10 Contoh Akhlak Terhadap Guru yang Patut Parents Ajarkan Kepada Anak

Tidak hanya patuh dan menghormati, berikut sikap pada guru yang patut Parents ajarkan kepada anak!

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Memperingati Hari Guru Nasional 25 November 2021 ini, banyak orang yang menyampaikan rasa terima kasihnya kepada guru mereka. Hal tersebut merupakan salah satu contoh akhlak terhadap guru dalam menghormati dan menghargainya.

Akhlak terhadap guru memang sudah seharusnya diajarkan orang tua kepada anak. Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), akhlak diartikan sebagai budi pekerti. Sementara dalam ajaran Islam, akhlak dibagi menjadi dua, yakni Akhlakul Karimah atau akhlak terpuji dan Akhlakul Madzmumah atau akhlak tercela.

Tentu yang harus  orang tua ajarkan kepada anak merupakan akhlak yang baik kepada guru. Sikap tersebut harus diterapkan baik di lingkungan sekolah maupun di luar sekolah. Melansir berbagai sumber, berikut contoh selengkapnya.

Artikel Terkait: Mengenal Sejarah Hari Pendidikan Nasional dan Upacara Perayaan Daring 2021

10 Contoh Akhlak Terhadap Guru yang Patut Parents Ajarkan Kepada Anak

1.Menghormati dan Menghargai Guru Merupakan Akhlak Terhadap Guru yang Paling Utama

Sumber: Unsplash

Hal yang paling utama harus orang tua ajarkan kepada anak adalah menghormati dan menghargai seorang guru. Tanamkan pada diri anak bahwa guru bukan hanya orang yang lebih tua. Guru juga merupakan orang yang mendedikasikan hidupnya untuk mengajari para murid ilmu pengetahuan. Jadi, sudah sepatutnya seorang guru mendapatkan penghormatan dari muridnya meski sekadar ucapan terima kasih. 

2. Ajarkan Sikap Sopan Santun dan Etika Berbicara dengan Guru

Sumber: Unsplash

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Etika berbicara dengan orang lain memang pada dasarnya harus dengan penuh sopan santun, tak terkecuali pada seorang guru. Bila ada pelajaran yang belum dimengerti, ajarkan anak untuk bertanya dengan sopan. Angkat tangan ke atas untuk menyela penjelasannya di kelas. Dengarkan baik-baik saat guru berbicara dan jangan lupa mengucapkan terima kasih setelah guru memberikan penjelasannya. 

Artikel Terkait: Pahlawan Tanpa Tanda Jasa, Seperti Ini Sejarah Hari Guru Sedunia

3. Bertutur Kata yang Lembut Ketika Berbicara dengan Guru, Salah Satu Akhlak Mulia Terhadap Guru

Sumber: Unsplash

Apabila berbicara dengan guru, hendaklah berbicara dengan lembut. Hindari berbicara dengan keras dan berteriak. Beri pengertian kepada anak untuk selalu menggunakan pilihan kata yang baik dan sopan.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Terkadang, anak mulai mempelajari bahkan menggunakan kata kasar. Beri pengertian kepadanya untuk jangan menggunakan kata tersebut kepada guru. Jelaskan bahwa hal tersebut tidak sopan dan bisa menyakiti hati orang lain. 

4. Mentaati dan Mematuhi Perintahnya Termasuk Akhlak Terhadap Guru

Sumber: Unsplash

Bersikap patuh dan taat terhadap guru memang sudah menjadi kewajiban seorang murid. Namun, perlu digarisbawahi murid hanya boleh patuh pada guru dalam hal baik, yakni tidak bertentangan dengan nilai moral maupun aturan yang berlaku. 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

5. Mendengarkan Pelajaran di Kelas  

Sumber: Unsplash

Mengajarkan ilmu pengetahuan merupakan tugas seorang guru. Sebaliknya, murid harus mendengarkan materi pelajaran yang disampaikan olehnya di kelas. Simak penjelasannya dengan baik, hindari  melakukan hal-hal yang dapat mengganggu konsentrasi seperti melamun, bermain ponsel, tidur di kelas, membaca buku yang bukan pelajaran, hingga mengobrol dengan teman. 

6. Mengikuti Proses Belajar dan Mengerjakan Tugas dengan Baik

Sumber: Unsplash

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Kegiatan belajar dapat berlangsung dengan baik bila guru dan murid sama-sama mewujudkannya di dalam kelas. Kelas yang tertib membuat kegiatan belajar menjadi aman dan lancar. Itulah sebabnya murid sebaiknya mengikuti proses belajar dengan baik dan jangan sampai membolos.

Murid juga berkewajiban untuk mengerjakan tugas yang diberikan oleh guru. Bukan hanya untuk mendapatkan nilai tetapi juga sebagai perwujudan akhlak baik terhadapnya. 

Artikel Terkait: 5 Contoh Puisi Hari Guru, Bisa Jadi Inspirasi Hadiah untuk Pahlawan Tanpa Tanda Jasa!

7. Tidak Mendahului Guru Saat Berjalan Sebelum Meminta Izin 

Sumber: Unsplash

Tidak mendahului guru saat berjalan merupakan sebuah adab yang sudah mulai terlupakan bahkan oleh orang dewasa sekalipun. Sebenarnya akhlak ini berlaku umum kepada semua orang tua. Orang yang lebih muda sebenarnya tidak boleh mendahului begitu saja orang tua yang berjalan di depannya. Ia harus terlebih dahulu meminta izin atau sekadar mengucapkan salam. 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

8. Mengucapkan Salam Saat Bertemu di Luar Sekolah 

Sumber: Unsplash

Akhlak terhadap guru tidak hanya berlaku di sekolah saja. Seorang murid yang berjumpa dengan guru di luar sekolah sebaiknya menyapanya dan mengucapkan salam sebagai bentuk penghormatan dan penghargaan kepadanya. Anehnya, seringkali beberapa murid justru menghindar saat berjumpa dengan guru di luar sekolah. 

9. Rendah Hati Kepada Mereka Khususnya Ketika Berdiskusi dengan Guru 

Sumber: Unsplash

Bersikap rendah hati bisa diwujudkan dalam beberapa sikap, antara lain menggunakan kalimat yang sopan saat berbicara, tidak duduk di tempat yang lebih tinggi dari guru, tidak membelakangi guru. Terpenting, jangan merasa lebih tahu atau lebih pintar saat berbicara dengan guru. Meski dalam kenyataannya memang ada murid yang lebih pintar dari gurunya. 

10. Senantiasa Mendoakan Kebaikan untuk Mereka

Sumber: Unsplash

Selain kedua orang tua, guru merupakan sosok yang paling berjasa bagi para siswa. Mendoakan kebaikan untuk guru juga menjadi salah satu wujud terima kasih seorang murid yang tidak ternilai. Ajaklah anak untuk juga mendoakan guru mereka agar diberi keselamatan dan kesehatan untuk bisa selalu mengajarkan ilmu pengetahuan.

Itulah sejumlah akhlak baik terhadap guru yang patut orang tua ajarkan kepada anak. Di sekolah, guru mengajarkan muridnya untuk menghormati orang tua. Sebaliknya, di rumah pun orang tua juga harus mengajarkan anak menghargai guru mereka. 

***

Baca Juga:

Tema Peringatan Hari Guru Nasional 2020 dan Sejarah Perjuangannya

Dirayakan Besok! Ini Pedoman & Teks Doa Upacara Bendera Peringatan Hari Guru Nasional 2020

Memahami Sejarah Hari Guru Sedunia, Pahlawan Tanpa Tanda Jasa!