Kabar bahagia datang dari komedian kenamaan, Rina Nose. Pasalnya artis dengan nama lengkap Nurina Permata Putri ini diketahui baru melangsungkan pernikahannya di Belanda.
Negeri kincir angin tersebut dipilih lantaran sang suami, Josscy Vallaza (40), memang berasal dari sana. Rina sendiri baru mengunggah foto bersama sang suami, Rabu sore (23 Oktober 2019). Ia seakan menegaskan bahwa statusnya kini telah berubah, dengan menulis keterangan foto, “Mr & Mrs Aartsen 22-10-2019”.
Ribuan doa pun langsung berdatangan, baik dari kalangan selebriti atau pun warganet.
View this post on Instagram
Sebelum Rina mengunggah foto tersebut, beberapa kerabat yang hadir sudah mengunggahnya lebih dulu di sosial media. Memperlihatkan momen spesial pasangan ini.
Rina Nose menikah
“Selamat teteh @rinanose16 semoga samawah langgeng sampai tua” ujar Mpok Alpa dalam unggahannya.
Melalui QnA di akun YouTube Rina, ia mengutarakan bahwa keduanya sudah menikah pada 22 Oktober 2019, bertepatan dengan tanggal pertemuan keduanya.
Bersama sang suami, perempuan berusia 35 tahun ini berpose mesra di depan kincir angin, ikon khas negeri Belanda. Dengan mengenakan gaun putih, keduanya merangkul satu sama lain.
Tak hanya Mpok Alpa saja yang hadir dalam pernikahannya, seorang Make Up Artist, Fetry, juga terlihat mengabadikan momen pernikahan Rina.
Dalam Instagram story miliknya ia mengunggah beberapa momen sakral saat prosesi, khususnya ketika akad nikah. Pernikahan yang digelar pun nampak sederhana bersama keluarga serta orang-orang terdekat.
Persiapan pernikahan
Sementara,di akun Instagram pribadinya, Rina Nose juga membagikan video persiapan jelang pernikahannya. Dalam unggahan tersebut terlihat ia dan sang suami kompak mendekorasi tempat untuk momen spesialnya tersebut.
“Membangun rumah tangga dimulai dari bikin dekorasi pernikahan bersama,” tulisnya
Ia pun nampak menikmati persiapan pernikahan yang dilakukannya sendiri. Bahkan perempuan kelahiran 16 Januari 1984 ini juga membuat sendiri buket bunganya dan menambahkan informasi lokasi pernikahan yang dilangsungkan di restoran De Moulen.
Tentang gelaran pesta
Pernikahannya ini memang hanya mengundang orang-orang terdekat, rupanya ia dan suami sepakat untuk menciptakan suasana intim dan kekeluargaan yang lekat.
Semula Rina akan melangsungkan pernikahan pada 19 September 2019, namun persiapan keduanya masih belum matang. Alhasil, dipilihlah tanggal 22 Oktober dipilih sebagai hari terbaik untuk mengukuhkan cinta keduanya.
Melangsungkan pernikahan di luar negeri, Rina menandaskan kalau persiapannya memang tidak mudah karena ada banyak hal yang harus diurus. Namun ia sangat beryukur acara yang pernikahan bisa berjalan lancar.
Selamat memasuki gerbang pernikahan untuk Rina Nose dan Josscy!
Sumber : Instagram
Baca Juga :
Pentingnya tes kesehatan pra nikah bagi pasangan yang merencanakan pernikahan
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.