X
theAsianparent Indonesia Logo
theAsianparent Indonesia Logo
kemendikbud logo
Panduan ProdukMasuk
  • Kehamilan
    • Kalkulator perkiraan kelahiran
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
    • Kehilangan bayi
    • Project Sidekicks
  • Artikel Premium
  • Breastfeeding Week 2023
  • Cari nama bayi
  • Perawatan Ibu dan Bayi
  • Kulit Bayi
  • Rangkaian Edukasi
    • Pengasuhan Anak
    • Edukasi Prasekolah
    • Edukasi Sekolah Dasar
    • Edukasi Remaja
  • TAPpedia
  • TAP Rekomendasi
  • Anak
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Anak
    • Praremaja & Remaja
  • Parenting
    • Keluarga
    • Pernikahan
    • Seks
    • Berita Terkini
  • Kesehatan
    • COVID-19
    • Info Sehat
    • Penyakit
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Korea Update
    • Hiburan
    • Travel
    • Fashion
    • Kebudayaan
    • Kecantikan
    • Keuangan
    • Marvelous Asian Mums Special 2021
  • Nutrisi
    • Resep
    • Makanan & Minuman
    • Sarapan Bergizi
  • Videos
    • Kata Pakar Parenting
    • Plesiran Ramah Anak
    • Pilihan Parents
    • Kisah Keluarga
    • Kesehatan
    • Kehamilan
    • Event
    • Tumbuh Kembang
  • Belanja
  • Ayah manTAP!
    • Kesehatan Ayah
    • Kehidupan Ayah
    • Aktivitas Ayah
    • Hobi
  • VIP
  • Awards
    • TAP x Tokopedia Awards 2023

Gara-gara selfie di eskalator, anak jatuh 3 lantai dari gendongan ibunya

Bacaan 4 menit

Lagi-lagi, seorang anak jatuh dari eskalator. Insiden yang mengejutkan dan membuat hati semua orangtua teriris ini terjadi pada 10 Mei yang lalu. Di mana kejadian ini terekam dalam sebuah CCTV.

Laporan mengatakan gadis kecil itu masih berusia 10 bulan, ia terlepas dari pelukan ibunya hingga jatuh setinggi 3 lantai di antara sela pagar pembatas dan eskalator.

anak jatuh dari eskalator

Foto di atas memperlihatkan momen keluarga kecil ini sedang swa foto (selfie) yang terekam dalam CCTV. Anda pun bisa melihat video di bagian akhir artikel ini. Namun rekaman tersebut memang sangat menyedihkan karena memperlihatkan tragedi yang dialami keluarga kecil ini.

Baca juga : Anak perempuan ini rambutnya tersangkut di eskalator mall, peringatan untuk orangtua agar waspada

Anak jatuh dari eskalator hingga meninggal: Apa yang terjadi?

Menurut The New Straits Times dan The New Paper, keluarga dari Rajasthan, India, baru saja membawa puteri kecil mereka untuk menjalani pemeriksaan medis. Setelah itu, mereka melanjutkan perjalanan dengan mendatangi pusat perbelanjaan di distrik Ganganagar di negara bagian Rajasthan dekat klinik.

Rekaman video menunjukkan peristiwa nahas yang dialami puteri kecil yang malang ini yang jatuh dari eskalator hingga meninggal dunia.

Dalam video singkat yang terekam dalam CCTV, terlihat pasangan suami istri mengambil foto selfie dekat eskalator. Sang ibu mengenakan pakaian berwarna oranye dan sedang menggendong seorang bayi perempuan.

Selanjutnya, mereka berjalan, dan terlihat kembali di CCTV di eskalator, menuju lantai atas. Menurut para saksi, sang suami telah meminta istrinya untuk selfie.

Dijelaskan oleh para saksi, ketika itu sang ibu berada di sisi tepi eskalator, dan karena permintaan sang suami, ia pun kehilangan keseimbangan hingga akhirnya puterinya terlepas dari gendongan. Sang bayi pun jatuh dan masuk ke celah antara pagar dan eskalator.

Dalam rekaman video CCTV tersebut memperlihatkan betapa paniknya dan ketakutan sang orangtua, karena kaget lantaran anak jatuh dari eskalator. Mereka pun langsung lari ke bawah untuk memastikan kondisi anaknya.

Namun, menurut laporan puteri kecilnya, anak yang jatuh dari eskalator ternyata tidak bisa tertolong.

Polisi telah mengeluarkan pernyataan dan mengatakan, "Ini adalah kasus yang jelas bahwa kejadian ini merupakan sebuah kecelakaan," Oleh karena itu, polisi menegaskan bahwa pihak kepolisian tidak melakukan tindakan hukum terhadap orangtua korban.

Atas peristiwa ini theAsianparent, ikut berduka dan bisa merasakan betapa besar rasa kehilangan yang dirasakan oleh orangtua korban.

Lewat peristiwa ini seakan mengingatkan kita kembali, bahwa sebagai orangtua wajib memerhatikan keamanan anak. Harapannya, kejadian anak jatuh dari eskalator ini tidak perlu terulang kembali.

Cara terbaik untuk mencegah kecelakaaan semacam ini terjadi adalah dengan mengingat kembali betapa pentingnya untuk tidak lengah dan memastikan anak selamat.

Apa yang bisa dilakukan untuk mencegah kecelakaan?

  • Selalu waspada terhadap lingkungan, dan waspada terhadap apa yang dilakukan oleh Si Kecil.
  • Terkait dengan kebiasaan keluarga untuk melakukan swa foto bersama Si Kecil, penting bagi orangtua untuk lebih dulu memerhatikan lingkungan dan kondisi. Apakah memang tepat untuk melakukan swa foto? Apakah lingkunganya aman? Eskalator yang bergerak tentu saja bukanlah tempat untuk melakukan swa foto.
  • Saat berada di eskalator, ajarkan anak untuk lebih hati-hati saat berada di eskalator. Jangan biarkan anak lari-larian di eskalator.
  • Jangan melakukan swa foto saat menggendong anak, terlebih ketika sedang menggendong bayi. Ingat, bayi kerap kali menggeliat atau meronta saat menangis, sehingga bisa dengan mudah terlepas dari lengan dalam hitungan detik jika Anda lengah dan tidak memeluknya dengan erat.
  • JANGAN izinkan anak-anak bermain dekat eskalator, atau lift.
  • Jangan memainkan ponsel saat sedang berada di eskalator. Karena orang yang terburu-buru dari belakang rentan menabrak Anda dan sebabkan ragam risiko lainnya .
  • Jika Anda berada di mal dengan anak-anak yang usianya sudah lebih besar,  ajarkan mereka tentang apa yang harus dilakukan jika tersesat. Ajarkan anak untuk segera mencari petugas keamanan atau pusat informasi. Latih agar anak bisa menghapal nomor telepon genggam milik Anda.

 

Artikel ini sudah dipublikasikan di theAsianparent Singapura

Baca juga :

id.theasianparent.com/ibu-menyelamatkan-anaknya-sebelum-meninggal-di-eskalator/

Cerita mitra kami
'Kemerdekaan' Ibu Dukung Anak Tumbuh Jadi Generasi Terbaik
'Kemerdekaan' Ibu Dukung Anak Tumbuh Jadi Generasi Terbaik
Ibu Tangguh Menjadikan si Kecil Tangguh, Tumbuh Sehat dan Kuat
Ibu Tangguh Menjadikan si Kecil Tangguh, Tumbuh Sehat dan Kuat
5 Cara Sederhana yang Bikin Anak Suka Makanan Rumahan yang Sehat
5 Cara Sederhana yang Bikin Anak Suka Makanan Rumahan yang Sehat
Cegah Ancaman Berbagai Virus, Sudahkah Berikan Perlindungan Ekstra untuk Keluarga?
Cegah Ancaman Berbagai Virus, Sudahkah Berikan Perlindungan Ekstra untuk Keluarga?

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.

img
Penulis

Adisty Titania

  • Halaman Depan
  • /
  • Keluarga
  • /
  • Gara-gara selfie di eskalator, anak jatuh 3 lantai dari gendongan ibunya
Bagikan:
  • Arti Mimpi Kakak Menikah, Pertanda Baik atau Buruk?

    Arti Mimpi Kakak Menikah, Pertanda Baik atau Buruk?

  • Memilih Sabun yang Cocok dan Aman untuk Masalah Kulit Keluarga

    Memilih Sabun yang Cocok dan Aman untuk Masalah Kulit Keluarga

  • Catat! Inilah Tata Cara, Niat, dan Doa Tayamum beserta Artinya

    Catat! Inilah Tata Cara, Niat, dan Doa Tayamum beserta Artinya

  • Arti Mimpi Kakak Menikah, Pertanda Baik atau Buruk?

    Arti Mimpi Kakak Menikah, Pertanda Baik atau Buruk?

  • Memilih Sabun yang Cocok dan Aman untuk Masalah Kulit Keluarga

    Memilih Sabun yang Cocok dan Aman untuk Masalah Kulit Keluarga

  • Catat! Inilah Tata Cara, Niat, dan Doa Tayamum beserta Artinya

    Catat! Inilah Tata Cara, Niat, dan Doa Tayamum beserta Artinya

Daftarkan email Anda sekarang untuk tahu apa kata para ahli di artikel kami!
  • Kehamilan
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
  • Tumbuh Kembang
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Praremaja
    • Usia Sekolah
  • Parenting
    • Pernikahan
    • Berita Terkini
    • Seks
    • Keluarga
  • Kesehatan
    • Penyakit
    • Info Sehat
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Keuangan
    • Travel
    • Fashion
    • Hiburan
    • Kecantikan
    • Kebudayaan
  • Lainnya
    • TAP Komuniti
    • Beriklan Dengan Kami
    • Hubungi Kami
    • Jadilah Kontributor Kami
    • Tag Kesehatan


  • Singapore flag Singapore
  • Thailand flag Thailand
  • Indonesia flag Indonesia
  • Philippines flag Philippines
  • Malaysia flag Malaysia
  • Sri-Lanka flag Sri Lanka
  • India flag India
  • Vietnam flag Vietnam
  • Australia flag Australia
  • Japan flag Japan
  • Nigeria flag Nigeria
  • Kenya flag Kenya
© Copyright theAsianparent 2023. All rights reserved
Tentang Kami|Tim Kami|Kebijakan Privasi|Syarat dan Ketentuan |Peta situs
  • Fitur
  • Artikel
  • Beranda
  • Jajak

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

theAsianparent heart icon
Kami ingin mengirimkan Anda informasi terbaru seputar gaya hidup.