3 Resep Lontong Balap Surabaya yang Mudah Dipraktikkan

Aneka resep lontong balap Surabaya yang mudah dipraktekkan di rumah. Dijamin rasanya nggak kalah sama yang dijual abang-abang.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Kangen dengan lontong balap Surabaya tapi susah mencari penjualnya di luar Surabaya? Bikin sendiri yuk. Di artikel ini TAP memberikan 3 resep lontong balap yang mudah dipraktekkan di rumah.

Resep Lontong Balap ala @inamaniez

instagram: @inamaniez

Bahan kuah cambah:

  • 500 gr cambah
  • 7 siung bawang putih
  • 1 sdt lada bubuk
  • 1 sdt kaldu bubuk
  • 2 batang daun bawang
  • 3 batang seledri
  • 1,5 lt air kaldu (air biasa juga bisa)
  • Garam dan gula secukupnya

Bahan pelengkap:

  • Lontong
  • Tahu goreng
  • Lento kacang tolo
  • Bawang goreng
  • Kecap manis

Bahan lento:

  • 500 gr singkong parut
  • 1/2 butir kelapa muda, parut
  • 200 gr kacang tolo
  • 2 sdm tepung kanji

Bumbu halus lento:

  • 5 siung bawang putih
  • 7 buah cabe rawit (optional)
  • 9 lembar daun jeruk
  • 1 sdm ketumbar bubuk
  • 5 buah kencur (ukuran tanggung)
  • Garam dan kaldu bubuk secukupnya

Bahan sambel petis:

  • 5 siung bawang putih
  • 17 buah cabe rawit (sesuai selera)
  • 7 sdm petis udang
  • 1-2 sdm kecap manis
  • Air secukupnya
  • Garam dan gula secukupnya

Cara membuat:

1. Kuah cambah

Haluskan bawang putih. Tumis dan masukkan kaldu bubuk, tambahkan garam, gula dan kaldu bubuk. Tes rasa lalu masukkan daun bawang, seledri dan cambah. Aduk rata dan langsung matikan.

2. Lento kacang tolo

Campur semua bahan dan bumbu halus. Aduk rata kemudian buat bulatan dengan cara dikepal- kepal hingga padat. Goreng hingga kecoklatan.

3. Sambal petis

Haluskan bawang putih dan cabe rawit.Tumis kemudian masukkan petis udang lalu tambahkan garam, gula, kecap manis dan air secukupnya.Aduk rata sampai petis tidak menggumpal. Masak hingga meletup- letup.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Cara penyajian:

Siapkan piring kemudian susun potongan lontong, potongan tahu goreng, potongan lento, tauge rebus. Siram dengan kuah lalu taburi bawang goreng. Lontong balap siap dinikmati.

Artikel terkait: Cari ide masak udang? Ini 7 resep lezatnya untuk Anda contek!

Resep Lontong Balap ala @ocha_chupid

instagram: @ocha_cupid

Bahan:

  • Lontong, secukupnya
  • 6 buah tahu,potong kecil-kecil goreng hingga berkulit
  • 250 gr tauge
  • 3 batang daun bawang,rajang
  • Bawang putih goreng, secukupnya
  • Bawang merah goreng, secukupnya

Bumbu kuah sayur tauge

Bahan (haluskan):

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan
  • 5 siung bawang putih
  • 8 siung bawang merah
  • 2 cm jahe
  • 3 sdm kecap manis
  • Gula
  • Garam
  • Merica
  • Kaldu bubuk secukupnya

Cara membuat:

  • Tumis bumbu halus hingga harum dan matang,sisihkan
  • Didihkan air, masukkan semua bumbu halus,bumbui dengan gula,garam,merica,kaldu bubuk,serta kecap manis,koreksi rasanya
  • Masukkan tauge & daun bawang, aduk sebentar dan segera matikan api agar tauge tidak kematangan

Lentho

Bahan:

  • 250 gr kacang tolo, rebus hingga empuk

Bumbu halus:

  • 4 siung bawang putih
  • 6 siung bawang merah
  • 1 sdt ketumbar sangrai
  • 3 cm lengkuas
  • 2 buah cabai merah besar
  • Cabai rawit 5 buah
  • 5 lembar daun jeruk, dibuang tulangnya
  • 5 sdm tepung beras
  • 2 sdm tepung tapioka
  • Air secukupnya

Cara membuat:

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Sumber: Instagram Starving Idea

  • Haluskan sebagian kacang tolo, sebagian biarkan utuh
  • Haluskan semua bumbu halus,tambahkan gula dan garam, campurkan dengan kacang tolo
  • Masukkan tepung beras & tapioka, beri air sedikit demi sedikit hingga adonan bisa dipulung
  • Koreksi rasanya, bentuk bulat2 lalu goreng hingga matang

Sambel petis:

  • Bawang putih goreng
  • Cabai rawit
  • Petis udang
  • Gula dan garam
  • Air panas secukupnya
  • Semua bahan diulek,lalu tambahkan sedikit air panas aduk hingga rata

Penyajian:

Tata lontong, tahu dan lentho yg telah dipotong-potong dalam piring. Siram dengan kuah tauge, tambahkan sambal petis. Terakhir beri taburan bawang goreng.

Artikel terkait: 11 Resep Masakan Indonesia Populer

Resep Lontong Balap ala Nia Syifa

Sumber: Instagram

Bahan kuah cambah (tauge):

  • 300 gr Tauge
  • 5 siung Bawang putih
  • 4 siung Bawang merah
  • secukupnya Daun bawang
  • secukupnya Daun seledri
  • 1 Liter Kaldu sapi (Air biasa juga bisa)
  • 2 sdm Minyak untuk menumis
  • 1 sdt Kaldu bubuk
  • 1/4 sdt Lada bubuk
  • Secukupnya Garam & Gula

Bahan Pelengkap:

  • Lontong
  • Tahu goreng
  • Lento Kacang tolo
  • Bawang goreng
  • Kecap manis
  • Bahan lento kacang tolo:
  • 200 gr Kacang Tolo direbus(3/4 dihaluskan,1/4 biarkan utuh)
  • 5 Siung Bawang putih halus
  • 2 cm Kencur halus
  • Putih Telur
  • 2 lembar Daun Jeruk iris tipis
  • 3 buah Cabe rawit (opsional)
  • Secukupnya Garam & gula

Bahan sambal petis:

  • 3 sdm Petis Udang
  • 15 Cabe Rawit (opsional)
  • 5 Siung Bawang Putih
  • 5 sdm Minyak goreng
  • 1-2 sdm Kecap manis
  • secukupnya Air
  • secukupnya Garam & gula

Sumber: Instagram

Membuat kuah cambah (tauge):

  • Haluskan bawang putih & bawang merah.
  • Tumis bumbu halus
  • Masukkan air kaldu, beri garam, lada, gula & kaldu bubuk, masak hingga mendidih
  • Masukkan tauge, daun bawang & seledri, aduk rata kemudian langsung matikan api
  • Biarkan tauge matang sendiri dengan kuah panasnya. 

Membuat lento kacang tolo: 

  • Campur semua bahan aduk rata, buat bulatan dengan cara di kepal hingga padat
  • Goreng hingga kecoklatan.

Membuat sambal petis:

  • Haluskan cabe rawit & bawang putih dengan sedikit minyak.
  • Tumis dengan petis dan beri garam, gula, kecap & air secukupnya
  • Aduk rata agar petis tidak menggumpal, masak hingga meletup-letup. Kekentalan sesuai selera.

Cara penyajian:

Siapkan piring beri bahan pelengkap dan siram dengan kuah, taburi bawang goreng dan kecap manis, lengkapi dengan sambel petis dan sate kerang.

***

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Semoga resep lontang balap ini bermanfaat

Sumber: @ocha_chupid, @inamaniez, cookpad

Baca juga:

Resep Ayam Goreng Minyak Wijen

 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan