kaluna bisa berarti ‘sebuah kasih sayang yang tak tergantikan’.
Nama Kaluna sendiri sering ditemukan di berbagai negara, termasuk Indonesia. Beberapa negara yang paling banyak menggunakan nama Kaluna di antaranya adalah India, Indonesia, Amerika Serikat, hingga Jepang.
Artikel Terkait: Menelisik Arti Nama Sri Beserta Sifat, Karakter, dan Rangkaiannya
Figur Publik Bernama Kaluna
Figur publik atau artis yang bernama Kaluna ada Stephanie Kaluna. Perempuan yang akrab disapa Luna ini adalah seorang pemain sinetron yang lahir pada 17 September 2006. Dia terkenal karena perannya di Love Story The Series.
Selain itu, Kaluna juga populer karena menjadi nama dari karakter utama dalam film Home Sweet Loan.
Home Sweet Loan merupakan film yang diadaptasi dari novel yang berjudul sama karya Almira Bastari.
Mengisahkan tentang seorang anak bungsu bernama Kaluna yang ingin membeli rumah sendiri, tapi sangat sulit karena dirinya merupakan generasi sandwich atau sandwich generation.
Di film tersebut, karakter Kaluna diperankan oleh aktris Yunita Siregar.
Inspirasi Rangkaian Nama Kaluna
Kaluna merupakan nama yang terbilang fleksibel. Bisa digunakan sebagai nama depan, tengah, atau belakang. Berikut inspirasi nama Kaluna untuk Parents.
- Kaluna Azizah: Seorang anak perempuan yang tak tergantikan
- Kaluna Abigail: Anak yang penuh kasih sayang dan kecerdasan
- Adelia Putri Kaluna: Seorang yang penuh kasih sayang mulia
- Kaluna Andrea: Seseorang yang pemberani
- Antari Kaluna Diaz: Matahari yang bersinar dan memberikan kasih sayang
- Daniella Kaluna Putri: Seorang pemimpin yang mandiri dan penuh kasih
- Kaluna Faradilla: Seseorang yang tak terganti dan mendapat kasih sayang
- Gemintang Kaluna: Kasih sayang yang tak terhingga
- Kaluna Janitra: Anak yang punya derajat tinggi, tak tergantikan
- Levonkra Kaluna: Perempuan cantik dan penuh kasih.
Artikel Terkait: Arti Nama Aqila dan Rangkaiannya, Seorang Putri yang Bijaksana
Itulah penjelasan arti nama Kaluna dan contoh rangkaiannya. Tertarik menyematkan nama ini, Parents?
***
Baca Juga:
15 Nama Bayi dari Tokoh Perempuan Islam yang Menginspirasi Dunia
100 Inspirasi Nama Bermakna Bunga Untuk Nama Bayi Perempuan Anda
61 Pilihan Nama Bayi yang Terinspirasi dari Nama Batu Permata
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.