X
theAsianparent Indonesia Logo
theAsianparent Indonesia Logo
kemendikbud logo
Panduan ProdukMasuk
  • Kehamilan
    • Kalkulator perkiraan kelahiran
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
    • Kehilangan bayi
    • Project Sidekicks
  • Artikel Premium
  • Breastfeeding Week 2023
  • Cari nama bayi
  • Perawatan Ibu dan Bayi
  • Kulit Bayi
  • Rangkaian Edukasi
    • Pengasuhan Anak
    • Edukasi Prasekolah
    • Edukasi Sekolah Dasar
    • Edukasi Remaja
  • TAPpedia
  • TAP Rekomendasi
  • Anak
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Anak
    • Praremaja & Remaja
  • Parenting
    • Keluarga
    • Pernikahan
    • Seks
    • Berita Terkini
  • Kesehatan
    • COVID-19
    • Info Sehat
    • Penyakit
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Korea Update
    • Hiburan
    • Travel
    • Fashion
    • Kebudayaan
    • Kecantikan
    • Keuangan
    • Marvelous Asian Mums Special 2021
  • Nutrisi
    • Resep
    • Makanan & Minuman
    • Sarapan Bergizi
  • Belanja
  • Ayah manTAP!
    • Kesehatan Ayah
    • Kehidupan Ayah
    • Aktivitas Ayah
    • Hobi
  • VIP
  • Awards
    • TAP x Tokopedia Awards 2023

5 Alasan Istri Meninggalkan Suami Walau Masih Cinta

Bacaan 4 menit

Ada berbagai faktor yang menjadi alasan istri meninggalkan suami, walaupun ia masih mencintai suaminya. Ada hal-hal yang harus dipenuhi oleh setiap pasangan agar pernikahan bisa berjalan lancar.

Di antara banyaknya faktor penyebab kegagalan rumah tangga, di sini kami jabarkan 5 alasan istri meninggalkan suami walaupun masih cinta.

Berbagai Alasan Istri Meninggalkan Suami

alasan istri meninggalkan suami

1. Suami yang Selalu berusaha menang sendiri

Salah satu alasan istri meninggalkan suami yang masih dicintainya ialah karena sang suami selalu ingin menang sendiri. Kekerasan dalam rumah tangga tidak hanya terjadi secara fisik, namun bisa juga terjadi secara mental.

Sikap suami yang tidak pernah mau mendengarkan istri tentunya akan membuat istri lelah, apalagi jika hal itu terus terjadi bertahun-tahun tanpa ada perubahan sikap dari suami. Menganggap cara pandang sendiri sebagai hal yang paling benar adalah pemicu dalam tindak kekerasan verbal dan mental dalam rumah tangga.

Sikap suami yang terlalu mengendalikan istri juga bisa menjadi alasan seorang perempuan ingin keluar dari pernikahan yang membuatnya tersiksa. Pernikahan akan berjalan lancar jika pasangan yang berasal dari latar belakang berbeda bisa menemukan persamaan dan saling memahami satu sama lain.

Ingatlah, bahwa pernikahan bukan sebuah kompetisi, melainkan sebuah proses untuk saling melengkapi dan memahami satu sama lain.

Artikel terkait: 4 Hal tentang Kekerasan Verbal dalam Rumah Tangga yang Harus Anda Ketahui

2. Komunikasi yang Tidak Efektif

alasan istri meninggalkan suami

Konflik biasanya terjadi saat dua orang berselisih paham dan tidak bisa bersepakat. Menghindar dari masalah dan memendam kekesalan malah bisa menjadi bom waktu yang meledak di kemudian hari.

Salah satu penyebab kegagalan rumah tangga terjadi ketiksa satu pihak berusaha menemukan solusi, namun pihak lainnya justru menghindar. Komunikasi menjadi tidak efektif jika hanya istri yang berusaha mencari solusi atas masalah yang terjadi, sementara suami malah mengabaikannya dan menganggapnya bukan masalah.

Bila hal ini berlangsung terus menerus, istri merasa hanya dia sendiri yang bekerja untuk menyelesaikan setiap masalah. Komunikasi efektif hanya bisa terjadi jika kedua pihak bersikap tenang dan berusaha menyelesaikan bersama-sama masalah yang ada.

3. Ikatan Emosional yang Hilang

alasan istri meninggalkan suami

Saat memutuskan menikah, pria dan wanita memiliki kebutuhan yang berbeda. Pria biasanya mendambakan keintiman fisik dan afeksi yang membuat mereka merasakan ikatan dengan pasangan.

Sementara perempuan mencari pendamping hidup yang dapat memenuhi kebutuhan emosional. Mereka biasanya lebih ingin didengar dan diperhatikan.

Salah satu cara agar hubungan pernikahan tetap awet adalah dengan memperhatikan kebutuhan pasangan. Jika suami hanya menuntut seks dari pasangannya, bisa jadi istri akan merasakan kesepian.

Pada akhirnya istri memilih untuk bercerai karena merasa sudah tidak ada ikatan emosi di antara mereka.

Artikel terkait: 7 Hal yang dapat Anda Lakukan untuk Menghindari Perceraian

4. Suami Tidak Pernah Meluangkan Waktu untuk Keluarga

Suami yang bekerja keras mencari nafkah seringkali tidak terlibat dalam perkembangan anak. Semua masalah yang terjadi dalam keseharian anak hanya diketahui oleh ibu tanpa campur tangan sama sekali dari ayah.

Ketidakhadiran ayah dalam acara-acara keluarga, peristiwa penting di hidup anak, atau bahkan absen saat makan malam dapat menjadi alasan istri meninggalkan suami. Lebih parahnya lagi, jika suami membebankan semua masalah rumah tangga pada sang istri, tanpa keinginan untuk terlibat atau sekedar mencari tahu.

Pernikahan adalah sebuah kerja sama antara suami dan istri. Jika salah satu pihak merasa terlalu dibebani, tentu saja lama kelamaan dia akan merasa lelah dan meninggalkan pasangan yang tak pernah ada untuknya.

5. Masalah Keuangan

alasan istri meninggalkan suami

Seringkali orang berpikir bahwa alasan istri meninggalkan suami ialah karena sang suami kurang memberikan uang belanja, sehingga tidak bisa memenuhi keinginan sang istri. Namun, hal ini tidak sepenuhnya benar.

Perceraian biasanya terjadi karena perbedaan pandangan dalam mengelola keuangan.

Seorang istri akan mengatur keuangan berdasarkan kebutuhan rumah tangga dan menabung untuk keperluan keluarga di masa mendatang, misalnya kebutuhan sekolah anak.

Sedangkan suami, cenderung tidak berpikir panjang soal keuangan. Mereka ingin menghabiskan uangnya saat itu juga misalnya dengan membeli elektronik dan kendaran bermotor, atau malah berfoya-foya karena menganggap uang tersebut adalah hasil kerja kerasnya.

Intinya, perceraian dapat terjadi jika pasangan tidak selalu memandang keuangan dalam cara yang sama. Oleh karena itu, sangat penting untuk merencanakan keuangan keluarga bersama-sama.

****

Baca juga:

5 Alasan Istri yang Berselingkuh, Biasanya karena Tak Bahagia dengan Suami Sah

15 Ide Hadiah untuk Suami, Bermanfaat dan Bikin Makin Sayang Bunda!

5 Kebutuhan Dasar Suami yang Sebaiknya Dipenuhi Istri

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.

img
Penulis

Fitriyani

  • Halaman Depan
  • /
  • Pernikahan
  • /
  • 5 Alasan Istri Meninggalkan Suami Walau Masih Cinta
Bagikan:
  • Suami bilang masih cinta, tapi dia ingin bercerai? Ini 6 alasannya!

    Suami bilang masih cinta, tapi dia ingin bercerai? Ini 6 alasannya!

  • Bagaimana Cara "Menyelinap" Pergi Saat Bayi Tidur?

    Bagaimana Cara "Menyelinap" Pergi Saat Bayi Tidur?

  • Suami bilang masih cinta, tapi dia ingin bercerai? Ini 6 alasannya!

    Suami bilang masih cinta, tapi dia ingin bercerai? Ini 6 alasannya!

  • Bagaimana Cara "Menyelinap" Pergi Saat Bayi Tidur?

    Bagaimana Cara "Menyelinap" Pergi Saat Bayi Tidur?

Daftarkan email Anda sekarang untuk tahu apa kata para ahli di artikel kami!
  • Kehamilan
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
  • Tumbuh Kembang
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Praremaja
    • Usia Sekolah
  • Parenting
    • Pernikahan
    • Berita Terkini
    • Seks
    • Keluarga
  • Kesehatan
    • Penyakit
    • Info Sehat
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Keuangan
    • Travel
    • Fashion
    • Hiburan
    • Kecantikan
    • Kebudayaan
  • Lainnya
    • TAP Komuniti
    • Beriklan Dengan Kami
    • Hubungi Kami
    • Jadilah Kontributor Kami
    • Tag Kesehatan


  • Singapore flag Singapore
  • Thailand flag Thailand
  • Indonesia flag Indonesia
  • Philippines flag Philippines
  • Malaysia flag Malaysia
  • Sri-Lanka flag Sri Lanka
  • India flag India
  • Vietnam flag Vietnam
  • Australia flag Australia
  • Japan flag Japan
  • Nigeria flag Nigeria
  • Kenya flag Kenya
© Copyright theAsianparent 2023. All rights reserved
Tentang Kami|Tim Kami|Kebijakan Privasi|Syarat dan Ketentuan |Peta situs
  • Fitur
  • Artikel
  • Beranda
  • Jajak

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

theAsianparent heart icon
Kami ingin mengirimkan Anda informasi terbaru seputar gaya hidup.