TAP top app download banner
theAsianparent Indonesia Logo
theAsianparent Indonesia Logo
kemendikbud logo
Panduan Produk
Keranjang
Masuk
  • Kehamilan
    • Kalkulator perkiraan kelahiran
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
    • Kehilangan bayi
    • Project Sidekicks
  • Anak
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Anak
    • Praremaja & Remaja
  • Perkembangan Otak
  • Cari nama bayi
  • Rangkaian Edukasi
    • Pengasuhan Anak
    • Edukasi Prasekolah
    • Edukasi Sekolah Dasar
    • Edukasi Remaja
  • TAPpedia
  • TAP Rekomendasi
  • Parenting
    • Keluarga
    • Doa Islami
    • Pernikahan
    • Seks
    • Berita Terkini
  • Kesehatan
    • COVID-19
    • Info Sehat
    • Penyakit
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Korea Update
    • Hiburan
    • Travel
    • Fashion
    • Kebudayaan
    • Kecantikan
    • Keuangan
  • Nutrisi
    • Resep
    • Makanan & Minuman
    • Sarapan Bergizi
  • Ayah manTAP!
    • Kesehatan Ayah
    • Kehidupan Ayah
    • Aktivitas Ayah
    • Hobi
  • VIP
  • Event

Aksi TNI Menolong Balita Terjebak di Mobil, Banjir Pujian Warganet

Bacaan 4 menit
Aksi TNI Menolong Balita Terjebak di Mobil, Banjir Pujian Warganet

Tanpa keraguan, prajurit tersebut memecahkan kaca mobil dengan tangan kosong.

Sudah menjadi tugas seorang abdi negara untuk melindungi dan mengayomi masyarakat. Belum lama, aksi TNI menolong balita viral di media sosial. Terlihat seorang tentara menyelamatkan seorang anak perempuan yang terjebak di dalam mobil. Berikut kronologinya.

Kronologi Aksi TNI Menolong Balita Viral

Video ini diabadikan dalam sebuah unggahan akun Instagram @kabarnegri. Aksi pria berkaus TNI tersebut mendapatkan apresiasi dari publik.

Kronologi Aksi TNI Menolong Balita Viral

Berawal ketika sebuah mobil dikerumuni banyak warga. Bukan apa, terdapat sosok batita perempuan yang terjebak dalam mobil. Masyarakat sekitar pun memutar otak untuk mengevakuasi anak malang tersebut.

Siapa sangka, tiba-tiba muncul pria berkaus TNI yang mendatangi mobil. Tanpa babibu, pria tersebut menuju ke arah kaca samping belakang mobil.

Ia pun bergerak cepat memecahkan kaca menggunakan siku tangannya yang dibalut kain bermotif tentara. Ia mencoba membuka pintu mobil dari dalam. Setelah itu, dia menggendong keluar balita perempuan dari dalam mobil dan menenangkannya.

Video tersebut ramai dibagikan di medsos. Warganet juga mengapresiasi gerak cepat prajurit TNI tersebut saat menyelamatkan balita dari dalam mobil. Kisah ini banjir pujian dari warganet.

“Good job pak TNI. Kaca mobil bisa diganti, nyawa anak tak ada ganti,” tulis @tr***.

“Kalai TNI sudah yang ngerjain, nggak perlu drama langsung satset. mantap,” beber @wa***.

“Respect,” celetuk @zr***.

Artikel terkait: Tangis Pilu Pengantin di Hari Pernikahan, Mempelai Prianya Kabur untuk Daftar TNI

Sosok TNI Selamatkan Balita

Kronologi Aksi TNI Menolong Balita Viral

Menanggapi peristiwa tersebut, Kepala Dinas Penerangan TNI AD (Kadispenad) Brigjen TNI Tatang Subarna mengatakan peristiwa tersebut ternyata terjadi di Timika, Provinsi Papua pada Selasa (21/6) lalu.

Adalah Praka Purna Irawan Setyabudi, prajurit satuan Brigif Raider 20/IJK/3 Kostrad. Praka Purna saat itu berupaya menolong buah hatinya yang berusia 2 tahun karena terkunci di dalam mobil.

“Saat sang istri turun dari mobil untuk berbelanja di Pasar Timika pada Selasa (21/6/2022) sekitar pukul 10.00 WIT, sang putri yang masih balita memainkan kunci mobilnya sehingga otomatis terkunci,” jelas Brigjen Tatang dalam keterangannya, mengutip laman Detik.

Sang istri pun menghubungi Praka Purna. Pasalnya, anak tersebut sudah terkunci dalam mobil begitu lama.

“Karena lama terkunci hampir 1 jam, sang istri menghubungi sang suami (Praka Purna) untuk minta pertolongan. Beruntung sang suami datang dan langsung menyelamatkan buah hatinya dengan memecahkan kaca kendaraan miliknya,” tambahnya.

Kadispenad atas nama Keluarga Besar TNI AD menyampaikan permohonan maaf atas beredarnya video tersebut. Dia mengatakan video itu beredar dan viral bukan atas kesengajaan dari pihak yang bersangkutan.

Kendati demikian, Kadispenad mengapresiasi sikap tanggap Praka Purna Irawan Setyabudi yang mengambil keputusan cepat dalam situasi yang kritis untuk selamatkan buah hatinya dengan cara memecahkan kaca kendaraan miliknya.

“Hal ini wajar dan bisa menimpa siapapun, kapan pun dan di mana pun. Alhamdulillah sang buah hati bisa diselamatkan oleh ayahnya. Tugas negara adalah paling utama, namun keluarga lebih utama,” pungkas Brigjen Tatang.

Artikel terkait: 7 Potret Cantik Serda Adhini, Prajurit TNI AU yang Jadi Pramugari Presiden

Yang Harus Dilakukan Saat Anak Terjebak di Dalam Mobil

Kronologi Aksi TNI Menolong Balita Viral

Kejadian mobil terkunci dari dalam kerap terjadi, terutama saat kita secara sengaja meninggalkan anak kecil di dalamnya. Karena faktor tidak sengaja, anak kecil bisa saja memencet tombol pengunci.

Sony Susmana, Training Director Safety Defensive Consultant Indonesia (SDCI), mengatakan, jangan pernah meninggalkan anak sendirian di dalam mobil.

“Karena anak-anak cenderung suka utak-atik di dalam mobil. Kalau cuma sesaat, cabut kunci bawa keluar. Buka kaca sedikit untuk pernafasan anak tersebut dan kunci pintu,” ujar Sony mengutip laman Kompas.

Sony juga mengingatkan pemilik mobil untuk selalu menyimpan kunci cadangan di tempat yang mudah dijangkau. Sehingga bila terjadi kondisi seperti ini, dapat segera ditangani dengan aman. Sementara jika kondisinya sudah darurat, memecahkan kaca jadi cara yang paling direkomendasikan.

Menurut Sony, pilih kaca yang posisinya paling jauh dari anak tersebut. Lakukan sambil mengalihkan perhatian si anak agar tidak membuat kaget.

Cerita mitra kami
Perut Sehat, Anak Smart: Ini Manfaat Yogurt untuk Pencernaan dan Tumbuh Kembang Si Kecil!
Perut Sehat, Anak Smart: Ini Manfaat Yogurt untuk Pencernaan dan Tumbuh Kembang Si Kecil!
Anak Aktif, Orang Tua Tenang:  Era Baru Rawat Luka dengan Betadine Bening Antiseptik
Anak Aktif, Orang Tua Tenang: Era Baru Rawat Luka dengan Betadine Bening Antiseptik
“Kumara Holiday Program" Kembali Hadir di Akhir Tahun Ini Program di Alam Terbuka untuk Anak Usia 2-12 Tahun
“Kumara Holiday Program" Kembali Hadir di Akhir Tahun Ini Program di Alam Terbuka untuk Anak Usia 2-12 Tahun
Seminar Edukasi Tenaga Kesehatan dalam Memperingati Hari Prematur Sedunia 2025
Seminar Edukasi Tenaga Kesehatan dalam Memperingati Hari Prematur Sedunia 2025

“Gunakan dengan ketukan bukan sekali pukul, supaya tidak menimbulkan trauma terhadap anak tersebut. Pakai benda apa pun yang cukup keras dan ujungnya lancip,” ujar Sony.

Selain itu, pemilik mobil juga disarankan untuk memasang sistem alarm yang dapat memberikan sinyal jika pintu tidak ditutup rapat dan belum dikunci. 

Semoga kisah ini bisa menjadi pembelajaran untuk orang tua, ya.

Baca juga:

Viral Ibu Melahirkan di Perahu Karet TNI AL, Nama Bayinya Unik!

5 Fakta Pilot Perempuan Pertama TNI AD, Putri Penjual Jagung Bakar dan Sopir

Fakta Agus Prayogo, Atlet sekaligus Anggota TNI yang Curi Perhatian di PON Papua

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.

img
Penulis

Erinintyani Shabrina Ramadhini

  • Halaman Depan
  • /
  • Berita Terkini
  • /
  • Aksi TNI Menolong Balita Terjebak di Mobil, Banjir Pujian Warganet
Bagikan:
  • Cara Lapor SPT Tahunan Lewat Coretax, Wajib Catat!

    Cara Lapor SPT Tahunan Lewat Coretax, Wajib Catat!

  • Apa Itu Child Grooming Modus Pelecehan pada Anak? Ini Kata Psikolog!

    Apa Itu Child Grooming Modus Pelecehan pada Anak? Ini Kata Psikolog!

  • Gerakan Ayah Ambil Rapor Anak, Ini Manfaatnya Kata BKKBN!

    Gerakan Ayah Ambil Rapor Anak, Ini Manfaatnya Kata BKKBN!

  • Cara Lapor SPT Tahunan Lewat Coretax, Wajib Catat!

    Cara Lapor SPT Tahunan Lewat Coretax, Wajib Catat!

  • Apa Itu Child Grooming Modus Pelecehan pada Anak? Ini Kata Psikolog!

    Apa Itu Child Grooming Modus Pelecehan pada Anak? Ini Kata Psikolog!

  • Gerakan Ayah Ambil Rapor Anak, Ini Manfaatnya Kata BKKBN!

    Gerakan Ayah Ambil Rapor Anak, Ini Manfaatnya Kata BKKBN!

Daftarkan email Anda sekarang untuk tahu apa kata para ahli di artikel kami!
  • Kehamilan
  • Tumbuh Kembang
  • Parenting
  • Kesehatan
  • Gaya Hidup
  • Home
  • TAP Komuniti
  • Beriklan Dengan Kami
  • Hubungi Kami
  • Jadilah Kontributor Kami
  • Tag Kesehatan


  • Singapore flag Singapore
  • Thailand flag Thailand
  • Indonesia flag Indonesia
  • Philippines flag Philippines
  • Malaysia flag Malaysia
  • Vietnam flag Vietnam
© Copyright theAsianparent 2026. All rights reserved
Tentang Kami|Tim Kami|Kebijakan Privasi|Syarat dan Ketentuan |Peta situs
  • Fitur
  • Artikel
  • Beranda
  • Jajak

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti