Memiliki tubuh yang fit dan langsing mungkin menjadi impian dari banyak perempuan. Kalau Bunda adalah salah satu yang memiliki impian itu, ini adalah saat yang tepat untuk mengetahui caranya. Oleh karena, aktris Korea Seolhyun ‘AOA’ akan membagikan rahasia tubuh indah nan langsingnya.
Salah satu image yang lekat dengan Seolhyun adalah body langsing dan fit. Dengan tubuhnya yang jenjang dan berotot, tetapi tetap terlihat slim sukses membuat para perempuan iri. Bahkan Seolhyun mendapat julukan sebagai pemilik tubuh paling seksi di industri K-Pop, lo.
Belum lama ini, perempuan berusia 27 tahun itu membagikan Indeks Massa Tubuh (IMT) dan tip diet yang dilakukannya melalui chat Bubble. Yuk, kepoin di sini!
Rahasia Tubuh Indah Langsing ala Seolhyun
1. Berat Badan Ideal Seolhyun
Dari IMT yang dibagikan oleh Seolhyun, berat badannya menunjukkan 48,7 kg dengan massa otot 21 kg dan lemak tubuhnya sebanyak 10,2 kg. Oleh karena itu, keseluruhan persentase lemak dalam tubuhnya sebanyak 20,9%.
Artinya, berat badan, massa otot, dan lemak dalam tubuh Seolhyun sudah menempati posisi ideal, nih, Bun. Hal pertama yang bisa Bunda lakukan sebelum memulai pola hidup yang lebih sehat adalah, mengetahui IMT serta besaran massa otot dan lemak dalam tubuh seperti ini.
2. Rajin Minum Air Putih 2 Liter Sehari
Untuk mencapai IMT tersebut, Seolhyun membiasakan dirinya untuk minum sebanyak 2 liter sehari. Menurut banyak penelitian, minum 2 liter air putih sehari dapat meluruhkan satu kilo berat badan dalam jangka waktu seminggu, lo.
Tertarik untuk mencobanya, Bun?
3. Mengurangi Asupan Kopi dan Minuman Manis Lainnya
Agar berhasil menjaga berat badannya, ternyata Seolhyun menghindari atau mengurangi konsumsi kopi atau minuman manis lainnya. Sebaliknya, dia justru rajin bawa tumbler ke mana-mana, dan bisa menghabiskan lebih dari emapt kali dengan tumbler itu.
Artikel terkait: 6 Potret Aktor Korea Saat Bersama Ibu, Gemas dan Romantis!
4. Memilih Clean Eating Termasuk Salah Satu Rahasia Tubuh Indah Seolhyun
Yang dimaksud dengan clean eating adalah memilih makanan sehat untuk dikonsumsi. Bukan hanya sumber makanannya yang lebih sehat, dia juga menyeimbangkan komposisi makanannya agar lebih efektif mengecilkan perutnya. Seperti konsumsi protein, karbohidrat, dan serat.
5. Menghindari Minuman Beralkohol
Meski budaya minum alkohol adalah hal lumrah di Korea Selatan. Namun, Seolhyun menyarankan untuk tidak mengonsumsinya, kalau ingin lemak di perut tidak semakin menumpuk. Sebab faktanya, minuman beralkohol bisa menambah lemak di perut.
6. Konsisten dengan Pola Makan Sehat
Apa yang dilakukan Seolhyun tentu saja tidak bisa berhasil jika hanya dilakukan sesekali. Kunci agar pola hidup sehat memberikan efek pada tubuh adalah konsisten melakukannya. Apa yang didapatkan oleh Seolhyun saat ini adalah buah dari konsistennya menjalani pola hidup sehat.
7. Olahraga untuk Menaikkan Massa Otot
Seolhyun juga rajin berolahraga yang dapat menaikkan massa ototnya. Selain itu, dia juga rutin berolahraga yoga.
Artikel terkait: Rayakan Hari Anak, Ini 12 Potret Masa Kecil Artis Korea yang Menggemaskan!
8. Istirahat yang Cukup
Tak kalah penting, waktu istirahat juga berpengaruh untuk tubuh secara keseluruhan. Seperti yang dilakukan Seolhyun, sebaiknya konsisten tidur selama 6-8 jam sehari, ya, Bun.
9. Tips Diet Seolhyun untuk Mendapat Tubuh Indah
Selain cara di atas, Seolhyun menyarankan boleh makan apa saja selama tetap defisit kalori. Berat badan Bunda enggak akan naik bila kalori yang dikonsumsi tetap di bawah batas harian, kok.
10. Rahasia Tubuh Indah Seolhyun Adalah Perhatikan Asupan Makronutrien
Asupan makronutrien di sini adalah protein, karbohidrat, dan lemak, harus seimbang agar nutrisi Bunda tetap terjaga. Kalau Bunda lebih memperhatikan makronutrien yang Bunda konsumsi, menjaga makanan yang sehat mudah dilakukan, kok.
***
Itulah beberapa rahasia tubuh Indah Seolhyun yang bisa Bunda tiru. Sudah siap mencobanya?
Baca juga
15 Drama Korea Detektif Terbaik, Tontonan Akhir Pekan yang Bikin Penasaran
Deretan "Mantan Pacar" Hyun Bin Sebelum Tunangan dengan Son Ye Jin, Ada Song Hye Kyo!
5 Artis Korea Ini Terlibat Cinlok Hingga Menikah, Berawal dari Layar Kaca!
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.