Hari Ibu menjadi hari penting untuk merayakan pencapaian yang telah Bunda lalui selama mengurus keluarga tercinta. Karena, Bunda pantas mendapatkan semua cinta, penghargaan, dan perhatian. Untuk itu, theAsianparent Indonesia mempersembahkan Parenting Bash 2023 untuk para Bunda yang ingin merayakan hari penting ini dengan penuh makna.
Berbagi Ilmu dan Berburu Produk Favorit di Parenting Bash 2023
Menjalani peran seorang ibu memang tidak mudah. Ada perjuangan dan pengorbanan yang harus dilalui Bunda saat merawat, mengasuh, serta membesarkan si kecil. Karena itu, menjalani peran ini adalah tentang belajar seumur hidup.
Melalui acara ini, theAsianparent akan berbagi berbagai ilmu, informasi dan rekomendasi bagaimana menjadi ibu yang hebat bagi keluarga. Tentunya, ada beragam acara menarik yang tak boleh dilewatkan, Bunda!
Berbagi Ilmu dengan Para Pakar
Di acara ini, Bunda bisa mendapatkan banyak ilmu gratis langsung dari para pakar. Mulai dari informasi seputar kehamilan, hingga kesehatan dan pengasuhan anak.
Bunda juga bisa langsung berinteraksi dengan para pakar yang hadir untuk mengajukan pertanyaan atau sekadar berbagi kegelisahan Bunda selama menjalani peran sebagai ibu untuk mendapatkan solusi langsung dari pakarnya. Menarik ya, Bunda!
Bazaar dan Produk Gratis
Selain mendapatkan ilmu, Bunda bisa ‘berburu’ produk-produk kesayangan di bazaar yang tersedia di Parenting Bash 2023 dengan penawaran harga menarik.
Nikmati juga berbagai promo serta bisa mencoba produk kebutuhan ibu dan anak gratis dari theAsianparent dan mendapat goodie bag serta penawaran menarik dari para sponsor seperti Pediasure, Prudential Syariah, Imboost Kids, Cussons Baby, Sweety, Lactacyd Baby, Asifit, Mama’s Choice, KoinWorks, Sakatonik ABC, Cerebrofort Gold, dan Sidomuncul.
Selain itu, tak ketinggalan goodie bag dari berbagai brand ternama, seperti Alamii, Alfagift, Buds Organics, Ivenet, Greenfields, Pyopp, Sunkrisps, Perawat Homecare, Wicaraku, Fisiohome, Mothercare, ELC and The Entertainer, WoodBlock, Little Wonders, Leka, dan lainnya.
Catat Tanggalnya!
Bertempat di Mosaic Walk Mall Kota Kasablanka, Parenting Bash 2023 akan dilangsungkan selama 3 hari, mulai tanggal 8-10 Desember 2023 di.
Jangan sampai melewatkan acara ini ya, karena Bunda bisa langsung menikmati keseruan acaranya Gratis, lho, Bunda!
Sampai bertemu di Parenting Bash 2023, Bunda!
***
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.