Penyanyi, penulis lagu, dan produser musik Agnes Monica baru saja berulang tahun. Momen perayaan ultah Agnez Mo yang dibagikan lewat TikTok sontak menuai pujian dan mengajak penonton teringat akan sinetron yang pernah dibintanginya.
Perempuan kelahiran 1 Juli 1986 tersebut memilih tema unik sebagai cara merayakannya. Penampilannya dinilai tidak pernah menua. Seperti apa sih, momen serunya? Yuk, intip potretnya di sini.
Agnes Pilih Kostum Seragam SMP
Merayakan ulang tahun memang semakin seru jika dirayakan bersama orang-orang terdekat dan menerapkan tema tertentu. Pemilihan tema yang unik saat ulang tahun dilakukan oleh penyanyi kebanggaan Indonesia, Agnes Monica.
Melalui unggahan video di TikTok, Agnez memamerkan momen seru perayaan ulang tahun ke-36 nya bersama teman-teman terdekat, yang mencuri perhatian adalah seluruh orang memakai seragam SMP lengkap dengan topi upacara.
Sumber: tiktok/agnezmo
Selain seragam SMP, beberapa teman Agnez ada yang mengenakan seragam SD dan mereka semua asyik berjoget mengikuti alunan musik.
Seperti biasanya Agnez tetap enerjik berjoget bersama temannya, mantan kekasih Wijaya Saputra itu pun terlihat sumringah dalam balutan busana SMP.
“Apa cara yang lebih baik untuk merayakan ulang tahunku di kampung halaman saya? Kostum bertema Seragam Sekolah Negeri,” tulis Agnes pada caption video, dikutip dari Sindonews.
Artikel terkait: 8 Fakta Perjalanan Karier Agnez Mo, Si Ambisius dengan Segudang Prestasi
Nostalgia Sinetron “Pernikahan Dini”
Melihat Agnes yang mengenakan kostum seragam SMP ini membuat penggemarnya diajak bernostalgia dengan sinetron yang pernah dibintangi oleh Agnes di awal tahun 2000-an.
“Pernikahan Dini” adalah sinetron yang pernah ditayangkan tahun 2001, dibintangi oleh Agnes Monica, Sahrul Gunawan, Lidya Kandou, Atalarik Syach, dan Rudy Salam.
Dalam sinetron itu, Agnes memerankan karakter Dini yang masih duduk di bangku SMP kemudian berpacaran hingga melewati batas sampai Dini harus menikah di usia muda.
Sinetron ciptaan rumah produksi Prima Entertainment itu begitu populer dan digandrungi masyarakat Indonesia, Agnes juga menjadi pengisi soundtrack untuk sinetron yang dimainkannya itu.
Gaya Agnes Tuai Pujuan dari Penggemar
Video yang telah ditonton sebanyak 91 ribu kali menuai ragam komentar dari warganet, kebanyakan dari mereka merasa bernostalgia ke era tahun 2000-an saat Agnes masih berusia 15 tahun, berikut di antaranya:
“Dini balik lagi,” komentar warganet, dikutip dari Wowkeren.
“Jadi ingat film Pernikahan Dini tahun 2000an,” tambah akun lainnya.
“Ka Agnez lucu banget woyy kek bneran anak smp,” puji seorang pengguna.
Sumber: instagram/agnezmo
Ada juga warganet yang mengatakan jika Agnes juga teringat masa-masa dulu, dan rok pendek yang dikenakan di sinetron “Pernikahan Dini” pernah jadi tren.
“Pasti Agnez mo teringat masa2 syuting Pernikahan Dini,” kata netizen.
“Dini dulu di atas lutut roknya… jadi trend anak sekolah th 2000an,” kenang seorang pengguna.
***
Sinetron yang pernah populer ini pasti bikin Agnes kangen, ya sampai dijadikan ide untuk pesta ulang tahunnya. Selamat ulang tahun, Agnes Monica!
Baca juga:
Sama Cantiknya, Intip 7 Potret Kebersamaan Agnez Mo dan Ibu yang Jarang Tersorot
Wujud Cinta Tanah Air, Agnez Mo Kenalkan Kuliner Indonesia
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.