X
theAsianparent Indonesia Logo
theAsianparent Indonesia Logo
kemendikbud logo
Panduan ProdukMasuk
  • Kehamilan
    • Kalkulator perkiraan kelahiran
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
    • Kehilangan bayi
    • Project Sidekicks
  • Artikel Premium
  • Breastfeeding Week 2023
  • Cari nama bayi
  • Perawatan Ibu dan Bayi
  • Kulit Bayi
  • Rangkaian Edukasi
    • Pengasuhan Anak
    • Edukasi Prasekolah
    • Edukasi Sekolah Dasar
    • Edukasi Remaja
  • TAPpedia
  • TAP Rekomendasi
  • Anak
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Anak
    • Praremaja & Remaja
  • Parenting
    • Keluarga
    • Pernikahan
    • Seks
    • Berita Terkini
  • Kesehatan
    • COVID-19
    • Info Sehat
    • Penyakit
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Korea Update
    • Hiburan
    • Travel
    • Fashion
    • Kebudayaan
    • Kecantikan
    • Keuangan
    • Marvelous Asian Mums Special 2021
  • Nutrisi
    • Resep
    • Makanan & Minuman
    • Sarapan Bergizi
  • Videos
    • Kata Pakar Parenting
    • Plesiran Ramah Anak
    • Pilihan Parents
    • Kisah Keluarga
    • Kesehatan
    • Kehamilan
    • Event
    • Tumbuh Kembang
  • Belanja
  • Ayah manTAP!
    • Kesehatan Ayah
    • Kehidupan Ayah
    • Aktivitas Ayah
    • Hobi
  • VIP
  • Awards
    • TAP x Tokopedia Awards 2023

5 Rekomendasi Toko Perlengkapan Bayi di Bandung yang Bisa Bunda Pilih

Bacaan 5 menit

Berbelanja kebutuhan bayi memang lebih nyaman di toko khusus perlengkapan bayi, karena lebih lengkap dibanding swalayan biasa. Bagi Bunda yang berdomisili di Bandung, membeli kebutuhan bayi atau sekadar mencari kado untuk keponakan baru, bisa mencarinya di toko perlengkapan bayi Bandung berikut ini.

Harga produk-produk di tokok perlengkapan bayi tersebut bervariasi, tapi cenderung terjangkau, bahkan bisa lebih murah jika membeli satu set atau stelan. Koleksinya juga komplet, serta sering kali menyediakan jasa bungkus kado untuk hadiah yang sudah dipilih.

Berikut adalah rekomendasi 5 toko perlengkapan bayi yang ada di kota Bandung. Yuk, dicek dulu, Bun!

Artikel Terkait : Perlukah Kita Membeli Semua Perlengkapan Bayi?

5 Rekomendasi Toko Perlengkapan Bayi di Bandung

1. Lavie Baby House

toko perlengkapan bayi bandung

Jika berbicara mengenai toko perlengkapan bayi di Bandung, yang paling terkenal adalah Lavie Baby House. Berdiri sejak tahun 1992, toko yang terletak di belakang Rumah Sakit Borromeus ini adalah salah satu yang paling lengkap.

Mulai dari baju bayi, peralatan menyusui, peralatan mandi bayi, stroller, hingga mainan untuk bayi dan anak tersedia di Lavie Baby House. Lavie Baby House memiliki 2 gedung yang terpisah jarak beberapa meter.

Satu gedung berisi stroller, mainan, perlengkapan mandi, dan lain-lainnya yang berukuran cukup besar. Sedangkan satu lagi, berisi koleksi baju-baju bayi dan aksesorisnya dengan banyak pilihan.

Di Lavie Baby House tersedia ruang laktasi atau ruangan untuk menyusui, sehingga acara belanja bersama bayi pun menjadi lebih nyaman. Tak perlu khawatir jika lapar, di Jalan Imam Bonjol ini juga terdapat beberapa restoran dan kedai makanan yang menyajikan makanan khas Bandung.

Jam Operasional: 08.00-21.00, Selama PSBB 10.00-19.00
Alamat: Jl. Imam Bonjol No.4, 6, 7 Lebakgede, Coblong, Bandung
Nomer Telepon: 022-2504905
Instagram: @lavie_babyhouse

2. Yen’s Baby & Kids Shop

toko perlengkapan bayi bandung

Salah satu toko perlengkapan bayi yang terkenal di kota Bandung lainnya adalah Yen’s Baby Shop. Banyak sekali peralatan bayi yang bisa diperoleh di sini, seperti baju, sepatu, topi, mainan, dan juga buku untuk bayi.

Selain kebutuhan yang ukurannya kecil-kecil, ada pula yang ukurannya besar seperti highchair, baby walker, dan stroller. Tidak hanya keperluan bayi, barang-barang untuk ibu hamil dan menyusui juga tersedia di sini. Misanya booster ASI, baju maternity, gendongan, dan lain-lainnya.

Baby shop ini punya beberapa cabang yang bisa dikunjungi Parents yang berdomisili di kota Bandung. Memudahkan, ya, untuk Parents yang tinggal jauh dari pusat kota?

Cabang 1
Alamat: Jl. Dr. Setiabudi No. 174, Hegarmanah, Sukasari, Kota Bandung
Nomor Telepon: 022-2038536

Cabang 2
Alamat: Jl. Dakota No. 109, Sukaraja, Cicendo, Kota Bandung
Nomor Telepon: 022-6027529

Cabang 3
Alamat: Jl. Raya Lembang 289 (Borma), Lembang, Bandung
Nomer Telepon: 022-2788199

Jam Operasional: 08.00-21.00
Instagram: @yensbabyshop

3. Mivi Baby Shop

5 Rekomendasi Toko Perlengkapan Bayi di Bandung yang Bisa Bunda Pilih

Toko peralatan bayi lengkap di Bandung selanjutnya adalah Mivi Baby Shop. Meskipun tidak sebesar Lavie atau Yen’s, Mivi juga layak untuk dikunjungi karena terdapat banyak sekali pakaian dan pernak-pernik yang lucu-lucu.

Di sini tersedia stroller, bouncer, atau bumboo seat untuk bayi belajar duduk, alat mandi, dan lain sebagainya. Penataan barang di Mivi juga sangat rapi dan pengalaman belanja Bunda dijamin menyenangkan. Harga produknya terjangkau dan kualitasnya juga tidak diragukan lagi.

Alamat: Jl. Prof. Eyckman No.17, Pasteur, Sukajadi, Kota Bandung
Nomer Telepon: 022-2037400
Jam Operasional: 09.00-19.00
Instagram: @mivibabyshop

Artikel Terkait : Daftar Harga Perlengkapan Bayi Baru Lahir, Mari Hitung Anggaran Belanja Perlengkapan Bayi Anda

4. Madeline

5 Rekomendasi Toko Perlengkapan Bayi di Bandung yang Bisa Bunda Pilih

Baby Shop yang terletak di tengah kota Bandung ini didesain sedemikian rupa sehingga Bunda pasti betah berlama-lama belanja di dalamnya. Dalam satu gedung yang sama juga terdapat sebuah café dan coffee shop, setelah lelah berbelanja Parents bisa mengisi energi sejenak dengan ngopi-ngopi cantik.

Uniknya, Madeline Baby Shop juga menerima pembelian secara online. Sehubungan dengan kondisi sekarang, yakni wabah sedang merebak, Parents tentunya memiliki kekhawatiran jika harus berkunjung ke tempat umum dengan banyak orang. Oleh karena itu, belanja online bisa menjadi pilihan.

Bunda bisa mencari toko official dari Madeline di beberapa e-commerce seperti Shopee dan Tokopedia. Link-nya bisa diklik di bawah ini, ya. Oh iya, terkadang juga Madeline memberikan informasi diskon produknya di akun media sosial resminya.

Alamat: Jln. Bengawan no.22, Cihapit, Bandung Wetan, Kota Bandung
Nomer Telepon: 022-87831212
Jam Operasional: 09.00-19.00
Instagram: @madelinebandung
Toko Online: www.shopee.co.id/madelinebabyshop dan www.tokopedia.com/madelinebaby

5. Toko Perlengkapan Bayi Terlengkap Indokids Baby & Kid Shop

5 Rekomendasi Toko Perlengkapan Bayi di Bandung yang Bisa Bunda Pilih

Cerita mitra kami
Bintik Putih Pada Wajah Bayi, Apa Penyebab & Cara Mengatasinya?
Bintik Putih Pada Wajah Bayi, Apa Penyebab & Cara Mengatasinya?
Ciri-Ciri Bayi Alergi Susu Sapi yang Harus Bunda Ketahui
Ciri-Ciri Bayi Alergi Susu Sapi yang Harus Bunda Ketahui
Cara Melakukan Bonding Berkualitas dengan si Kecil di 1000 Hari Pertama Kehidupannya
Cara Melakukan Bonding Berkualitas dengan si Kecil di 1000 Hari Pertama Kehidupannya
Tak Boleh Sembarangan, Ini Panduan untuk Melindungi Kulit Bayi dengan Tepat
Tak Boleh Sembarangan, Ini Panduan untuk Melindungi Kulit Bayi dengan Tepat

Rekomendasi toko perlengkapan bayi di Bandung selanjutnya adalah Indokids. Indokids memiliki banyak cabang di kota Bandung dan Bunda bisa menemukan beberapa toko di dalam mall-mall besar kota Bandung. Berikut adalah daftar cabang Indokids Baby & Kid Shop di kota Bandung:

  • Indokids Borma Antapani
  • Indokids Jatinangor Town Square
  • Indokids Rancaekek
  • Indokids Antapani
  • Indokids Cijerah
  • Indokids Margacinta
  • Indokids Bojongsoang
  • Indokids Pasir Impun
  • Indokids Rencong
  • Indokids Festival Citylink
  • Indokids Kopo Katapang
  • Indokids Permata Cimahi
  • Indokids Premium, Paskal
  • Indokids Miko Mall

Toko pusat dari Indokids sendiri bisa dikunjungi di Setiabudi. Bunda bisa membeli berbagai keperluan bayi seperti peralatan MPASI, kosmetik bayi, bouncer, pompa ASI, makanan organik untuk bayi, mainan, dan sebagainya.

Indokids juga melayani pembelian online dengan menggunakan jasa Gosend, JNE, JNT, dan Sicepat. Untuk informasi lebih lengkap, Parents bisa mengintip akun Instagramnya yang ada di bawah ini, ya.

Alamat: Jl. Dr. Setiabudi No.264, Gegerkalong, Kota Bandung
Nomer Telepon: 08112203047
Jam Operasional: 09.00-17.00 (untuk pengiriman barang online)
Instagram: @indokids.store

Itulah rekomendasi toko perlengkapan bayi Bandung. Dari 5 rekomendasi di atas, mana yang sudah pernah Parents kunjungi, nih?

Baca Juga:

id.theasianparent.com/toko-perlengkapan-bayi/

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.

img
Penulis

Annisa Pertiwi

Diedit oleh:

Finna Prima Handayani

  • Halaman Depan
  • /
  • Bayi
  • /
  • 5 Rekomendasi Toko Perlengkapan Bayi di Bandung yang Bisa Bunda Pilih
Bagikan:
  • Ini 10 Daftar toko perlengkapan bayi yang lengkap dan murah di Denpasar

    Ini 10 Daftar toko perlengkapan bayi yang lengkap dan murah di Denpasar

  • 5 Toko perlengkapan bayi online ini wajib Bunda lirik kalau malas keluar rumah

    5 Toko perlengkapan bayi online ini wajib Bunda lirik kalau malas keluar rumah

  • 8 Pompa ASI Elektrik Terbaik 2023, Berkualitas dan Praktis untuk Bunda Sibuk

    8 Pompa ASI Elektrik Terbaik 2023, Berkualitas dan Praktis untuk Bunda Sibuk

  • 10 Artis yang Tak Malu Gendong Anaknya dengan Kain Jarik

    10 Artis yang Tak Malu Gendong Anaknya dengan Kain Jarik

  • Ini 10 Daftar toko perlengkapan bayi yang lengkap dan murah di Denpasar

    Ini 10 Daftar toko perlengkapan bayi yang lengkap dan murah di Denpasar

  • 5 Toko perlengkapan bayi online ini wajib Bunda lirik kalau malas keluar rumah

    5 Toko perlengkapan bayi online ini wajib Bunda lirik kalau malas keluar rumah

  • 8 Pompa ASI Elektrik Terbaik 2023, Berkualitas dan Praktis untuk Bunda Sibuk

    8 Pompa ASI Elektrik Terbaik 2023, Berkualitas dan Praktis untuk Bunda Sibuk

  • 10 Artis yang Tak Malu Gendong Anaknya dengan Kain Jarik

    10 Artis yang Tak Malu Gendong Anaknya dengan Kain Jarik

Daftarkan email Anda sekarang untuk tahu apa kata para ahli di artikel kami!
  • Kehamilan
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
  • Tumbuh Kembang
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Praremaja
    • Usia Sekolah
  • Parenting
    • Pernikahan
    • Berita Terkini
    • Seks
    • Keluarga
  • Kesehatan
    • Penyakit
    • Info Sehat
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Keuangan
    • Travel
    • Fashion
    • Hiburan
    • Kecantikan
    • Kebudayaan
  • Lainnya
    • TAP Komuniti
    • Beriklan Dengan Kami
    • Hubungi Kami
    • Jadilah Kontributor Kami
    • Tag Kesehatan


  • Singapore flag Singapore
  • Thailand flag Thailand
  • Indonesia flag Indonesia
  • Philippines flag Philippines
  • Malaysia flag Malaysia
  • Sri-Lanka flag Sri Lanka
  • India flag India
  • Vietnam flag Vietnam
  • Australia flag Australia
  • Japan flag Japan
  • Nigeria flag Nigeria
  • Kenya flag Kenya
© Copyright theAsianparent 2023. All rights reserved
Tentang Kami|Tim Kami|Kebijakan Privasi|Syarat dan Ketentuan |Peta situs
  • Fitur
  • Artikel
  • Beranda
  • Jajak

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

theAsianparent heart icon
Kami ingin mengirimkan Anda informasi terbaru seputar gaya hidup.