Jika anak Anda terbiasa membawa bekal makan siang dari rumah maka sebaiknya Anda telah menyiapkan bahan-bahannya pada malam hari, sehingga Anda tidak stres dan tergesa-gesa menyiapkan bekal keesokan harinya. Kami menganjurkan Anda membekali anak dengan makanan praktis seperti roti isi meses atau keju, salad buah, roti selai kacang, dll.
Bila Anda ingin membekali anak dengan nasi untuk makan siang, pilihlah makanan yang dapat dimasak dengan cepat, seperti nasi dan telur mata sapi, atau nasi plus nugget ayam atau sosis. Anda bisa memberikan uang jajan untuk anak bila Anda benar-benar tak punya waktu untuk membuat bekal. Namun pastikan anak tidak membeli jajanan yang tidak sehat di sekolah, atau lakukan koordinasi dengan para guru di sekolah agar kantin sekolah hanya menjual makanan yang sehat dan bernutrisi.