Ingin Staycation dalam Waktu Dekat? Simak 8 Panduan Agar Tetap Aman

Beberapa orang telah melakukan staycation saat new normal. Nah, agar tetap aman dan mencegah paparan virus, Parents wajib perhatikan tips ini.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Di tengah pandemi COVID-19, sejumlah daerah menerapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB). Kini, setelah pelaksanaan vaksin ketiga, beragam aktivitas di luar ruangan pun semakin banyak dilakukan, salah satunya staycation.

Staycation merupakan liburan singkat di dalam kota dan dekat dari rumah, lazim dilakukan beberapa masyarakat jika mulai jenuh dengan pekerjaan sehari-hari. Umumnya masyarakat staycation dengan menginap di hotel pada akhir pekan.

Artikel Terkait : Sebelum Bisa Adaptasi dengan The New Normal, Ini 3 Tahap yang Akan Parents Rasakan

Lantas, bagaimana jika staycation dilakukan ketika kondisi pandemi, apakah aman? Berada di rumah saja selama tiga bulan memang sangat membosankan, tapi kita juga tidak boleh mengabaikan kesehatan diri sendiri dan orang lain begitu saja. Apalagi hanya untuk memuaskan hasrat untuk berlibur dan keluar dari rumah.

Meski demikian, staycation saat new normal juga tidak sepenuhnya salah, selama kita selalu menerapkan protokol kesehatan dengan baik. Tak luput, pastikan juga tempat kita staycation sudah memiliki panduan new normal, agar kita dan keluarga bisa aman selama berada di sana.

8 Tips Aman Staycation saat New Normal

Nah, bagi Parents yang berminat staycation dalam waktu dekat, berikut ini beberapa panduan yang perlu diperhatikan. Jangan sampai diabaikan, karena ini menyangkut kesehatan diri sendiri, keluarga, dan orang lain.

1. Pastikan Kondisi Fisik Sehat

Hal pertama yang perlu dilakukan adalah memastikan kondisi fisik Parents, si kecil, maupun anggota keluarga lainnya yang akan staycation benar-benar dalam keadaan sehat. Jika merasa tidak enak badan, lebih baik ditunda terlebih dahulu. Apalagi kalau menunjukkan gejala mirip COVID-19, yaitu demam, batuk, pilek, dan sebagainya.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

2. Siapkan Seluruh Perlengkapan Sanitasi Sendiri

Jangan sampai lupa menyiapkan hand sanitizer, masker kain untuk orang dewasa dan anak-anak, face shield, tisu kering dan basah, hingga sabun antibakteri. Bahkan, akan lebih baik jika Parents juga membawa sikat gigi sendiri dari rumah, meskipun biasanya di hotel sudah disiapkan.

3. Pilih Hotel yang Sudah Menerapkan Panduan New Normal

Ini juga tidak kalah penting diperhatikan agar kita tetap bisa berlibur dengan aman. Mengutip dari situs Kompas, inilah protokol staycation saat new normal yang diterapkan di hotel untuk para tamunya:

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan
  • Pemberian satu set alat kesehatan, seperti masker dan sarung tangan karet.
  • Tamu harus menggunakan masker sebelum memasuki area hotel.
  • Tamu harus menggunakan hand sanitizer sebelum memasuki lobi hotel.
  • Disarankan memakai sarung tangan latex saat proses check-in ketika menggunakan alat-alat yang digunakan bersama.
  • Disarankan memakai sarung tangan latex saat check-in ketika melakukan penyerahan KTP atau ponsel sebagai bukti pemesanan kamar.
  • Memakai hand sanitizer sebelum dan sesudah memegang alat-alat yang digunakan bersama, serta saat menyerahkan KTP atau ponsel kepada petugas hotel.
  • Jika resepsionis ramai, tamu dianjurkan untuk duduk di tempat yang sudah disediakan sesuai peraturan jaga jarak di setiap hotel.
  • Penggantian sprei dan handuk disarankan dilakukan dua hari sekali bagi yang menginap jangka panjang.
  • Tamu harus menunju pintu lobi atau gerbang hotel untuk mengambil pesanan yang diantar ojek online.

4. Cek Kebersihan Kamar Hotel

Setelah sampai dan check-in, pastikan Parents memeriksa kebersihan kamar hotel, bahkan jika perlu periksa sampai setiap sudutnya. Apabila menemukan bagian kotor, jangan sungkan meminta petugas hotel membersihkannya terlebih dahulu. Begitu juga jika melihat sprei yang dipakai kotor atau berdebu, jangan ragu untuk minta ganti sprei.

5. Jangan Menggunakan Kolam Renang dan Pusat Kebugaran di Hotel

Jika di hotel disediakan kolam renang dan tempat kebugaran, lebih baik tidak memakainya. Sebab, kita tidak tahu siapa saja yang sudah memakai tempat tersebut, apakah ia dalam keadaan sehat atau sakit, dan tidak tahu juga bagaimana kebersihan di sana.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Artikel Terkait : Jalani The New Normal Tanpa Perlu Cemas Berlebihan, Ini Saran Psikiater

6. Membawa Alat Makan Sendiri

Apabila Parents terlalu khawatir menggunakan alat makan bersama yang disediakan hotel, sebaiknya bawa alat makan sendiri. Seperti tempat makan (bisa berupa box bekal makan), sendok, garpu, dan sedotan stainless. Segera cuci setelah memakainya.

Akan tetapi, jika tidak mau repot, Parents bisa menggunakan alat makan yang telah disediakan pihak hotel. Biasanya, di era new normal saat ini, beberapa hotel dan tempat makan sudah menyediakan sterilisasi alat makan.

7. Minum Vitamin dan Konsumsi Makanan Sehat

Jangan lupa juga minum vitamin kalau memang Parents dan keluarga memiliki vitamin tertentu yang rutin dikonsumsi setiap hari. Lalu selama staycation, kita juga tetap harus mengonsumsi makanan yang bersih dan sehat, agar tubuh kita tidak mudah terpapar virus atau penyakit.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

8. Selalu Terapkan Protokol Kesehatan

Terakhir, agar terhindar dari virus, kita wajib menerapkan protokol kesehatan, berupa jaga jarak fisik, hindari kerumunan orang, memakai masker setiap keluar ruangan (boleh juga ditambah dengan memakai face shield), rajin cuci tangan menggunakan sabun ataupun dibersihkan memakai hand sanitizer, tidak lupa etika batuk dan bersin, serta segera mandi setelah beraktivitas di luar dan bersihkan segala benda yang telah dibawa keluar.

Itulah 8 tips aman staycation saat new normal. Namun, jika Parents tidak benar-benar membutuhkan staycation atau keluar rumah, lebih baik di rumah saja, ya.

Baca Juga :

id.theasianparent.com/anak-ke-kantor-saat-new-normal

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan