Parents, siapa nih yang suka nyimak foto dan video gemasnya Baby Numa di Instagram? Tak terasa, Numa anak Mona Ratuliu yang keempat itu kini telah memasuki usia 1 tahun. Pesta ulang tahun dengan tema serba pink pun digelar spesial untuk Baby Numa baru-baru ini.
Lalu, seperti apa ya, potret keseruannya? Pesan apa pula yang ditulis oleh sang Bunda, Mona Ratuliu, di momen ulang tahun Numa kali ini? Yuk, kita intip sama-sama.
10 Potret Ulang Tahun Numa Anak Mona Ratuliu
1. Bertema Serba Pink
Dekorasi serba pink memang biasanya menjadi pilihan tema bagi acara ulang tahun untuk anak perempuan. Tak terkecuali, bagi si kecil Numa. Pilihan warna merah muda ini memberi kesan girly. Lihat saja, mulai dari balon, kue tart, hingga kostum Numa mendapat sentuhan pink.
Namun agar tidak monoton, Bunda Mona menambahkan aksen putih dan warna pastel seperti peach dan lilac. Bagaimana Parents, manis sekali bukan? Bisa jadi inspirasi juga untuk momen istimewa di kecil, nih.
2. Ulang Tahun Anak Mona Ratuliu Hanya Dihadiri Keluarga Dekat
Berhubung acara ulang tahun Numa digelar masih dalam suasana pandemi, akhirnya Bunda Mona dan Yanda Indra Brasco memutuskan untuk menghelat pesta kecil dengan jumlah tamu undangan yang terbatas. Hal ini dilakukan pasangan yang menikah sejak 2002 itu demi mencegah penyebaran virus. Apalagi, si kecil masih di fase usia rentan terserang berbagai penyakit.
Artikel terkait: Persiapan MPASI Anak Keempat Mona Ratuliu, Bisa Bunda Tiru!
3. Baby Numa Tampil Chic dengan Rok Tutu
Si kecil bernama lengkap Numa Kamala Srikandi ini tampil super menggemaskan di hari jadinya. Baby Numa mengenakan bawahan rok tutu ala penari balet dengan atasan T-shirt berwarna putih. Simpel tapi kece abis, nih, Numa.
4. Disemarakkan Kakak-kakak Numa
Momen ulang tahun Numa terasa makin istimewa dengan kehadiran kedua orangtua serta ketiga kakaknya. Mereka semua tampak kompak dengan mengenakan busana senada.
5. Kue Ulangtahun Anak Mona Ratuliu Dibuat Khusus Vegan
Menurut keterangan sang Bunda, kue tart untuk Numa dibelikan kue khusus vegan. Ini adalah jenis kue yang menggunakan bahan-bahan non-hewani, seperti telur dan susu.
Rupanya bukan tanpa alasan Bunda Mona memilihkan kue tart vegan. Pasalnya, Numa diketahui memiliki alergi dermatitis atopik. Akibatnya, bayi kelahiran 20 Maret 2020 itu hingga saat ini tidak bisa mengonsumsi telur dan susu sapi lantaran alerginya tersebut.
6. Numa Dibebaskan Mencicipi Kue Tart
“Hmm, apa yang terjadi ya kalau numa dibebasin icip kue ulang tahunnya? ‘Numa smashed the cake’ ini konsep foto setahunnya Numa,” kata Mona dalam salah satu keterangan unggahannya di Instagram.
Jadi, Numa dibebaskan mengeksplorasi dan mencicipi kue dengan tangan mungilnya sendiri. Tampak seru, ya, Parents?
“Ini awalnya sih numa cuma berani colek-colek kuenya. Tungguin ya yang terjadi setelah ini,” tambah Mona Ratuliu.
7. Anak Mona Ratuliu Cemong Belepotan Kue
Dan inilah penampakan Baby Numa setelah berhasil menaklukan kue ulang tahunnya. Ia terlihat belepotan buttercream dari kue tart.
Artikel terkait: Tak Panik, Ini 4 Cara Mona Ratuliu Atasi Bayinya yang Alami Dermatitis Atopik
8. Numa Asyik Makan, Nih!
Meski cemong dan belepotan, Numa tetap bisa asyik menikmati segigit demi segigit kue tart. Parents, tidak perlu terlalu khawatir ya saat si kecil belepotan saat makan. Hal ini bisa jadi cara untuk melatih kepekaan motorik sekaligus mendidik anak sejak dini agar lebih mandiri.
9. Baby Numa jadi ‘Mainan’
Menjadi anggota keluarga paling kecil, tak ayal membuat Baby Numa jadi sasaran keisengan Bunda, Yanda, bahkan ketiga kakaknya. Apalagi bayi satu ini memang punya tingkah yang sangat lucu.
“Beginilah kalau ibu dan bapak (yang udah nggak) muda punya bayi. Jadi mainan. Endingnya dicium pipinya sampe penyok!!! Gumuuuussshhh!!!,” ujar Bunda Mona.
10. Bunda Mona Ratuliu Tulis Pesan Menyentuh
Bertepatan dengan hari jadi anak bungsunya, Mona Ratuliu juga menulis pesan menyentuh untuk para orangtua.
“Yang ngikutin Numa dari lahir pasti kerasa cepet banget deh perkembangan Numa. Kayaknya baru kemarin Numa bayi, digendong terus sampe Bundanya pegel, punggung Yanda kecentit. Eh tiba-tiba udah setahun,” kata pemeran sinetron lawas Pelangi di Matamu Itu.
“Nah, buat yang punya bayi jangan lupa mantra setiap hari: nikmati… nikmati… nikmati… Nggak kerasa tiba-tiba si bayi kecil yang ngajak begadang terus tiba-tiba gede, deh!” pungkasnya.
****
Parents, itulah tadi potret Baby Numa anak Mona Ratuliu saat ulang tahun. Semoga ia tumbuh selalu sehat dan cerdas, ya.
Baca juga:
Mona Ratuliu hamil anak keempat, ini reaksi suami dan anak-anaknya!
Melahirkan Saat Pandemi, Mona Ratuliu:"Baru Kali Ini Nggak Ditemani Suami"
Begini cara Mona Ratuliu siasati perbedaan pendapat dalam keluarga