Menabung Rp 5000 di Awal Tahun, Dapat Rp. 6.890.000 di Akhir Tahun

Menabung ala 52 Weeks Money Challenge telah populer di media sosial sejak awal tahun 2014. Apakah Anda ingin mencoba? Ikuti langkah praktisnya di sini.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Bila menabung adalah resolusi Anda di tahun baru, dan Anda tidak mencapainya, cobalah sekali lagi di tahun ini. Mungkin Anda pernah membaca tentang 52 Weeks Money Challenge yang sempat ramai menyebar di media sosial.

Apa salahnya Anda mencobanya di tahun ini. Untuk yang satu ini, tidak pernah ada kata terlambat untuk memulainya.

Mungkin Anda tak percaya dengan judul di atas, “Menabung Rp 5.000 di Awal Tahun, Mendapat Rp 6.890.000 di Akhir Tahun”.  Anda pasti bertanya-tanya, bila dalam 1 tahun terdapat 52 minggu, mana mungkin dalam setahun bisa mendapat uang hampir 7 juta rupiah?

Tentu bisa, asalkan Anda menabung secara progresif.

Prinsip dasar tantangan menabung 52 minggu ini adalah:

1. Anda harus melakukannya setiap minggu.

2. Bila Anda memilih Rp 5000 sebagai tabungan awal, tambahkanlah Rp 5000 pada minggu-minggu berikutnya. Jadi, pada minggu pertama Anda sisihkan uang Rp 5000, minggu kedua Rp 10.000, minggu ketiga Rp 15.000, dst.

3. Anda dapat memilih angka lain yang lebih besar atau lebih kecil, sesuai kemampuan.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Tabungan awal Rp 10.000, saldo akhir tahun Rp 13.780.000

Tabungan awal Rp 5000, saldo akhir tahun Rp 6.890.000

Tabungan awal Rp 3000, saldo akhir tahun Rp 4.134.000

Tabungan awal Rp 1000, saldo akhir tahun Rp 1.378.000

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

4. Yang Anda butuhkan adalah sebuah celengan dan tabel.

5. Ketika memilih angka yang diinginkan, Anda harus melihat dulu tabel Anda. Banyaknya uang yang harus Anda tabung bertambah setiap minggunya, jadi jangan sampai Anda memilih angka yang besar di awal tahun dan tidak sanggup melanjutkannya lagi 8 bulan kemudian.

6. Untuk tahun 2015, kami sudah buatkan tabelnya. Print dan tempellah tabel di tempat yang mudah Anda lihat, misalnya di pintu kulkas. Lalu mulailah program ini. Selamat mencoba, tabelnya ada di halaman berikut:

 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Menabung dengan penambahan Rp 5000 setiap minggu. Klik untuk memperbesar.

 

Menabung dengan penambahan Rp 10.000 setiap minggu. Klik untuk memperbesar.

 

Menabung dengan penambahan Rp 4000 setiap minggu. Klik untuk memperbesar.

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Untuk nominal tabungan lainnya, di halaman berikut:

 

Penambahan Rp 3000 setiap minggu. Klik untuk memperbesar.

 

Menabung dengan penambahan Rp 2000 setiap minggu. Klik untuk memperbesar.

 

Loading...
You got lucky! We have no ad to show to you!
Iklan

Menabung dengan penambahan Rp 1000 setiap minggu, klik untuk memperbesar.

 

Baca juga artikel menarik lainnya:

Trik untuk si Boros

Kompak Mengatur Keuangan Bersama Pasangan

 

 

Penulis

Theva Nithy