X
theAsianparent Indonesia Logo
theAsianparent Indonesia Logo
kemendikbud logo
Panduan ProdukMasuk
  • Kehamilan
    • Kalkulator perkiraan kelahiran
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
    • Kehilangan bayi
    • Project Sidekicks
  • Artikel Premium
  • Breastfeeding Week 2023
  • Cari nama bayi
  • Perawatan Ibu dan Bayi
  • Kulit Bayi
  • Rangkaian Edukasi
    • Pengasuhan Anak
    • Edukasi Prasekolah
    • Edukasi Sekolah Dasar
    • Edukasi Remaja
  • TAPpedia
  • TAP Rekomendasi
  • Anak
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Anak
    • Praremaja & Remaja
  • Parenting
    • Keluarga
    • Pernikahan
    • Seks
    • Berita Terkini
  • Kesehatan
    • COVID-19
    • Info Sehat
    • Penyakit
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Korea Update
    • Hiburan
    • Travel
    • Fashion
    • Kebudayaan
    • Kecantikan
    • Keuangan
    • Marvelous Asian Mums Special 2021
  • Nutrisi
    • Resep
    • Makanan & Minuman
    • Sarapan Bergizi
  • Belanja
  • Ayah manTAP!
    • Kesehatan Ayah
    • Kehidupan Ayah
    • Aktivitas Ayah
    • Hobi
  • VIP
  • Awards
    • TAP x Tokopedia Awards 2023

Nama bayi perempuan shalihah terinspirasi dari nama istri para Nabi

Bacaan 4 menit

Sebagai seorang muslim atau muslimah, apakah Parents mengetahui nama istri para nabi?

Memiliki anak perempuan yang salihah adalah dambaan bagi semua orang tua muslim. Bagaimana tidak, doa dari anak yang salih dan salihah akan menjadi salah satu dari amal jariyah yang tidak akan terputus meski orang tua sudah wafat.

Memberi nama anak perempuan dari nama istri para nabi yang salihah akan menjadi doa bagi si kecil. Harapannya, semoga kelak anak dapat meneladani sifat-sifat baiknya dan menjadi insan kamil.

Berikut nama istri para nabi yang terkenal salihah untuk inspirasi nama bayi:

nama bayi istri nabi

Nama istri-istri Nabi Muhammad SAW

1. Khadijah

Istri pertama Rasulullah. Beliau berasal dari bangsa Quraisy yang terkenal memiliki kemuliaan, baik dari segi nasab maupun akhlaknya. Menurut hadis riwayat Bukhari dan Muslim Rasulullah pernah bersabda yang artinya “Wanita terbaik ialah Maryam putri Imran dan Khadijah”.

Arti nama Khadijah: dapat dipercaya.

2. Saudah

Merupakan wanita yang taat dan setia, dinikahi oleh Rasulullah setelah Khadijah wafat. Beliau juga menghafal dan menyampaikan hadis-hadis.

Arti nama Saudah: harta yang melimpah.

Nama bayi perempuan shalihah terinspirasi dari nama istri para Nabi

3. Aisyah

Istri Nabi Muhammad SAW yang kesuciannya telah diakui Allah SWT dari atas langit ketujuh. Beliau istri Rasul yang paling paham tentang agama serta yang paling pandai.

Arti nama Aisyah: kehidupan

4. Hafshah

Istri Rasul yang memiliki kepribadian yang kuat seperti sang ayah, Umar bin Khattab, dan juga pandai dalam hal membaca dan menulis.

Arti nama Hafshah: adil

5. Zainab

Zainab adalah nama istri Nabi Muhammad SAW yang terkenal dengan kedermawanan yang ia miliki, sehingga ia mendapatkan gelar sebagai Ummul Masakin (ibunya orang-orang miskin).

Arti nama Zainab: putri

Artikel terkait: 26 Nama malaikat dalam Islam untuk inspirasi nama buah hati Anda!

kumpulan nama bayi perempuan

6. Hindun

Istri Nabi yang menawan dan juga cerdas. Dia selalu memberikan dukungan dan saran kepada Rasulullah ketika sedang berdakwah.

Arti nama Hindun: sahabat wanita

7. Juwairiyah

Wanita yang berasal dari kelompok Yahudi Bani Musthaliq. Beliau dianggap sebagai wanita yang paling berkah bagi kaumnya, karena setelah pernikahannya dengan Nabi, banyak sahabat Nabi yang membebaskan budak mereka yang berasal dari Bani Musthaliq.

Arti nama Juwairiyah: teguh seperti baja

8. Ramlah

Istri Nabi yang bernama Ramlah juga dikenal sebagai Ummu Habibah (ibunya Habibah). Beliau wanita yang tegas dan teguh berpegang kepada Islam. Sepeninggal Rasulullah, beliau benar-benar menyibukkan diri dengan beribadah dan berbuat kebaikan.

Arti nama Ramlah: wanita

nama istri nabi

9. Shafiyah

Sayyidatina Shafiyah disebut sebagai wanita Shadiqah oleh Rasulullah, yang artinya adalah wanita yang jujur imannya.

Arti nama Shafiyah: jernih, pengampunan, murni.

Cerita mitra kami
Inilah Tahap Perkembangan Anak 1 Tahun
Inilah Tahap Perkembangan Anak 1 Tahun
7 Cara Mencuci Peralatan Makan Bayi Guna Menghindari Penyebab Diare
7 Cara Mencuci Peralatan Makan Bayi Guna Menghindari Penyebab Diare
Jenis Ruam Popok Pada Bayi dan Cara Mencegahnya
Jenis Ruam Popok Pada Bayi dan Cara Mencegahnya
Tips Atasi Macam-macam Alergi Kulit Pada Bayi
Tips Atasi Macam-macam Alergi Kulit Pada Bayi

10. Maimunah

Beliau adalah bangsawan dari Bani Hilal yang merupakan wanita terakhir yang dinikahi oleh Nabi shalallallahu ‘alaihi wa sallam. Beliau meriwayatkan tujuh hadits yang termaktub dalam Shahih al-Bukhari dan Muslim.

Arti nama Maimunah: yang diberi kebaikan.

Artikel terkait: 30 Pilihan nama bayi India Islam yang istimewa, cocok untuk anak Anda!

Nama istri-istri dari Nabi yang lainnya

nama bayi istri nabi

1. Hawwa

Sebagai wanita pertama yang diciptakan oleh Allah SWT, beliau merupakan ummul bashar atau ibu umat manusia. Istri dari Nabi Adam as.

Arti nama Hawwa: wanita pertama

2. Sarah

Istri pertama Nabi Ibrahim AS yang yang sangat cantik akhlak dan budi pekertinya. Ia juga sebagai seorang wanita yang ramah, murah sedekah dan begitu patuh pada sang suami. Beliau juga terkenal penyabar.

Arti nama Sarah: pembawa kebahagiaan

3. Hajar

Siti Hajar merupakan istri kedua Nabi Ibrahim yang dinikahi atas permintaan Sarah. Sebelumnya ia adalah budak dari Sarah.

Dari Hajar lah lahir Nabi Ismail AS. Hajar juga sangat sabar dan taat, hal ini terbukti ketika ia ditinggal oleh Nabi Ibrahim di padang pasir bersama putranya. Ia berlari-lari dari bukit Shofa dan Marwah untuk mencari air guna memberi minum si kecil Ismail. Dari Peristiwa itulah kemudian menjadi salah satu rukun ibadah Haji yakni Sa’i.

Arti nama Hajar: batu, berpendirian keras

nama istri nabi

4. Bilqis

Sebelum dinikahi Nabi Sulaiman AS, Bilqis adalah ratu dari kerajaan Saba yang menyembah matahari. Ia terkenal sebagai ratu yang baik hati, sangat memperhatikan rakyatnya, juga tawadhu dan rendah hati.

Arti nama Bilqis: ratu atau permaisuri yang cantik

5. Isya

Isya binti Faqudza adalah istri Nabi Zakaria AS. Ia merupakan salah satu dari sedikit kaum Bani Israil yang akhirnya memeluk Islam atas seruan Nabi Zakaria.

Mereka berdua lama tidak memiliki keturunan namun berkat doa dan kesabaran mereka akhirnya Allah SWT mengaruniakan seorang putra yang kelak menjadi seorang Nabi. Ketika Nabi Yahya lahir, Nabi Zakaria AS berusia 120 tahun dan Isya berumur 98 tahun.

Arti nama Isya: peduli terhadap sesama, dermawan.

Sumber referensi: Dalam Islam, Republika

Baca juga:

Cari Nama Bayi lengkap dari 1800+ Pilihan dengan Arti Nama Bayi yang Bagus

 

Parenting bikin pusing? Yuk tanya langsung dan dapatkan jawabannya dari sesama Parents dan juga expert di app theAsianparent! Tersedia di iOS dan Android.

img
Penulis

Yuniati Rohmah

Diedit oleh:

Fitriyani

  • Halaman Depan
  • /
  • Bayi
  • /
  • Nama bayi perempuan shalihah terinspirasi dari nama istri para Nabi
Bagikan:
  • 13 Nama-nama Istri Nabi Muhammad SAW yang Perlu Parents Ketahui

    13 Nama-nama Istri Nabi Muhammad SAW yang Perlu Parents Ketahui

  • 59 Daftar Nama Bayi Pilihan Berdasarkan Nabi dan Orang yang Dekat dengan Nabi

    59 Daftar Nama Bayi Pilihan Berdasarkan Nabi dan Orang yang Dekat dengan Nabi

  • 7  Artis Melahirkan di Usia Muda, Ada yang punya 4 Anak di Usia 30 Tahun!

    7 Artis Melahirkan di Usia Muda, Ada yang punya 4 Anak di Usia 30 Tahun!

  • 30 Film Semi Korea untuk Ditonton Bareng Pasangan di Malam Jumat

    30 Film Semi Korea untuk Ditonton Bareng Pasangan di Malam Jumat

  • 13 Nama-nama Istri Nabi Muhammad SAW yang Perlu Parents Ketahui

    13 Nama-nama Istri Nabi Muhammad SAW yang Perlu Parents Ketahui

  • 59 Daftar Nama Bayi Pilihan Berdasarkan Nabi dan Orang yang Dekat dengan Nabi

    59 Daftar Nama Bayi Pilihan Berdasarkan Nabi dan Orang yang Dekat dengan Nabi

  • 7  Artis Melahirkan di Usia Muda, Ada yang punya 4 Anak di Usia 30 Tahun!

    7 Artis Melahirkan di Usia Muda, Ada yang punya 4 Anak di Usia 30 Tahun!

  • 30 Film Semi Korea untuk Ditonton Bareng Pasangan di Malam Jumat

    30 Film Semi Korea untuk Ditonton Bareng Pasangan di Malam Jumat

Daftarkan email Anda sekarang untuk tahu apa kata para ahli di artikel kami!
  • Kehamilan
    • Tips Kehamilan
    • Trimester Pertama
    • Trimester Kedua
    • Trimester Ketiga
    • Melahirkan
    • Menyusui
  • Tumbuh Kembang
    • Bayi Baru Lahir
    • Bayi
    • Balita
    • Prasekolah
    • Praremaja
    • Usia Sekolah
  • Parenting
    • Pernikahan
    • Berita Terkini
    • Seks
    • Keluarga
  • Kesehatan
    • Penyakit
    • Info Sehat
    • Vaksinasi
    • Kebugaran
  • Gaya Hidup
    • Keuangan
    • Travel
    • Fashion
    • Hiburan
    • Kecantikan
    • Kebudayaan
  • Lainnya
    • TAP Komuniti
    • Beriklan Dengan Kami
    • Hubungi Kami
    • Jadilah Kontributor Kami
    • Tag Kesehatan


  • Singapore flag Singapore
  • Thailand flag Thailand
  • Indonesia flag Indonesia
  • Philippines flag Philippines
  • Malaysia flag Malaysia
  • Sri-Lanka flag Sri Lanka
  • India flag India
  • Vietnam flag Vietnam
  • Australia flag Australia
  • Japan flag Japan
  • Nigeria flag Nigeria
  • Kenya flag Kenya
© Copyright theAsianparent 2023. All rights reserved
Tentang Kami|Tim Kami|Kebijakan Privasi|Syarat dan Ketentuan |Peta situs
  • Fitur
  • Artikel
  • Beranda
  • Jajak

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

Kami menggunakan cookie agar Anda mendapatkan pengalaman terbaik. Pelajari LagiOke, Mengerti

theAsianparent heart icon
Kami ingin mengirimkan Anda informasi terbaru seputar gaya hidup.