Perayaan Waisak Kembali Dipusatkan di Candi Borobudur, Walubi Lakukan Pembenahan

Tanggal 16 Mei 2022 merupakan Hari Tri Suci Waisak 2566 BE. Perayaan akan dipusatkan di Candi Borobudur.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Selama dua tahun kebelakang ini, Hari Raya Tri Suci Waisak tidak dirayakan di Candi Borobudur karena pandemi Covid-19 yang melarang kegiatan yang dapat mengundang keramaian. Pasalnya, acara perayaan Waisak ini selalu dihadiri oleh banyak orang dari para umat yang beribadah sampai kepada pengunjung yang ingin menyaksikan.

Tahun 2022 ini, akhirnya perayaan Waisak 2566 BE akan digelar kembali di Candi Borobudur dalam beberapa rangkaian acara. Mulai dari tanggal 13 Mei hingga puncak perayaan di tanggal 16 Mei 2022. Menyambut prosesi tersebut, Walubi dan pengelola taman wisata melakukan pembenahan Candi Borobudur.

Artikel terkait: 30 Inspirasi Ucapan Waisak yang Indah dan Penuh Makna

Perayaan Waisak Dilaksanakan di Candi Borobudur

Sumber: Unsplash

Rangkaian perayaan Waisak 2566 BE telah dikonfirmasi akan digelar di Candi Borobudur, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah. Informasi ini telah disampaikan oleh Koordinator Waisak, Tanto S Harsono, Senin (9/5/2022), dilansir dari detik.com.

Perayaan yang dipusatkan di Candi Borobudur ini juga merujuk kepada penetapan dari Menparekraf, Sandiaga Salahudin Uno yang telah melakukan penandatanganan nota kesepakatan 4 Menteri dan 2 Gubernur 11 Februari 2022 tentang Candi Borobudur sebagai pusat ibadah umat Buddha Indonesia dan dunia, dilansir dari Kompas.com.

Tanto menjelaskan bahwa Waisak tahun ini akan mengangkat tema "Jalan Kebijaksanaan Menuju Kebahagiaan Sejati. Perayan Waisak 2022 ini diperkirakan akan dihadiri sebanyak 2.000 orang. Meskipun begitu, mereka membatasi jumlah pengunjung hanya 1.200 orang menjelang detik-detik Waisak.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Detik-detik Waisak tersebut merujuk pada waktu menjelang Waisak tepatnya pada tanggal 16 Mei 2022 sekitar pukul 8 pagi. Prosesi di hari tersebut dimulai dari Candi Mendut hingga ke Candi Borobudur.

"Prosesi seperti biasa perjalanan dari Candi Mendut, mampir di Pawon dan terakhir di Candi Borobudur. Arakan-arakan sekitar jam 8 pagi, dengan tetap menerapkan protokol kesehatan," kata Tanto.

Artikel terkait: Beda Keyakinan dengan Sang Ibu, Ini Cara Reza Rahadian Rayakan Lebaran

Candi Borobudur Berbenah untuk Perayaan Waisak

Sumber: Metrotv

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Dengan dipusatkannya seluruh rangkaian acara Hari Raya Tri Suci Waisak di Candi Borobudur, Walubi dan pengelola taman wisata melakukan sejumlah pembenahan dan persiapan dalam rangka menyambut perayaan Waisak 2566 BE. 

Upacara puja umat masing-masing Sangha rencananya akan dilaksanakan di kawasan Taman Lumbini kompleks Taman Wisata Candi Borobudur. Sejumlah tenda juga telah didirikan untuk memfasilitasi kegiatan tersebut. 

Selain pendirian tenda, pengelola Taman Wisata juga menata wilayah sekitar dengan merapikan rumput-rumput. Adapun pembenahan sarana dan prasarana ini ditujukan untuk menunjang kelancaran dan kenyamanan prosesi ibadah para umat.

Sumber: Detikcom

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Mengingat imbauan juga telah disampaikan oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) yang mengajak umat Buddha yang tergabung dalam Perwakilan Umat Buddha Indonesia (Walubi) untuk terlibat aktif dalam penataan wilayah Candi Borobudur dan juga fasilitas lainnya.

"Kami ingin mengajak Walubi ikut dalam pembahasan tentang penataan Candi Borobudur juga fasilitas di sekitarnya, seperti penataan gerbang masuk Borobudur, penataan Balkondes, termasuk saat ini pemerintah juga tengah menyiapkan jalan tol dari bandara Yogyakarta International Airport (YIA),” kata Sandi, dikutip dari Kompas.com.

***

Baca juga:

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan