Beri anak tambahan energi dengan sarapan lezat gandum utuh dari sereal kesukaannya!

Berikan si kecil sarapan yang kaya gandum utuh, karena kesehatan adalah salah satu berkah terbaik yang bisa Anda berikan pada mereka.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Pernahkah Anda mendengar; “Sarapanlah seperti raja”? Pernyataan ini sangat benar dan bahkan berlaku untuk buah hati Anda! Salah satu menu sehat yang bisa disajikan adalah sereal gandum utuh. 

Sarapan adalah waktu makan terpenting anak Anda karena sarapan memberikan energi dan nutrisi yang mereka butuhkan untuk melalui harinya. Penelitian menunjukkan bahwa sarapan yang seimbang membantu anak-anak menjadi lebih baik di sekolah – dan bahkan membantu mendapatkan nilai yang lebih tinggi.

Para ahli setuju bahwa sarapan yang sehat harus terdiri atas empat kelompok makanan: buah/sayuran, susu, daging (atau alternatif protein lainnya) dan biji-bijian – idealnya gandum utuh. Tak mengherankan jika sereal gandum utuh disarankan sebagai salah satu menu sarapan untuk si kecil.

Menyertakan tiga kelompok makanan pertama dalam sarapan anak memang mudah, namun gandum utuh seringkali terlewatkan, karena makanan sehat ini tidak ‘semenarik’ atau seenak makanan lainnya.

Tapi coba tebak, sereal gandum utuh memiliki sangat banyak manfaat dan hadir dalam beragam rasa bahkan untuk anak-anak yang sangat suka pilih-pilih makanan!

Gandum utuh membentuk bagian yang sangat penting dari diet seimbang untuk anak Anda, dan bisa dengan mudah disertakan melalui sereal.

Mengapa sereal gandum utuh begitu penting?

Gandum utuh, ketika disertakan dalam sarapan, akan meningkatkan porsi ‘energi’ – dan akan memberikan anak Anda energi fisik dan mental yang mereka butuhkan dalam berkegiatan.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Gandum utuh juga memiliki manfaat kesehatan lainnya: ia mengandung unsur yang bisa melawan kanker, membantu mengurangi kolesterol dan menurunkan risiko diabetes tipe 2 serta berat badan berlebih.

Anda bisa membaca lebih lanjut tentang manfaat gandum utuh, di sini.

Meskipun banyak manfaatnya, anak-anak di Indonesia tidak mendapatkan asupan gandum yang cukup, menurut survey diet nasional terhadap lebih dari 500 anak (usia 6-12) oleh Universitas Newcastle Internasional Singapura.

Survey tersebut, yang memerhatikan pola konsumsi gandum utuh anak-anak, menemukan bahwa 6 dari 10 anak tidak memakan gandum utuh sama sekali, dan 94% anak tidak mendapatkan asupan gandum utuh yang direkomendasikan, yaitu 48g per hari.

Bunda, bukankan ini waktu yang tepat untuh mengubahnya? Yang kita butuhkan hanyalah perubahan sederhana: menyertakan roti gandum utuh, nasi merah dan sereal ke dalam makanan anak sehari-hari.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Contohnya, kita bisa membuat sarapan yang terdiri atas semangkok sereal gandum utuh, dengan susu dan tambahan potongan buah, yang memberikan anak banyak kebaikan untuk memulai hari. Sarapan seimbang yang kaya vitamin, mineral dan serat akan meningkatkan nutrisi mereka, kemampuan di sekolah … dan banyak hal lainnya.

Tambahkan sereal gandum utuh dalam hari anak Anda dan lihatlah mereka bersinar!

Sereal gandum utuh untuk sarapan sehat

Kita semua tahu bahwa pagi hari adalah saat yang sibuk untuk Bunda. Sembari menyiapkan anak-anak berangkat ke sekolah, bagaimana kita memastikan jika mereka juga mendapatkan sarapan yang sehat, lengkap dengan gandum utuh?

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Sarapan sereal adalah cara termudah untuk melakukannya, karena dengan mengonsumsi sereal anak Anda akan mendapatkan asupan gandum utuh yang mencukupi kebutuhan energi dan makanan mereka.

Sereal untuk sarapan yang baik mengandung tepung gandum utuh sebagai bahan utama dan juga menyediakan vitamin, serta mineral seperti zat besi dan serat.

Inilah mengapa anak-anak dan Bunda menyukai sarapan sereal gandum utuh:

  • Sereal gandum utuh begitu menyenangkan dan sangat lezat – tidak heran anak-anak begitu menyukainya.
  • Beberapa sereal sangat lezat dan renyah sehingga bisa dimakan tanpa susu, membuatnya bisa dimakan sebagai cemilan dalam perjalanan mengantar anak ke sekolah.
  • Sereal tidak merepotkan dan merupakan pilihan sarapan yang menyehatkan untuk pagi yang sibuk.
  • Sang buah hati mendapatkan asupan nutrisi mikro, khususnya vitamin B, kalsium, dan zat besi.
  • Memastikan si kecil mendapatkan cukup energi untuk menjalani hari sembari memberikan mereka asupan gandum utuh yang direkomendasikan.
  • Anak-anak mendapatkan tambahan susu yang kaya kalsium dan hal ini terbukti meningkatkan asupan susu mereka.
  • Anak-anak juga akan memakan buah lebih sering, karena kita mencampurkannya dengan sereal.

Bunda, nutrisi yang tepat adalah salah satu berkah terbaik yang bisa Anda berikan kepada anak dan suatu hari nanti mereka akan berterima kasih pada Anda.

Jadi berikanlah mereka kesehatan terbaik melalui asupan gandum utuh dan saksikanlah anak Anda tumbuh menjadi semakin kuat setiap harinya!

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Bunda, isilah komentar di bawah: apa menu sarapan anak Anda dan apakah mereka mengonsumsi gandum utuh?

 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Penulis

Putri Fitria