Film Korea tentang perselingkuhan kerap membuat emosi pemirsa ikut naik. Tak jarang, film dengan tema ini menuai kontroversi dan kecaman karena alur cerita yang disajikannya. Meski secara umum topik yang diangkat tak jauh dari kisah pengkhianatan dan cinta segitiga, film Korea bertema perselingkuhan berikut ini masih tetap mengundang ketertarikan dan rasa penasaran.
Yuk simak deretan film Korea tentang perselingkuhan yang dibintangi oleh artis kenamaan Korea Selatan berikut ini!
Artikel Terkait: 6 Rekomendasi Film Indonesia yang Diadaptasi dari Film Korea, Wajib Tonton!
15 Film Korea tentang Perselingkuhan dan Cinta Segitiga
1. High Society (2018)
Film High Society menggambarkan kehidupan rumah tangga pasangan Jang Tae Joon (Park Hae Il) dan Oh Soo Yeon (Soo Ae). Keduanya memiliki karir cemerlang serta kesuksesan. Sayangnya, mereka tidak mempedulikan kebahagiaan pasangannya dan hanya mementingkan status demi masuk kalangan sosialita elit.
Akibatnya, sang suami memiliki perempuan idaman lain. Demikian juga sang istri. Ironisnya, baik Tae Joon maupun Soo Yeon tampak seperti tidak bermasalah dengan perselingkuhan itu. Bahkan, saat kabar perselingkuhan tersebut terungkap ke publik, keduanya malah menghalalkan segala cara untuk menyelamatkan karir mereka alih-alih membenahi rumah tangga.
2. Intimate Strangers (2018)
Film Korea tentang perselingkuhan ini agak unik, karena kisahnya dibalut komedi. Dalam film Intimate Stranger ini, banyak karakter yang masing-masing memiliki rahasia dalam hubungan percintaan mereka.
Kisah ini diawali oleh Seok Ho (Cho Jin Woong) mengadakan acara makan malam bareng teman lama. Mereka adalah Tae Soo (Yoo Hae Jin), Soo Hyun (Yum Jung Ah), Se Kyung (Song Ha Yoon), Joon Mo (Lee Seo Jin), serta Young Bae (Yoon Kyung Ho).
Tiba-tiba saja, Ye Jin istri sang tuan rumah mengajak para tamu bermain. Permainannya dilakukan dengan meletakkan handphone di tengah meja. Para tamu kemudian diminta membagikan isi pesan dan panggilan telepon masuk ke semua orang. Dari situlah, rahasia demi rahasia mulai terungkap.
3. On The Beach at Night Alone (2017)
Menuai kontroversi saat dirilis, film On The Beach at Night Alone (2017) berkisah tentang skandal perselingkuhan antara seorang aktris dengan sutradaranya.
Young Hee (Kim Min Hee) merupakan seorang aktris yang terlibat perselingkuhan dengan seorang sutradara beristri. Setelah beberapa waktu meninggalkan Korea dan tinggal di luar negeri, ia kembali. Meskipun mendapat dukungan dari rekan dan seniornya untuk kembali berkarir, Young Hee sendiri tampak masih patah hati dan bingung.
Saat merenungi nasibnya di pantai, ia malah bertemu dengan kru film dan sutradara selingkuhannya, Seung Hee (Ahn Jae Hong). Young Hee yang kemudian diajak bergabung, tak bisa menahan diri untuk terlibat perdebatan sengit dengan si sutradara.
4. Misbehavior (2016)
Hyo Joo, seorang guru kontrak di sekolah menengah laki-laki, ditugaskan menjadi wali murid sebuah kelas senior. Saat mencari salah satu siswa tarinya Jae Ha, tidak hadir dalam sesi belajar mandiri, ia menemukannya sedang berlatih gerakan tari halus di gym. Ia merasakan ketertarikan yang aneh pada diri Jae Ha.
Hari berikutnya, Hae Yeong, putri dari ketua dewan sekolah, tiba sebagai guru tetap, mengisi posisi yang sebelumnya ditawarkan kepada Hyo Joo. Hal ini tentu saja membuat Hyo Joo kecewa dan frustasi dengan kondisinya. Terlebih lagi, kemudian Hyo Joo menyaksikan Hae Yeong dan Jae Ha bermesraan di gym.
5. A Man and A Woman (2016)
Dalam film A Man and A Woman, Gong Yoo memerankan tokoh Ki Hong yang jatuh cinta pada Sang Min (Jeon Do Yeon). Keduanya bertemu secara tidak sengaja dalam sebuah kamp di pegunungan Finlandia.
Ketertarikan yang awalnya biasa saja berubah menjadi hasrat liar di tengah cuaca dingin dan masalah keluarga yang tengah dihadapi keduanya.
Mereka menjadi lebih dekat dan saling menguatkan dalam hubungan yang terlarang tersebut.
Artikel Terkait: 20 Rekomendasi Film Korea Romantis, Tawarkan Kisah Manis Sekaligus Bikin Nangis
6. Love, Lies (2016)
Film Korea tentang perselingkuhan lainnya adalah film Love, Lies. Berkisah tentang Jung So Yool (Han Hyo Joo) yang berambisi menjadi penyanyi. Dalam perjuangannya meraih mimpi, hidup So Yool berubah drastis saat mengetahui bahwa pacarnya, Kim Yoon Woo (Yeo Yoon Seok) jatuh cinta pada sahabatnya sendiri, Seo Yeon Hee (Chun Woo Hee).
Akibatnya kecemburuannya, So Yool melupakan persahabatannya dengan Yeon Hee dan hidupnya pun mulai berantakan.
7. Perfect Proposal (2015)
Perfect Proposal berkisah tentang Ji Yeon (Im Soo Jung), pelayan bar di Macau, yang terlilit utang dalam jumlah besar. Ia bertemu dengan Sung Yeol (Yoo Yeon Seok) yang menawarinya “pekerjaan” menjadi istri bagi ayah tirinya, demi mendapatkan harta warisan. Singkat cerita, Ji Yeon berhasil memikat hati ayah tiri Sung Yeol, Seok Gu. Namun, pada saat bersamaan, Sung Yeol dan Ji Yeon juga saling jatuh cinta.
Kisah mulai memanas, saat Seok Gu ditemukan tewas di kamarnya. Saat itu, nama Ji Yeon belum sah menjadi ahli waris. Bak jatuh tertimpa tangga, Ji Yeon juga ditetapkan sebagai tersangka pembunuhan sang suami.
8. Whatcha Wearin’? (2012)
Whatcha Wearin’? atau yang dikenal juga dengan judul My P.S Partner adalah film Korea tentang perselingkuhan akibat insiden salah sambung.
Alkisah, Yoon Jung (Kim Ah Joong) tidak sengaja menelepon Hyun Seung (Ji Sung) dan melakukan phone sex. Berawal dari ketidaksengajaan tersebut, Yoon Jung lantas merasa nyaman mulai jatuh cinta. Saat hubungannya dengan sang kekasih memburuk, ia terus menjalani hubungan rahasia dengan Hyun Seung.
9. The Taste of Money (2012)
The Taste of Money (2012) bercerita tentang bagaimana seorang perempuan dari sebuah keluarga kaya tidak mendapatkan kebahagiaan dalam rumah tangga karena suaminya yang berselingkuh dengan asisten rumah tangga. Ia kemudian melakukan pembalasan yang kejam dengan mengkhianati sang suami dan berakhir dengan kematian demi kematian.
10. Secret Love (2010)
Film Secret Love menceritakan cinta segitiga seorang perempuan dengan dua saudara kembar. Yeon Yi (Yoon Ji Seo) adalah istri Jin Woo (Yoo Ji Tae). Ia berselingkuh dengan saudara kembar suaminya, Jin Ho saat sang suami koma karena kecelakaan. Awalnya, hubungan keduanya hanyalah saudara ipar biasa. Namun, intensitas pertemuan saat Jin Woo sakit, menimbulkan getaran cinta yang berujung pada hubungan terlarang.
Artikel Terkait: Inilah 7 Film Korea Tentang Cinta yang Bakal Mengaduk Emosi
11. My Wife Got Married (2008)
My Wife Got Married adalah film tentang kemelut rumah tangga Noh Deok Hoon (Kim Joo Hyuk) dan Joo In Ah (Son Ye Jin). Pernikahan mereka telah aneh sejak awal karena berbagai syarat yang diberikan oleh Ah In.
Suatu ketika Ah In mendapat penugasan untuk bekerja di kota lain, sehingga mereka hanya dapat bertemu pada akhir pekan. Tak lama Deok Hoon dikejutkan dengan permintaan dari Ah In yang ingin menikah lagi tanpa bercerai. Walaupun berat, Deok Hon mengizinkan keinginan sang istri. Masalah bertambah rumit ketika Ah In hamil dan tidak ada yang tahu siapa bapak biologis dari anak tersebut.
12. April Snow (2005)
Film April Snow berkisah tentang tokoh In Soo (Bae Yong Joon) dan Seo Yeong (Son Ye Jin). Mereka berdua memiliki pasangan masing-masing yang berselingkuh dan terlibat kecelakaan mobil.
Sama-sama menjadi korban perselingkuhan, membuat keduanya merasa senasib sepenanggungan. Ditambah lagi proses merawat pasangan masing-masing di rumah sakit membuat In Soo dan Seo Yeong menjadi dekat hingga perlahan-lahan jatuh cinta.
13. A Frozen Flower (2008)
Film A Frozen Flower mengangkat kisah cinta segitiga yang melibatkan hubungan sesama jenis pada dinasti Goryeo. Alkisah, meskipun memiliki ratu yang cantik, Raja Goryeo (Joo Jin Mo) mempunyai hubungan terlarang Jenderal Hong Lim (Jo In Sung), pengawal pribadinya.
Untuk menghasilkan keturunan, ia dengan tega meminta sang kekasih untuk menghamili sang ratu (Song Ji Hyo). Meski awalnya terpaksa, interaksi Hong Lim dengan sang Ratu malah membuat keduanya saling jatuh cinta dan mengkhianati sang raja.
14. More Than Blue (2009)
Film Korea tentang perselingkuhan lainnya adalah More Than Blue. Berkisah tentang Kang Chul Kyu (Kwon Sang Woo) yang amat mencintai Cream (Lee Bo Young). Karena merasa usianya tak akan panjang, ia ia memaksa Cream menikahi pria lain. Meskipun telah menikah, Chul Kyu dan Cream tetap menjalin hubungan. Namun, Chul Kyu memilih memendam perasaannya dalam-dalam demi menjaga rumah tangga perempuan yang dicintainya.
15. Obsessed (2014)
Terakhir ada film Korea berjudul Obsessed yang memiliki latar sejarah Perang Vietnam. Alkisah, seorang Kolonel bernama Kim Jin Pyeong (Song Seung Heon) jatuh hati pada istri bawahannya yang bernama Jong Ga Heun (Cho Yeo Jeong). Jin Pyeong secara licik mengirimkan suami Ga Heun terjun medan perang, demi bisa menghabiskan waktu dengan Ga Heun. Meskipun awalnya menolak, Ga Heun akhirnya luluh dan menjalani hubungan terlarang dengan bos suaminya tersebut.
Demikianlah deretan film Korea tentang perselingkuhan yang penuh intrik. Meskipun selalu bikin emosi penonton, film-film di atas menyuguhkan alur cerita yang menarik. Bahkan ada yang berakhir dengan plot twist! Tonton hingga menit terakhir agar rasa penasaran Anda terpuaskan ya Parents!
***
Baca Juga:
17 Film Horor Terbaik Korea, Tontonan Mencekam yang Menguji Nyali Anda
7 Rekomendasi Drama dan Film Korea Berlatar Tahun 1980 dengan Berbagai Genre
13 Film Korea Tentang Keluarga, Bikin Tertawa tapi Juga Menguras Air Mata
Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.