6 Rekomendasi Restoran Korea di Semarang, Legendaris Banget!

Ada yang sudah beroperasi sejak tahun 1988.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Kuliner Korea Selatan semakin memiliki banyak penggemar di tanah air. Restoran yang menyuguhkan hidangan khas negeri gingseng pun semakin menjamur, termasuk di Semarang. Kehadiran restoran Korea di Semarang semakin menambah keragaman kuliner di ibu kota Jawa Tengah ini. 

Di sana, pengunjung bisa menikmati berbagai hidangan populer korea selatan. Tidak hanya itu, sejumlah restoran juga didesain agar nyaman untuk makan bersama keluarga atau teman. Bahkan, ada yang dibuat semirip mungkin dengan restoran yang ada di Korea. Berikut rekomendasinya! 

6 Rekomendasi Restoran Korea di Semarang

1. CHUNG GI WA Merupakan Restoran Korea di Semarang yang Jadi Favorit

Sumber : Instagram

Bisa dibilang CHUNG GI WA merupakan restoran korea favorit di Kota Semarang yang dikenal dengan Korean Barbeque-nya. Selain daging, restoran juga memberikan lauk pauk yang bervariasi  seperti kimchi, jeon (pancake), lobak dan rumput laut, kacang panggang dan salad. Banyak yang bilang, restoran ini menyajikan makanan Korea yang otentik. Bahan-bahan yang digunakan pun kualitas premium. Restoran ini cukup disukai karena sering memberikan lauk pauk gratis. Selain Barbeque, pengunjung juga bisa memesan menu lain, seperti Bibimbap, nasi goreng, dan menu lain 

Lokasi: Jl. Sultan Agung No.69, Gajahmungkur, Kec. Gajahmungkur, Kota Semarang, Jawa Tengah 50232

Jam Operasional: 10.00 – 22.00

Artikel terkait : Restoran Korea di Jakarta, Bogor, Bandung, Semarang, Yogyakarta dan Bali

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

2. Kim’s K Food (Kim’s Chicken & Dakgalbi)

Sumber : Instagram

Makanan di restoran ini dijamin halal karena mengusung konsep "Korean Fusion Food & Bingsoo (No Pork and No Lard)". Jadi aman  dinikmati dan dikonsumsi berbagai kalangan dan usia. Menu yang disajikan terbilang variatif terutama bingsu-nya (dessert). Selain menikmati makanan manis dan segar, pengunjung bisa mencicipi berbagai hidangan lezat, seperti Korean Chicken Wing Original (Honey Butter, Soy Garlic, Yangnyeom, Spicy Yangnyeom), Dakgangjeong, Chicken, Tangsuyuk, Cheese Buldak, hingga Budaejjigae. Untuk harganya mulai 20-an ribu hingga di atas 100rb per menunya. 

Lokasi: Kim’s Chicken & Dakgalbi berlokasi di Jalan Moh. Suyudi No.64, Miroto, Semarang Tengah, Semarang. 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Jam Operasional: 10.00-22.00 WIB

Artikel terkait : 6 Restoran Korea di Jakarta yang menawarkan menu halal pada pelanggannya

3. HWA RO Barbeque

Sumber : Instagram

Tidak hanya makanannya yang enak, pengunjung bisa  menikmati sensasi makan layaknya di restoran barbeque ala drama Korea. Sebab, restoran ini memang memiliki desain interior menyerupai rumah tradisional khas Korea dengan sentuhan kayu di setiap sudutnya. 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Saat makan BBQ di sini tidak perlu khawatir dengan asap, sebab di setiap meja sudah disediakan penyedot asap. Selain menu BBQ, pengunjung juga bisa mencicipi hidangan autentik lain seperti kimchi jjigae, galbi tang, yuk gae jang dan menu lainnya. Harga makanan di sini mulai Rp 40rb hingga ratusan ribu rupiah untuk menu daging. 

Lokasi: Jl. Gajahmada No.150, Miroto, Kec. Semarang Tengah, Kota Semarang, Jawa Tengah 50135

Jam operasional:  11.30 WIB-22.30 WIB.

4. Gang Gang Sullai Korean Barbeque

Sumber : Instagram

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Bagi pecinta all you can eat, Gang Gang Sullai Korean Barbeque merupakan tempat yang tak boleh dilewatkan. Di sini tersedia menu BBQ dan juga shabu-shabu. 

Pengunjung bisa menikmati menu daging dengan puas lengkap dengan berbagai jenis saus, sayuran, dan hidangan pembuka. 

Di sini juga bisa refill es teh atau teh panas sepuasnya. Untuk paket AUCE dipatok harga  sekitar Rp 170 ribu per orangnya. 

Lokasi: Jl. Diponegoro No.27, Lempongsari, Kec. Gajahmungkur, Kota Semarang, Jawa Tengah 50231

Jam Operasional: makan siang 11.00 WIB – 15.00 WIB dan makan malam pada pukul 18.00 WIB – 22.00 WIB.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

5. Seoul Chicken Semarang

Sumber : Instagram

Jika kebanyakan restoran menyajikan menu daging, lain halnya dengan  Seoul Chicken Semarang yang fokus pada menu ayam. Restoran ini memiliki menu andalan dengan bahan dasar ayam, seperti ayam buldak, berupa ayam goreng krispi yang diberi siraman saus. Ada juga varian saus Salted Egg. Pengunjung juga bisa mencicipi menu lainnya seperti tteokbokki, kue beras Korea  dan odeng, semacam otak-otak. Keduanya semakin nikmat saat disajikan dalam rendaman saus gochujang dengan rasa asam, manis, pedas dan gurih. Berbagai menu dessert yang manis juga layak dicoba. Harga makanan di sini cukup terjangkau mulai dari Rp30 ribu saja. 

Lokasi: Jalan Hasanudin No. 31, Plombokan, Semarang Utara, Kota Semarang, Jawa Tengah 50171

Jam Operasional: 11.00 WIB-21.00 WIB.

Artikel terkait : 10 Restoran Indonesia di Korea Selatan, Bikin Rindu Kampung Halaman

6. Seoul Palace Jadi Restoran Korea di Semarang Paling Legendaris 

Sumber : Instagram

Seoul Palace menjadi restoran yang wajib dikunjungi di Semarang. Menurut akun Instagramnya, restoran ini sudah beroperasi sejak 1988 jauh sebelum budaya Korea menjamur seperti saat ini. 

Tidak heran bila makanan yang disajikan juga sangat autentik karena diracik oleh koki asli Korea. Meski begitu, seluruh hidangan di sini diklaim tidak mengandung babi. Jadi, halal dan bisa dinikmati semua kalangan. 

Beberapa menu andalannya antara lain Dak Bulgogi, Ayam BBQ dan Tang Sa Ao. Menu lain harus dicicipi antara lain Jajangmyeon, Jampong, bibimbap, hingga Sam Gye Tang. 

Lokasi: Jalan Pandanaran No. 109, Mugassari, Semarang Selatan, Kota Semarang, Jawa Tengah 50243

Jam Operasional: makan siang di jam 11.00 WIB – 15.00 WIB dan makan malam 18.00 WIB – 22.00 WIB.

Itulah rekomendasi restoran Korea yang ada di Semarang dengan berbagai keunikan dan menu andalan masing-masing. Wah, jadi nggak sabar pengen cobain satu-satu! 

***

Baca juga :