Pinggul besar pada wanita akan sedikit merepotkan. Pasalnya wanita dengan pinggul besar mungkin akan kesulitan memilih celana yang nyaman.
Nyatanya, pinggul besar pada wanita juga membawa keuntungan tersendiri. Berikut pembahasan lebih lanjut tentang keuntungan memiliki pinggul besar pada wanita.
Pinggul besar pada wanita memiliki manfaat yang tak terduga
Dilansir dari BBC, memiliki lemak ekstra pada pinggul, pantat dan paha baik untuk kesehatan Anda. Lemak pada pinggul dapat melindungi dari masalah jantung dan metabolisme. Lemak pinggul mengandung zat antiinflamasi yang dapat menghentikan penyumbatan arteri.
Di masa depan, para ahli mungkin akan menemukan cara untuk mendistribusikan lemak tubuh ke pinggul, hal ini untuk melindungi tubuh dari penyakit kardiovaskular seperti jantung dan stroke, dan melindungi tubuh dari penyakit metabolisme seperti diabetes.
Para peneliti mengatakan bahwa wanita yang memiliki lemak di sekitar pinggul yang terlalu sedikit, dapat menyebabkan masalah metabolisme yang serius, seperti yang terjadi pada penderita sindrom Cushing.
Artikel terkait: Perempuan dengan Pantat Besar Cenderung Lebih Sehat dan Pintar
Manfaat lemak di pinggul
Bukti ilmiah menunjukkan bahwa lemak di sekitar paha dan pinggul lebih sulit berpindah daripada lemak di bagian pinggang. Meskipun hal ini mungkin terdengar tidak menguntungkan, namun lemak yang sulit berpindah itu sebenarnya bermanfaat bagi tubuh.
Lemak pinggul terbakar secara lambat, jadi ketika lemak dalam pinggul dipecah dengan cepat, lemak itu melepaskan banyak sitokin yang memicu peradangan atau demam dalam tubuh, sehingga kita akan sadar bahwa ada sesuatu yang salah dengan tubuh kita.
Lemak pinggul yang terbakar lebih lambat juga memicu lebih banyak hormon adiponektin yang melindungi pembuluh darah arteri, dan meningkatkan kontrol gula darah dan pembakaran lemak yang lebih baik.
Baca juga: Wanita Dengan Bokong Besar Bisa Miliki Anak Lebih Cerdas
Lemak di pinggul baik, namun lemak diperut tidak baik
Dr. Konstantinos Manolopoulos, dari Oxford University menjelaskan tentang lemak perut dan lemak di pinggul.
“Sebagai perbandingan, memiliki kelebihan lemak di sekitar perut, membuat tubuh berbentuk apel, dan meningkatkan risiko diabetes dan penyakit jantung. Sementara lemak di panggul justru akan membuat jantung lebih sehat. Lemak di sekitar pinggul dan paha bagus untukmu tapi di sekitar perut itu buruk,” ungkapnya.
Dia mengatakan juga mengatakan bahwa semakin banyak lemak di sekitar paha dan pinggul semakin baik, selama perut tetap langsing.
“Semakin banyak lemak di pinggul akan semakin baik, selama lemak di perut tetap sedikit. Sayangnya, Anda cenderung akan sulit mencapai hal tersebut,” katanya.
***
Sekarang sudah tahu kan, apa manfaatnya punya pinggul besar. Sekarang tak perlu lagi merasa minder bila memiliki pinggul besar, apalagi pinggul besar pada wanita bisa memudahkan saat melahirkan.
Baca juga:
Benarkah ukuran panggul menentukan jalannya persalinan? Ini penjelasan dokter
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.