X
theAsianparent Indonesia Logo
theAsianparent Indonesia Logo
kemendikbud logo
Panduan ProdukMasuk
  • Kehamilan
    • Kalkulator perkiraan kelahiran
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
    • Kehilangan bayi
    • Project Sidekicks
  • Artikel Premium
  • Breastfeeding Week 2023
  • Cari nama bayi
  • Perawatan Ibu dan Bayi
  • Kulit Bayi
  • Rangkaian Edukasi
    • Pengasuhan Anak
    • Edukasi Prasekolah
    • Edukasi Sekolah Dasar
    • Edukasi Remaja
  • TAPpedia
  • TAP Rekomendasi
  • Anak
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Anak
    • Praremaja & Remaja
  • Parenting
    • Keluarga
    • Pernikahan
    • Seks
    • Berita Terkini
  • Kesehatan
    • COVID-19
    • Info Sehat
    • Penyakit
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Korea Update
    • Hiburan
    • Travel
    • Fashion
    • Kebudayaan
    • Kecantikan
    • Keuangan
    • Marvelous Asian Mums Special 2021
  • Nutrisi
    • Resep
    • Makanan & Minuman
    • Sarapan Bergizi
  • Belanja
  • Ayah manTAP!
    • Kesehatan Ayah
    • Kehidupan Ayah
    • Aktivitas Ayah
    • Hobi
  • VIP
  • Awards
    • TAP x Tokopedia Awards 2023

Arti Nama Alika, Simbol Kesetiaan dan Semangat yang Tinggi

Bacaan 4 menit

Alika adalah nama cantik yang cocok diberikan untuk bayi perempuan Parents. Selain terdengar indah dan elegan, nama ini cukup mudah untuk diucapkan. Alika juga dapat digunakan sebagai nama depan atau nama panggilan. Simak asal usul dan penjelasan arti di balik nama Alika hingga rekomendasi rangkaiannya berikut!

Asal-usul dan Arti Nama Alika

Nama Alika bisa berasal dari beberapa Bahasa. Antara lain bahasa Arab, Turki, Kurdi, Prancis, dan Yunani.

Arti Nama Alika dalam Bahasa Arab

arti nama Alika

Dalam Bahasa Arab, nama Alika dapat ditulis dengan huruh عليك (aliika) yang dapat diturunkan dari kata alaik (عَلَيْك). Artinya untukmu, untuk kamu, atas dirimu, atas kamu. Kata tersebut juga memiliki makna kata yang sama dengan kata alaikum dalam kata assalamualaikum yang mengandung makna keselamatan kepada diri kita.

Kata lain dalam bahasa Arab yang dapat menjadi asal nama Alika adalah kata عَلِقَ (aliqa). Artinya menetap, menempel, melekat, menancap, berpegang erat, setia, mengikuti, taat, menganut. Kata ini memiliki akar kata yang sama dengan kata Al-‘Alaq (العلق) yang juga merupakan nama surah ke-96 dalam Alquran.

Bahasa Turki hingga Yunani

arti nama Alika

Dalam bahasa Turki, Alika merupakan bentuk feminin dari nama Alikhan. Nama tersebut merupakan gabungan dari dua kata yaitu ali yang berarti mulia, luhur, agung, megah, tinggi dan kata khan yang berarti penguasa, pemimpin, pemuka.

Sedangkan dalam bahasa Kurdi, nama Alika diambil dari kata alikar. Kata tersebut berarti penolong, wakil, penyambung tangan.

Dalam bahasa Perancis, Alika dapat berasal dari kata aalis yang berarti bangsawan, mulia, ningrat, luhur, agung, ksatria. Adapun dalam bahasa Yunani, nama ini merupakan varian dari nama Aliki yang memiliki arti warna merah tua atau scarlet.

Artikel terkait: Nama yang Menawan, Ini Arti Najwa untuk Putri Kecil Parents

Popularitas dan Makna Filosofisnya

arti nama Alika

Alika adalah nama feminin yang biasanya diberikan kepada bayi perempuan. Nama ini juga memiliki beberapa variasi seperti Alik, Alike, Aliki, dan Elika.

Pengguna nama Alika cukup tersebar di seluruh dunia. Kemungkinan alasannya adalah karena nama tersebut terdapat dalam berbagai bahasa.

Di Asia misalnya, nama ini digunakan di beberapa negara. Antara lain India, Indonesia, Malaysia, Filipina, Nepal, Pakistan, Afganistan, Iran, Turki, hingga Mongolia dan Papua Nugini.

Di Eropa dan Amerika nama Alika dapat ditemukan di Yunani, Albania, Latvia, Inggris, Amerika Serikat, Kanada, dan Venezuela. Sedangkan di Afrika, Pengguna nama tersebut cukup banyak mulai dari Afrika Utara, Tengah, hingga Selatan.

Sebagai sebuah nama, Alika melambangakan pengorbanan dan cinta yang akan dilakukan untuk orang-orang terkasih. Ia juga merupakan lambang kesetiaan kepada orang-orang terdekatnya. 

Selain itu, nama Alika melambangkan derajat yang tinggi dan sikap penolong yang dimiliki oleh si pemilik nama. Nama ini juga menjadi lambang semangat yang terus membara dalam menjalani kehidupan yang disimbolkan dengan warna merah tua.

Artikel terkait: Disebut dalam Al-Quran, Ini Arti Nama Alya untuk Anak Perempuan

Rangkaian Nama Alika dan Artinya untuk Bayi Perempuan

1. Alika Farhin Salmafina

Arti Nama Alika, Simbol Kesetiaan dan Semangat yang Tinggi

Artinya: Seorang yang Memiliki Kesetiaan, Kebahagiaan, dan Kedamaian Sepanjang Hidupnya

  • Alika (Arab) artinya menetap, menempel, setia, taat, mengikuti, untukmu, atas kamu
  • Farhin (Arab) artinya sukacita, bergembira, kebahagiaan, girang, suka ria
  • Salmafina (Arab) berasal dari dua kata yaitu salma yang berarti kedamaian dan faina yang berarti berlangsung terus-menerus

2. Kinza Alika Asyabiya

Artinya: Seorang yang Memiliki Harta Karun Kesetian dalam Hatinya

  • Kinza (Arab) artinya sesuatu yang disimpan atau ditimbun, harta karun
  • Alika (Arab) artinya menetap, menempel, setia, taat, mengikuti, untukmu, atas kamu
  • Asyabiya (Arab) artinya sanubari, hati, perasaan, batin, kalbu, relung hati

3. Alika Hamira Naqiyah

Arti Nama Alika, Simbol Kesetiaan dan Semangat yang Tinggi

Artinya: Pemilik Pipi Kemerahan yang Memiliki Kesetiaan yang Murni

  • Alika (Arab) artinya menetap, menempel, setia, taat, mengikuti, untukmu, atas kamu
  • Hamira (Arab) artinya memerah, pipi yang kemerah-merahan
  • Naqiyah (Arab) artinya murni, asli, suci, bersih, sempurna, putih, jelas

Artikel terkait: Dikenal sebagai Nama Pahlawan Pemberani, Ternyata Ini Arti Nama Abimanyu

4. Naziya Alika Malanihaya

Artinya: Seorang yang Memiliki Kejujuran dan Kesetiaan yang Tak Terhingga

  • Naziya (Arab) artinya jujur, polos, mudah, terus terang, tidak rusak
  • Alika (Arab) artinya menetap, menempel, setia, taat, mengikuti, untukmu, atas kamu
  • Malanihaya (Arab) berasal dari dua kata yaitu mala yang berarti tidak memiliki dan nihaya yang berarti batas

5. Alika Yasriqah Haniya

Artinya: Seorang yang Memiliki Kebahagiaan dan Kesetiaan yang Memancar Terang

  • Alika (Arab) artinya menetap, menempel, setia, taat, mengikuti, untukmu, atas kamu
  • Yasriqah (Arab) berasal dari kata asraqah yang artinya memancar
  • Haniya (Arab) artinya menyenangkan, nyaman, ramah, senang, bahagia, gembira

****

Nah, itulah penjelasan arti nama Alika yang cantik dan penuh makna. Dari sederet rekomendasi nama di atas, Parents pilih yang mana, nih?

Baca juga:

Arti Nama Khanza Beserta Rekomendasi Rangkainnya untuk si Kecil

Cerita mitra kami
17 Cara Mengatasi Perut Kembung pada Anak Bayi dan Balita
17 Cara Mengatasi Perut Kembung pada Anak Bayi dan Balita
Inilah Tahap Perkembangan Anak 1 Tahun
Inilah Tahap Perkembangan Anak 1 Tahun
7 Cara Mencuci Peralatan Makan Bayi Guna Menghindari Penyebab Diare
7 Cara Mencuci Peralatan Makan Bayi Guna Menghindari Penyebab Diare
Jenis Ruam Popok Pada Bayi dan Cara Mencegahnya
Jenis Ruam Popok Pada Bayi dan Cara Mencegahnya

Arti Nama Shakila untuk si Kecil, Anggun Penuh Makna

Berasal dari Bahasa Rusia, Ini Arti Nama Nastusha yang Indah

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.

img
Penulis

Titin Hatma

Diedit oleh:

Finna Prima Handayani

  • Halaman Depan
  • /
  • Bayi
  • /
  • Arti Nama Alika, Simbol Kesetiaan dan Semangat yang Tinggi
Bagikan:
  • Arti Nama Arkan Beserta Sifat, Karakter, dan Rangkaian Namanya

    Arti Nama Arkan Beserta Sifat, Karakter, dan Rangkaian Namanya

  • Arti Nama Anggraini Beserta Sifat, Karakternya, dan Rangkaian Namanya

    Arti Nama Anggraini Beserta Sifat, Karakternya, dan Rangkaian Namanya

  • 10 Doa untuk Bayi Saat Maghrib Agar Terlindung dari Godaan Setan

    10 Doa untuk Bayi Saat Maghrib Agar Terlindung dari Godaan Setan

  • Arti Nama Arkan Beserta Sifat, Karakter, dan Rangkaian Namanya

    Arti Nama Arkan Beserta Sifat, Karakter, dan Rangkaian Namanya

  • Arti Nama Anggraini Beserta Sifat, Karakternya, dan Rangkaian Namanya

    Arti Nama Anggraini Beserta Sifat, Karakternya, dan Rangkaian Namanya

  • 10 Doa untuk Bayi Saat Maghrib Agar Terlindung dari Godaan Setan

    10 Doa untuk Bayi Saat Maghrib Agar Terlindung dari Godaan Setan

Daftarkan email Anda sekarang untuk tahu apa kata para ahli di artikel kami!
  • Kehamilan
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
  • Tumbuh Kembang
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Praremaja
    • Usia Sekolah
  • Parenting
    • Pernikahan
    • Berita Terkini
    • Seks
    • Keluarga
  • Kesehatan
    • Penyakit
    • Info Sehat
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Keuangan
    • Travel
    • Fashion
    • Hiburan
    • Kecantikan
    • Kebudayaan
  • Lainnya
    • TAP Komuniti
    • Beriklan Dengan Kami
    • Hubungi Kami
    • Jadilah Kontributor Kami
    • Tag Kesehatan


  • Singapore flag Singapore
  • Thailand flag Thailand
  • Indonesia flag Indonesia
  • Philippines flag Philippines
  • Malaysia flag Malaysia
  • Sri-Lanka flag Sri Lanka
  • India flag India
  • Vietnam flag Vietnam
  • Australia flag Australia
  • Japan flag Japan
  • Nigeria flag Nigeria
  • Kenya flag Kenya
© Copyright theAsianparent 2023. All rights reserved
Tentang Kami|Tim Kami|Kebijakan Privasi|Syarat dan Ketentuan |Peta situs
  • Fitur
  • Artikel
  • Beranda
  • Jajak

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

theAsianparent heart icon
Kami ingin mengirimkan Anda informasi terbaru seputar gaya hidup.